Rumah Tips & Trik

Tahun Baru di Rumah Saja? Ini Cara Seru untuk Merayakannya!

2 menit

Tidak ada rencana apa-apa sehingga tahun baru di rumah saja? Jangan khawatir, Sahabat 99! Banyak cara seru yang bisa dilakukan bersama keluarga ataupun teman. Simak selengkapnya!

Sebenarnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan tahun baru di rumah.

Ya, hal tersebut adalah bukti bahwa merayakan dekade baru dapat dilakukan di mana saja.

Penasaran seperti apa?

Ikuti caranya di bawah ini!

Cara Seru Merayakan Tahun Baru di Rumah

1. Undang Orang Terdekat

Merayakan tahun baru bersama orang-orang terdekat tentu sangat menyenangkan.

Selain keluarga, Sahabat bisa mengundang orang tersayang lainnya seperti kekasih maupun sahabat.

Perkembangan zaman dan teknologi tentunya membuat kita lebih mudah untuk mengundang tamu…

Sehingga kita tak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk membuat undangan.

Bukan hanya hemat biaya, keuntungan lain mengundang secara digital yakni jadi lebih cepat dan praktis.

Jika ingin memperluas koneksi, bisa juga mengizinkan teman-temanmu untuk membawa teman juga.

Acara tahun baru di rumah pun akan lebih meriah dan menyenangkan, bukan?

2. Ciptakan Dekorasi Meriah

Sudah mengundang orang-orang terdekat? Jangan sampai mereka kecewa!

Salah satu hal yang harus kamu lakukan adalah mendekorasi rumah.

Tak perlu semua bagiannya, cukup di area tempat semua orang berkumpul untuk merayakan pergantian tahun.

tahun baru di rumah

Ada beberapa yang terlebih dahulu harus disiapkan, yaitu meja dan kursi.

Pastikan kursi yang disediakan jumlahnya cukup untuk menampung para tamu yang diundang.

Jika tak cukup, pakai saja konsep lesehan.

Bagaimana dekorasi ruangannya?

Ya, ciptakan hiasan balon dan kertas yang bertuliskan ‘happy new year’.



Satu hal yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai dekorasi mengganggu ruang gerak.

Selanjutnya, tak lupa juga siapkan beberapa topi pesta dan terompet untuk memeriahkan malam tahun baru.

3. Buat Rangkaian Acara

Berpikir untuk merayakan tahun baru dengan berkumpul, menyalakan kembang api, dan makan-makan?

Wah, sebaiknya pikirkan juga berbagai rangkaian acara buat para tamu seperti games.

Niscaya ini akan menambah keseruan dan keintiman antara semua tamu…

Sehingga acara menjadi lebih ceria dan hangat.

Oh, ya, tak ada salahya juga jika Sahabat 99 mengharuskan para tamu yang diundang menggunakan dresscode.

Buat juga ini sebagai kompetisi, sehingga nantinya akan orang sebagai pengguna dresscode terbaik.

4. Sajikan Menu Khusus

Mengadakan pesta atau acara di rumah tentu tak lengkap jika tak ada makanan dan minuman spesial.

Jika Sahabat 99 benar-benar mengenal pribadi orang-orang yang diundang, buatlah menu yang mereka sukai.

Tak secara spesifik, usahakan makanan dan minuman tersebut bisa disukai semua orang.

Jangan lupa juga untuk mendekorasi bagian meja!

tahun baru di rumah

Meski sederhana, hal ini akan membuat suasana pesta tahun baru di rumah jadi tampak lebih meriah.

Tidak ingin repot menyiapkan menu spesial?

Tenang, kini menu apapun sudah bisa dipesan secara online.

Praktis bukan? Tentu saja!

Tidak sulit ‘kan membuat tahun baru di rumah jadi lebih menyenangkan?

Yuk, mulai undang orang terdekat untuk rayakan tahun baru di rumah!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan  hunian impianmu dari sekarang!




Bobby Agung Prasetyo

Bobby Agung Prasetyo adalah Senior Content Editor di 99 Group yang fokus menggarap konten seputar properti, bisnis, serta gaya hidup. Lulusan Ilmu Komunikasi Unisba ini gemar menonton film, gaming, dan memainkan musik heavy metal.
Follow Me:

Related Posts