Akuarium merupakan salah satu elemen dekorasi rumah yang bagus untuk mempercantik hunian. Selain kesan menenangkan, kedinamisan juga selalu terpancar dari dalam akuarium tempat berenangnya ikan-ikan yang berwarna-warni. Mungkin itu lah alasan mengapa banyak orang yang melengkapi huniannya dengan kehadiran akuarium. Apakah Anda juga tertarik untuk membuat akuarium di griya asri Anda, Urbanites? Lihat yuk desain-desain akuarium menarik yang bisa Anda contoh!
[nextpage title=”Wall Aquarium” ]
1. Wall Aquarium
Akuarium tidak melulu harus berbentuk tabung atau balok dari bahan kaca. Model akuarium kini makin modern dan bervariasi, misalnya akuarium yang bersatu atau terintegrasi dengan dinding (wall aquarium). Karena proses pembuatan dan penginstalasiannya cukup rumit, pastikan desain serta dimensi akuarium yang Anda inginkan sudah sesuai dan langsung konsultasikan pada tukang. Menempatkannya tepat di atas televisi ruang tamu bisa menjadi pilihan yang seru!. Bila mata sudah lelah menonton, Anda dapat melegakan mata dengan menatap ikan-ikan yang berenang.
[/nextpage]
[nextpage title=”Kitchen Island Aquarium” ]
2. Kitchen Island Aquarium
Jika biasanya akuarium ditempatkan di ruang tamu atau ruang keluarga, coba tempatkan di tempat yang berbeda, dapur misalnya. Akuarium yang dibuat bersatu dengan kitchen island ini bisa menjadi ide yang manarik. Untuk memberikan ikan-ikan makanan atau membersihkannya tidak perlu bingung, Urbanites. Modifikasi saja permukan kitchen island agar bisa dibuka tutup. Buat juga bolongan di pojok bawah akuarium yang bisa dibuka-tutup dan bisa disambungkan dengan selang sebagai saluran untuk menguras air akuarium ke wastafel dapur Anda.
[/nextpage]
[nextpage title=”Bathtub Aquarium” ]
3. Bathtub Aquarium
Bagaimana ya sensasi mandi berendam bersama ikan-ikan? Sepertinya geli bukan? Namun tenang saja, Anda tetap bisa mandi berendam bersama ikan-ikan yang berenang di akuarium yang bersatu dengan bathtub. Seperti yang tidak mungkin, tapi bathtub aquarium ini memang benar-benar ada dan bernama Mood Acquario. Ide akuarium unik bisa Anda aplikasikan jika menginginkan sesuatu yang benar-benar berbeda dari rumah lainnya. Bahan yang digunakan untuk membuatnya adalah paduan tempered glass dan kayu yang kuat.
[/nextpage]
[nextpage title=”Upper Level Aquarium” ]
4. Upper Level Aquarium
Akuarium ini berada di lantai dua rumah dan berfungsi sebagai selusur atau dinding pembatas. Desain akuarium yang berada di sebuah vila di Belanda ini sengaja dibuat sang arsitek sebagai pelengkap interior yang unik. Akuarium ini bisa langsung dillihat dari bawah dan sangat cantik penampakannya. Akuarium yang berukuran panjang, namun tidak terlalu lebar itu terbagi dua yang masing-masing berada di samping tiang rumah.
[/nextpage]
[nextpage title=”Mason Jar Aquarium” ]
5. Mason Jar Aquarium
Mason Jar kerap dimodifikasi dan disulap menjadi sangat menarik bahkan sangat unik. Salah satunya akuarium mini ini. Mason jar yang bersatu dengan meja tempel ini memiliki dual fungsi, sebagai akuarium juga sebagai vas bunga. Agar bunga tetap segar, jangan terlalu banyak memasukkan ikan dan jangan pilih yang berukuran besar. Sebagai dekorasi, ide akuarium ini sangat unik dan menarik bukan?. Jika ingin membuat sendiri, pastikan Anda mengerti bagaimana cara memasangnya ya, Urbanites.
[/nextpage]
[nextpage title=”Headboard Aquarium” ]
6. Headboard Aquarium
Seperti yang sudah disebutkan di awal, akuarium selalu menyuguhkan suasana tenang dan damai. Melihat ikan berenang-renang di atas kepala ketika Anda tidur, nampakya bisa jadi ide yang bagus dan pas untuk berelaksasi. Desain saja akuarium berbentuk jembatan yang berada tepat di atas tempat tidur dan isi dengan ikan-ikan serta tanaman air favorit Anda.
Itu tadi beberapa ide dan inspirasi desain akuarium yang bisa mempercantik rumah Anda. Semoga informasi yang kami sajikan dapat berguna bagi Anda. Jangan lupa untuk terus baca blog UrbanIndo untuk mendapatkan informasi dan tips yang menarik.
[/nextpage]