Familiar dengan nama Ryana Dea? Ia merupakan pemeran Kokom di sinetron “Dunia Terbalik”. Kabarnya, Ryana memiliki hunian yang super luas di kawasan Tangerang Selatan, lo. Yuk, intip seperti apa potretnya dalam artikel berikut ini!
Kediaman Ryana dan sang suami Puadin Redi merupakan bangunan tiga lantai dengan dominasi putih.
Selain itu, di rumahnya yang lapang juga terdapat halaman rindang yang menyejukkan, Sahabat 99.
Lebih lanjut, yuk simak potret lengkap rumah Ryana Dea dan Puadin Redi yang bergaya modern minimalis berikut ini.
5 Potret Rumah Ryana Dea & Puadin Redi
1. Ruang Tamu Putih dengan Meja Kaca
Ruang tamu Ryana tampak bersih dan rapi dengan dominasi warna netral di dinding serta perabot.
Kemudian, di tengah ruangan kamu bisa melihat sebuah meja berlapis kaca menghiasi ruangan.
Tidak hanya itu, kehadiran jendela kaca besar di sekeliling ruangan membuat sinar matahari bisa masuk dengan leluasa.
Ini membuat ruangan semakin terasa luas tanpa kesan sumpek sedikit pun.
2. Area Makan Serba Putih di Rumah Ryana Dea
Senada dengan ruangan lainnya, area makan di rumah Ryana juga banyak menggunakan warna putih.
Kamu bisa melihat meja makan kayu serta kursi kayu yang menggunakan warna putih sebagai unsur utama tertata dengan apik.
Sentuhan warna tambahan hanya terlihat di bantalan kursi makan yang berwarna cokelat muda.
Kemudian, di belakang meja makan ada pintu kaca geser yang menjadi akses masuk cahaya dan udara ke dalam ruangan.
3. Dapur Putih Berlapis Marmer
Beralih ke dapur, area ini tampak mewah dengan dinding berlapis marmer.
Ruangan ini juga didominasi oleh warna putih, hasilnya ruangan memiliki kesan bersih dan rapi.
Saking bersihnya, kamu mungkin mengira area ini merupakan area display semata, Sahabat 99.
4. Area Bermain untuk Anak
Di koridor lantai dua, Ryana dan suaminya menyediakan area khusus bermain untuk anak mereka.
Ada berbagai macam mainan yang diletakkan di sana, misalnya rumah-rumahan, perosotan, bola karet, dan lainnya.
Agar dapat menjaga keselamatan sang buah hati, Ryana juga memasang dinding pengaman di sekitar area.
Tidak hanya itu, ia juga melapisi lantai dengan karpet bulu hingga matras, lo.
5. Kamar Anak yang Ceria
Berbeda dengan ruangan lainnya, area kamar anak dibuat ceria dengan perpaduan warna pink dan biru.
Ruangan ini memiliki fungsi khusus sebagai ruang bersama anak pertama dan keduanya, Qiandra dan Davian.
Oleh sebab itu, kamu bisa melihat ada dua kasur yang posisinya bersebrangan di dalamnya.
***
Semoga informasinya bermanfaat ya Sahabat 99.
Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita 99.co Indonesia.
Pastikan juga kamu mengunjungi 99.co/id untuk menemukan berbagai pilihan properti.
Ada beragam pilihan hunian menarik seperti kawasan Mega City Bekasi, lo.