Rumah Tips & Trik

6 Tips Feng Shui Kamar Tidur Hadap Timur untuk Menyebarkan Energi Baik ke Seluruh Ruangan

3 menit

Agar kamar tidur hadap timurmu dapat menyebarkan energi yang baik, yuk terapkan tips feng shui kamar tidur hadap timur yang baik untuk energi seperti yang ada di sini!

Menurut feng shui, kamar tidur yang menghadap ke arah timur kadang mengalami konflik energi.

Untuk menghindari konflik antar energi, kamu dapat menyesuaikan beberapa dekorasi pada ruangan agar lebih sesuai dengan feng shui.

Kamar tidur yang menghadap ke timur memiliki elemen kayu yang cocok dipadukan dengan elemen bumi dan elemen air.

Nah, setelah mengetahui hal ini, kamu tinggal menyesuaikan dekorasi pada kamar tidurmu dengan elemen tersebut.

Namun, jika kamu kebingungan, kamu dapat mengikuti tips feng shui kamar tidur hadap timur yang ada di bawah ini!

Tips Feng Shui Kamar Tidur Hadap Timur

1. Mengurangi Keberadaan Elemen Kayu yang Kuat di Kamar

dekorasi elemen kayu di kamar tidur feng shui

Karena kamar tidur yang menghadap ke timur sudah memiliki elemen kayu, kamu dapat mengurangi dekorasi elemen kayu di ruangan.

Hal ini agar elemen kayu tidak memiliki keberadaan yang sangat kuat pada ruangan.

Hindari dan kurangi penggunaan warna hijau atau cokelat pada dekorasi yang ada di kamar tidurmu.

Selain itu, kamu juga dapat menghindari keberadaan dekorasi, foto, atau lukisan dengan gambar pemandangan hijau, pepohonan, dan lain sebagainya.

2. Mengurangi Warna Biru dan Hitam di Kamar

Tips feng shui kamar tidur hadap timur berikutnya adalah untuk mengurangi warna biru atau hitam di ruangan.

Meskipun biru atau hitam merupakan warna berelemen air yang cocok dengan elemen kayu, penggunaan warna tersebut dapat memberikan energi negatif pada kamar.

Keberadaan elemen air yang kuat pada kamar dapat menimbulkan energi negatif kesedihan pada kamar tidurmu, sehingga jangan terlalu berlebihan menggunakan elemen ini.

3. Hindari Keberadaan Cermin Berukuran Besar

cermin berukuran besar di ruangan luas

Hal berikutnya yang dapat kamu hindari adalah keberadaan cermin berukuran besar pada kamar.

Secara umum, feng shui tidak mengajurkan untuk menyimpan cermin berukuran besar baik di kamar tidur, baik yang menghadap ke timur atau ke arah lainnya.



Selain itu, cermin juga merupakan dekorasi berelemen air yang kuat, sehingga bila disimpan di kamar hadap timur dapat menyebabkan energi negatif pada ruangan.

4. Gunakan Elemen-Elemen Tanah

Tips feng shui kamar tidur hadap timur selanjutnya adalah menggunakan dekorasi dan warna dengan elemen tanah di ruangan.

Hal ini dapat memberikan energi positif pada kamar tidurmu.

Elemen tanah sendiri merupakan elemen terbaik yang bisa kamu gunakan untuk kamar tidur menghadap dan berelemen apa pun.

Selain itu, elemen tanah juga memiliki efek yang bagus ketika dipadukan dengan elemen kayu yang dimiliki kamar tidur hadap timur.

Kamu dapat menggunakan warna-warna berelemen tanah, seperti kuning muda, mocca, dan beige atau krim.

5. Hindari Menggunakan Dekorasi Berelemen Api

feng shui kamar tidur elemen api

Salah satu elemen yang wajib kamu hindari di kamar tidurmu adalah elemen api.

Elemen api memiliki sifat yang sangat destruktif pada elemen kayu, sehingga ada baiknya untuk menghindari dan mengurangi keberadaan dekorasi berelemen api.

Kurangi dekorasi atau barang yang memiliki warna merah, oranye terang, kuning menyala, magenta, dan ungu di ruangan.

6. Tidak Menggunakan Warna dan Dekorasi Berelemen Logam

Layaknya elemen api, elemen logam juga tidak baik dipadukan dengan elemen kayu.

Alasannya adalah karena elemen logam dapat “memotong” elemen kayu dan membuat elemen kayu di ruangan rusak.

Oleh karena itu, hindari dekorasi dengan warna-warna berelemen logam, seperti putih atau abu-abu, di ruangan.

Kamu juga dapat menghindari perabotan dengan permukaan atau terbuat dari logam dan besi di kamar tidurmu.

***

Itulah tips feng shui untuk area tidur menghadap arah timur.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu, Sahabat 99!

Simak juga artikel menarik lainnya hanya di portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari rumah di Jakarta?

Bisa jadi Sedayu City adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan rumah idamanmu!




Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts