Memiliki peralatan makan bukan hanya sekadar memenuhi kebutuhan saja, tetapi juga bisa mempercantik tampilan dapur. Sedang mencari inspirasinya? Yuk, lihat rekomendasi peralatan makan cantik pada artikel ini!
Senang banget deh saat pertama kali menempati rumah baru, apalagi jika kamu merupakan pengantin baru yang langsung memiliki hunian mandiri.
Tentunya, banyak persiapan yang harus dilakukan saat pindah rumah, termasuk membeli peralatan makan, ‘kan?
Sering kali kita merasa bingung atau terlupa dengan perabotan apa saja yang harus dibeli.
Nah, kali ini 99.co Indonesia telah menghimpun rekomendasi peralatan makan yang bisa kamu beli.
Model yang dihadirkan pada rekomendasi berikut juga sangat bisa mempercantik tampilan dapur di rumahmu, lo!
Yuk, langsung saja simak rekomendasinya di bawah ini!
7 Rekomendasi Peralatan Makan Cantik untuk Menghiasi Dapur
1. Delicia Set Perlengkapan Makan Kashan (Rp419 Ribu)
Rekomendasi peralatan makan set yang satu ini mampu membuat dapurmu tampak lebih klasik, lo.
Pasalnya, kesan vintage yang dibalut dengan warna biru tosca ini bisa membuat dapurmu bukan hanya tampil estetis, tetapi juga mewah.
Perkakas ini terdiri atas piring makan, piring kecil, mangkuk, dan mug yang masing-masing berjumlah 4 buah.
Material yang digunakan berasal dari keramik berkualitas, sehingga terbilang aman untuk makanan.
Perlengkapan makan Delicia juga tahan terhadap panas dan mudah untuk dibersihkan.
2. Tabee Gading Spoon Set (Rp45 Ribu)
Peralatan makan dari kayu seperti rekomendasi ini cocok kamu pilih untuk memperindah dapur ala rustic di rumahmu.
Pasalnya, perkakas ini bisa menambah kesan natural sekaligus artistik.
Selain itu, desainnya yang menyerupai ikan menambah sentuhan yang menarik di meja makan.
Perlengkapan makan ini terdiri atas 5 buah garpu dan 5 buah sendok.
3. OSTBIT Penjepit Saji, Bambu (Rp22,9 Ribu)
Penjepit atau food clipper ini memiliki panjang 24 cm yang terbuat dari bahan bambu berkualitas.
Dengan bahan tersebut membuat peralatan makan ini memiliki ketahanan yang sangat kuat dan tidak mudah patah.
Tekstur kayu pada perkakas ini lembap dan juga antigores.
Terlebih, teksturnya juga seragam dan stabil.
4. SNABBLAGAT 4 Pasang Sumpit (Rp49,9 Ribu)
Peralatan makan ini memiliki empat pasang sumpit dengan panjang 23 cm.
Material yang digunakan berasal dari stainless steel yang membuatnya sangat kuat dan antikarat.
Sumpit ini juga sangat mudah dibersihkan dan aman dimasukkan dalam dish washer.
Temukan peralatan makan cantik hanya di Shopee dan Tokopedia
5. Krishome Set Alat Makan Pastel (Rp174 Ribu)
Ingin memiliki peralatan dengan desain yang modern dan minimalis?
Kamu bisa nih beli perkakas dari Krishome Set Alat Makan Pastel!
Perkakas ini terdiri atas sendok makan, sendok kecil, garpu makan, dan pisau masing-masing sebanyak 4 buah.
Krishome Set Alat Makan Pastel juga sudah dilengkapi wadah penyimpanan, sehingga sangat praktis untuk disimpan di meja makan.
6. IKEA Kalas Pastel (Rp24,9 Ribu)
Kalau kamu sedang bingung memilih alat makan untuk sang anak, kamu bisa memilih set peralatan makan yang satu ini.
Pasalnya, perkakas makan ini tergolong ringan bobotnya karena material yang digunakan pun berasal dari plastik.
Set piring dari IKEA ini hadir dalam desain warna yang menarik sehingga cocok digunakan untuk pesta.
7. Joseph Joseph Mangkuk Serbaguna (Rp210 Ribu)
Apakah kamu familier dengan brand Joseph Joseph?
Buat Sahabat 99 yang kurang familier, brand ini memiliki produk peralatan dapur yang berkualitas tinggi.
Salah satunya adalah produk Joseph Joseph Mangkuk Serbaguna yang dirancang dengan konsep nesting.
Konsep tersebut membuat mangkuk dapat ditumpuk satu sama lain agar lebih praktis untuk disimpan.
***
Nah, itulah beragam rekomendasi alat makan yang bisa kamu jadikan referensi.
Semoga artikel ini bermanfaat untukmu, ya.
Jangan lupa simak terus artikel menarik lainnya di situs Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah di kawasan Tangerang?
Cek saja di 99.co/id dan temukan pilihannya, seperti Alana Garden Serpong!