Yogyakarta selalu memiliki tempat di hati para wisatawan karena kota ini banyak memberi rasa rindu. Sudah tahu tempat wisata di Jogja yang wajib dikunjungi?
Daerah istimewa setara provinsi ini menawarkan banyak tempat wisata yang sang sangat menarik, mulai dari wisata sejarah sampai dengan keindahan alam.
Selain itu, Yogyakarta juga dikenal dengan wisata budaya dan seni serta wisata yang bertemakan adat.
Penduduk lokal yang ramah dan biaya hidup yang murah pun menjadi salah satu pertimbangan wisatawan untuk mengunjungi kota ini.
Sebab banyak tempat wisata Yogyakarta yang bisa diakses dengan mudah dan murah tanpa perlu merogoh kocek yang mahal.
Ingin mengunjungi Yogyakarta? Jangan lewatkan tempat wisata di Jogja berikut ini, ya!
Tempat Wisata Jogja yang Wajib Dikunjungi
1. Tugu Jogja
Tugu Jogja atau Tugu Pal Putih merupakan salah satu tempat wisata di Jogja yang wajib dikunjungi wisatawan.
Monumen tugu ini merupakan simbol kota Yogyakarta yang sering digunakan sebagai tempat berfoto.
Baca Juga:
9 Wisata Religi Jogja yang Bisa Meningkatkan Khazanah Sejarah Islam
2. Malioboro
Berbicara tentang Yogyakarta, tentu tak boleh melewatkan Jalan Malioboro yang menjadi salah satu ikon kota tersebut.
Jalan Malioboro tak pernah sepi dikunjungi wisatawan karena di jalan ini banyak hal yang menarik hati wisatawan dan membuat mereka rindu pada Yogyakarta.
3. Candi Ratu Boko
Candi Ratu Boko atau situs Ratu Boko merupakan kompleks istana purbakala yang terletak di atas bukit tinggi di desa Bokoharjo.
Situs purbakala ini menawarkan pemandangan yang indah dengan reruntuhan yang menarik untuk dipelajari.
Untuk masuk ke tempat wisata ini, wisatawan lokal dikenakan biaya Rp40.000 per orang dan wisatawan mancanegara dikenakan US$25.
4. Kalibiru
Kalibiru merupakan salah satu objek wisata di Yogyakarta yang menawarkan keindahan pesona alam dan fasilitas yang memanjakan wisatawan.
Di Kalibiru disediakan homestay, camping ground, arena outbound, hingga tempat makan.
5. Alun-Alun Kidul
Ingin mencari tempat wisata Jogja malam hari? Luangkan waktu untuk mengunjungi Alun-Alun Kidul Yogyakarta.
Alun-alun ini ramai dikunjungi wisatawan saat malam hari karena banyak asyik dijadikan sebagai tempat wisata kuliner.
6. Watu Lumbung
Watu Lumbung merupakan salah satu tempat wisata edukasi yang tak boleh dilewatkan karena banyak hal yang dipelajari di tempat ini.
Wisatawan bisa mendapatkan penghargaan berupa merchandise gratis dengan cara menyumbangkan minimal tiga buku.
7. Museum Gunung Merapi
Seperti halnya museum pada umumnya, Museum Gunung Merapi merupakan tempat wisata sejarah yang sangat menarik dikunjungi.
Museum ini menampilkan foto-foto erupsi gunung merapi, alat pemantau, sampai dengan replika Gunung Merapi.
8. Goa Jomblang
Goa Jomblang adalah gua berbentuk vertikal yang terbentuk karena permukaan tanah yang runtuh.
Kamu bisa merasakan sensasi menelusuri lorong gua dengan berjalan kaki sambil mengamati keindahan bebatuan yang menghiasi.
9. Goa Pindul
Di daerah Gunung Kidul, Goa Pindul menjadi salah satu ikon wisata yang banyak menarik perhatian wisatawan.
Goa ini menawarkan wisata yang menguji adrenalin, yakni menyusuri gua dengan mengambang menggunakan ban.
Tempat Wisata di Jogja Pantai
1. Pantai Wediombo
Pantai Wediombo merupakan salah satu tempat wisata di Jogja yang menawarkan keindahan pantai dengan pemandangan batu karang.
Akses menuju pantai ini pun sangat mudah, sama seperti rute menuju pantai-pantai lainnya di daerah Gunung Kidul.
2. Pantai Timang
Pantai Timang merupakan salah satu pantai berpasir putih di Yogyakarta dan menawarkan pemandangan tebing curang yang bikin merinding.
Menariknya, di pantai ini juga disediakan wahana gondola yang menggantung di atas laut.
3. Pantas Siung
Pantai Siung dikenal dengan batu karang besar yang menjorok ke laut dan kerap dijadikan sebagai lokasi panjat tebing.
Selain menawarkan panjat tebing, keindahan pantai ini pun sudah tak bisa diragukan lagi pesonanya.
4. Pantai Baron
Pantai Baron bisa disebut sebagai pantai paling indah di daerah Gunung Kidul karena pesona pantai ini memang sangat mengagumkan dan menenangkan.
Tak heran jika pantai ini menjadi pantai paling terkenal. Akses menuju pantai ini juga terbilang mudah, berjarak sekitar 40 km dari pusat kota Yogyakarta.
5. Pantai Drini
Dilihat sekilas, Pantai Drini tampak seperti Tanah Lot Bali karena di pantai ini terdapat sebuah pulau di atas pulau karang yang tidak begitu besar.
Daya tarik utama pantai ini adalah bentuknya yang terdiri dari dua teluk dengan pasir berwarna coklat yang indah.
Selain pantai-pantai di atas, masih ada banyak tempat wisata Jogja pantai yang tak kalah menarik untuk dikunjungi:
- Queen of South Resort
- Pantai Parangtritis
- Pantai Sundak
- Pantai Pok Tunggal
- Pantai Sepanjang
- Pantai Indrayanti
- Pantai Samas
- Pantai Krakal
- Pantai Baru
- Pantai Goa Cemara
- Pantai Kuwaru
- Pantai Pandansimo
- Pantai Pandansari
- Pantai Nglambor
- Pantai Glagah
- Pantai Baros dan Hutan Mangrove
- Pantai Depok
Tempat Wisata Jogja Lainnya
- Air Terjun Kedung Pedut
- Puncak Becici
- Sindu Kusuma Edu Park
- Bukit Bintang Jogja
- Bukit Panguk Kediwung
- Seribu Batu Songgo Langit
- Watu Goyang
- Gembira Loka
- Soragan Castle
- Mangunan
Baca Juga:
11 Tempat Wisata di Bogor Bernuansa Alam yang Kekinian Banget | Lengkap dengan Tarifnya
***
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari hunian di Sentraland Avenue?
Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!