Ingin tinggal di hunian dengan fasilitas lengkap dan keamanan terjamin? Kamu bisa pertimbangakan beberapa perumahan elite di Jakarta Selatan berikut ini sebagai pilihan, Sahabat 99.
Hunian yang aman dan nyaman tentu menjadi incaran banyak orang.
Meski memang, mencarinya bisa dibilang susah susah gampang.
Apalagi jika kamu mengincar kawasan ibu kota, yakni Jakarta.
Daripada bingung, yuk simak rekomendasi perumahan elite di Jakarta Selatan berikut ini!
5 Rekomendasi Perumahan Elite di Jakarta Selatan
1. Serenia Hills
Pertama ada perumahan Serenia Hills di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Hunian di kawasan ini mengusung konsep desain tropical modern, dilengkapi dengan lingkungan nan asri.
Tak hanya itu, Serenia Hills dilengkapi dengan teknologi smart home untuk memudahkan aktivitas penghuninya.
Fasilitas umum yang ditawarkan pun cukup lengkap, mulai dari lapangan basket, trek joging, hingga kolam renang ada di sini.
Perumahan ini sendiri terbagi menjadi 2 klaster, yakni Zenith dan Sierra.
Untuk klaster Sierra, harga hunian berkisar di anga Rp3,7-4,4 miliar.
Sementara untuk kalster Zenith, harga hunian berada di angka Rp5,2-6,3 miliar.
Simak informasi lengkap Serenia Hills di 99.co
2. South Grove
Berlokasi di Jln. TB Simatupang, perumahan elite South Grove juga bisa jadi alternatif pilihan.
Unit huniannya didesain dengan konsep modern minimalis bernuansa putih.
Tak hanya itu, perumahan ini pun tergolong eksklusif karena di dalamnya hanya ada 17 unit saja.
Oleh sebab itu, setiap unit dibangun dengan cermat menggunakan material yang mumpuni.
Perumahan satu ini juga menawarkan akses yang mudah karena berdekatan dengan stasiun MRT serta tol Jakarta Outer Ring Road.
Jaraknya pun hanya 40 menit perjalanan ke Bandara Soekarno Hatta, Sahabat 99.
Untuk harga, per unit huniannya ditawarkan di angka Rp7,6-8,9 miliar.
Simak informasi lengkap South Grove di 99.co
3. Pinang Residence
Berikutnya ada perumahan Pinang Residence yang berlokasi di Jln. Deplu Raya.
Untuk hunian tiga lantai di kawasan ini dijual dengan harga mulai Rp4,9 miliar.
Setiap hunian umumnya sudah dilengkapi dengan tiga kamar tidur, kamar pembantu, serta tiga kamar mandi di dalamnya.
Tak hanya itu, bangunan dilengkapi dengan bukaan yang besar sehingga tampak terang.
Bukaan yang memadai juga memungkinkan cahaya dan udara masuk dengan leluasa sehingga hunian lebih sehat.
Simak informasi lengkap Pinang Residence di 99.co
4. Perumahan Pondok Indah
Siapa tak kenal dengan perumahan Pondok Indah di Jakarta?
Kawasan ini sudah sejak lama disebut sebagai salah satu kawasan hunian elite.
Bahkan, Pondok Indah juga disebut sebagai Beverly Hills ala Indonesia.
Pasalnya, selain hunian mewah kawasan ini juga dilengkapi dengan pusat perbelanjaan, pendidikan, hingga area perkantoran.
Tentu saja hal ini membuat harga hunian di Pondok Indah cukup tinggi.
Harga tanahnya saja konon mencapai Rp43-68 juta per meter, lo.
Oleh sebab itu, harga rumah di perumahan ini bisa berada di atas angka Rp10 miliar, Sahabat 99.
Simak informasi lengkap Perumahan Pondok Indah di 99.co
5. The Colony Residence
Terakhir, ada perumahan The Colony yang berlokasi di Jln. Karang Tengah
Hunian di kawasan ini tergolong mewah namun ramah di kantong.
Setiap unitnya ditawarkan dengan harga mulai dari Rp2,9 miliar saja, Sahabat 99.
Harga tersebut cukup ekonomis mengingat bangunan memang terdiri dari tiga lantai.
Tak hanya itu, lokasi perumahan sangat strategi karena terletak di pinggir jalan raya.
Ini memungkinkan penghuni mendapat akses yang mudah untuk bepergian.
Simak informasi lengkap The Colony Residence di 99.co
***
Semoga informasi di atas bermanfaat, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya seputar properti di Berita 99.co Indonesia.
Kunjungi 99.co/id untuk menemukan hunian impianmu.
Ada beragam pilihan rumah siap huni dengan harga bersahabat seperti kawasan Citra Landmark.