Berita

Foto Ranjang Lansia dari Coran Semen Viral di Medsos, Pemilik Panti Klarifikasi

2 menit

Semenjak potret ranjang lansia yang terbuat dari coran semen diunggah pada laman sosial media, Panti Jompo Dhuafa di Ponorogo itu viral keberadaannya. Banyak netizen yang miris melihat penampakan ranjang tidur untuk para lansia tersebut.

ranjang semen lansia

Namun, pemilik Panti Dhuafa Lansia Ponorogo, Rama, mengklarifikasi kondisi yang tengah viral di media sosial tersebut.

ranjang semen lansia

Sebenarnya, ranjang coran semen dibuat untuk para lansia yang sering buang air kecil dan air besar di tempat tidur.

Sehingga pengurus panti dengan sengaja membuat ranjang coran semen agar mudah dibersihkan.

“Jadi saat mereka tidur diberi spons serta perlak (alas anti air) di atas coran semen,” jelas Rama dilansir dari laman IDNTimes.

Ranjang Coran Diperuntukkan untuk Lansia Tidak Produktif

Sebenarnya, tempat tidur coran semen tidak untuk semua penghuni panti.

Ranjang coran semen khusus untuk lansia yang sudah tidak produktif lagi.

Selain itu, menurut Rama jika ranjang terbuat dari kayu, maka akan cepat rapuh.

ranjang semen lansiaTiap hari pengurus panti jompo di sana membersihkan tempat tidur dengan cara diguyur oleh air.

“Jika, ranjang untuk para lansia tersebut terbuat dari kayu maka lama kelamaan akan rapuh karena dibasahi setiap hari,” ungkapnya.

Saat ini, penghuni panti jompo sudah ada 80 lansia.

ranjang semen lansia



Rata-rata merupakan lansia yang terlantar di jalanan, kiriman dari polsek, dan rumah sakit yang dikirim dengan kondisi terkadang tidak sehat.

ranjang semen lansia

“Penghuni di sini sudah banyak yang meninggal, sehingga tempat tidur coran semen itu juga untuk penghuni yang meninggal. Jadi kalau ada yang duduk atau jalan ke kamar itu hanya untuk bersantai saja,” imbuhnya.

Baca Juga:

12 Rancangan Rumah Ramah Lansia. Wajib Ada Pegangan!

Akui Panti Belum Layak

Untuk para lansia yang masih produktif, mereka akan diberikan fasilitas tempat tidur dari kayu atau di lantai beralaskan busa atau spons.

Rama sebagai pemilik panti jompo mengakui dan memahami bahwa fasilitas yang diberikannya belum layak karena keterbatasan akan dana.

ranjang semen lansia

Ranjang lansia yang terbuar dari coran semen salah satunya.

Namun, menurutnya, fasilitas ini lebih baik daripada mereka tidur di emperan toko atau jalanan.

Disini pun mereka akan mendapatkan perawatan juga anggota keluarga baru.

Baca Juga:

7 Desain Kamar Mandi Aman untuk Para Lansia. Safety First!

Itulah informasi dari berita yang sedang viral tentang ranjang lansia yang terbuat dari coran semen.

Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!

Pastikan kamu mengunjungi Blog 99.co Indonesia untuk mendapatkan informasi ter-update seputar properti.

Sedang mencari properti untuk berinvestasi? Temukan lewat situs 99.co/id.




Follow Me:

Related Posts