Berniat membeli seprai atau bedcover untuk kamarmu? Pastikan kamu mengikuti tips membelinya di sini sebelum mulai beli!
Tidur merupakan kebutuhan dasar manusia yang berfungsi untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.
Memiliki kualitas tidur yang baik juga dapat membantu kamu selalu semangat ketika memulai hari.
Nah, salah satu cara agar kualitas tidurmu terjaga adalah dengan menggunakan seprai dan bedcover yang tepat dengan kasurmu.
Kebingungan ketika memilih seprai untuk kasur?
Jangan khawatir! Simak saja tips membeli seprai dan bedcover yang nyaman di bawah ini!
Tips Membeli Seprai dan Bedcover yang Nyaman
1. Memperhatikan Kualitas Bahan Bedcover
Hal pertama yang harus kamu perhatikan ketika memilih seprai atau bedcover adalah kualitas bahan yang kamu pilih.
Agar tidurmu menjadi lebih pulas, kamu dapat memilih bahan yang lembut, tidak panas, dan sejuk ketika digunakan.
Pastikan juga untuk menghindari bahan yang kasar, berpasir, atau berbulu jika kamu memiliki penyakit sesak napas atau asma.
Beberapa bahan yang dapat kamu pilih untuk seprai dan bedcovermu di antarnya adalah:
- Katun lokal;
- Katun twill;
- Katun jepang;
- Poliester;
- Katun viscose (CVC);
- Katun jacquard; dan
- Tancel.
Namun, cara paling efektif untuk memilih bahan yang tepat untuk sepraimu adalah dengan menyentuh kainnya secara langsung.
2. Pilih Ukuran yang Sesuai dengan Kasurmu
Untuk mengoptimalkan kualitas tidurmu, tentunya kamu harus menggunakan seprai dengan ukuran yang pas dengan tempat tidurmu.
Hal ini karena seprai yang terlalu besar atau terlalu kecil pastinya mudah untuk bergeser dan membuat tidurmu terganggu.
Berikut adalah ukuran kasur dan jenis seprai yang dapat kamu pilih:
- Ukuran kasur 90x200cm atau 100x200cm gunakan seprai single bed;
- Ukuran kasur 120x200cm gunakan seprai double bed;
- Ukuran kasur 160x200cm gunakan seprai queen size;
- Ukuran kasur 180x200cm gunakan seprai king size.
3. Sesuaikan Warna dan Motif dengan Kamar Tidur
Jika ingin kamar tidurmu tampak lebih indah dan menawan, pastikan warna dan motif bedcover yang kamu pilih sesuai dengan keseluruhan kamar tidurmu.
Contohnya, seprai berwarna putih cocok dipadukan dengan kamar berwarna netral atau seprai bermotif kartun paling pas digunakan untuk kamar anak.
Namun, tidak ada salahnya untuk menggunakan motif atau warna yang kamu sukai, kok!
Menggunakan warna favorit tentunya menambahkan sentuhan pribadi pada kamarmu dan membuat kamu merasa lebih tenang dan nyaman.
Jika kamu berniat memilih seprai untuk si kecil, kamu dapat membiarkan mereka memilih motif yang paling mereka sukai.
Tentunya hal ini membuat mereka lebih betah tidur di kamar dan akan lebih senang hati merapikan seprai kesukaannya.
4. Sesuaikan Harga dengan Kualitas Bedcover
Hal selanjutnya yang harus kamu perhatikan adalah melihat kecocokan antara kualitas barang dan harga seprai yang ditawarkan.
Pastikan kamu tidak menghambur-hamburkan uang untuk barang yang berkualitas rendah.
Jika kamu tidak memiliki waktu untuk berbelanja sendiri di supermarket, kamu dapat membeli seprai di marketplace secara mudah.
Namun, pastikan reputasi toko yang menjual seprai tersebut baik dan menyediakan barang-barang yang berkualitas.
5. Cek Kelengkapan Seprai
Tips terakhir yang dapat kamu ikuti adalah selalu teliti ketika membeli barang.
Pastikan jumlah sarung bantal dan sarung guling telah sesuai dengan yang kamu butuhkan.
Selain itu, pastikan pula tersedia tali pada sarung guling agar sarung dapat dikencangkan dengan mudah dan dapat terpasang dengan rapi.
Perhatikan pula karet yang ada pada sudut seprai, pastikan karet terjahit dengan rapi dan tidak melar.
Untuk bedcover, kamu juga dapat memastikan semua jahitan terpasang rapi dan tidak ada yang terlepas.
***
Itulah tips membeli bedcover dan seprai yang telah disusun 99.co Indonesia.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu.
Kamu sedang mencari rumah di Bogor?
Bisa jadi Greenland Residence adalah jawabannya!
Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!