UrbanIndo dengan bangga menghadirkan aplikasi Android dan iOS bagi pengguna UrbanIndo baik itu agen properti maupun para pencari properti. UrbanIndo sangat mengerti bahwa aktivitas pemasaran dan pencarian properti merupakan aktivitas yang harus dilakukan dengan berpindah-pindah tempat. Hal ini membuat para pengguna UrbanIndo, agen maupun pencari properti, tidak dapat sewaktu-waktu berada di depan komputer. Kini para pengguna dapat dengan mudah memasarkan dan mencari properti dalam genggaman tangan.
Ketika pengguna membuka aplikasi UrbanIndo, pengguna akan langsung ditawarkan listing-listing yang terdekat dengan lokasi pengguna saat itu. Aplikasi juga menawarkan fitur untukmemfilter hasil pencarian. Lewat mode pencarian Peta, pengguna bisa melihat semua properti untuk dijual atau disewakan di daerah yang diminati. Selain itu dengan menggunakan aplikasi ini pengguna dapat menyimpan properti dan agen pilihan untuk dibuka setiap saat.
Untuk para agen properti aplikasi ini menyediakan fitur manajemen listing terutama kemudahan untuk memposting listing di mana saja. Agen dapat dengan sangat mudah memasukkan data properti baru serta memposting foto-foto langsung dari kamera perangkat. Agen kini tidak harus kembali berada di depan komputer untuk memasarkan propertinya.
“Selain untuk memfasilitasi aktivitas pengguna UrbanIndo yang sangat mobile, aplikasi ini bertujuan untuk meningkatkan engagement antara agen dengan pencari properti”, kata Petra Novandi Barus, Chief Technology Officer UrbanIndo, “pengguna dapat langsung menghubungi agen melalui fitur pesan pribadi yang tersedia di aplikasi. Agen dapat memaintain komunikasi dengan klien-kliennya dan melakukan follow-up kapan saja dan di mana saja. Ini sangat penting bagi semua agen.”
Fitur lain yang ditawarkan di aplikasi ini adalah direktori agen dan perusahaan real-estate. Pencari properti dapat mencari dari puluhan ribu agen dan ribuan perusahaan yang terdaftar di UrbanIndo berdasarkan nama ataupun hanya dengan mengetikkan lokasi properti yang ingin dicari.
Aplikasi UrbanIndo dapat didownload secara gratis di URL https://play.google.com/store/apps/details?id=com.urbanindo.android&hl=en untuk perangkat Android dan https://itunes.apple.com/in/app/id787339517 untuk perangkat iOS.