Berita Ragam

6 Pemain yang Pingsan di Lapangan selain Christian Eriksen. Salah Satunya dari Indonesia!

3 menit

Kasus pingsannya gelandang Timnas Denmark Christian Eriksen pada laga melawan Finlandia dalam matchday pertama Euro 2020, Sabtu (12/6/2021), bukan yang pertama kali terjadi. Sebelumnya sudah ada beberapa pemain yang pingsan di tengah lapangan saat laga masih berjalan.

Saat Christian Eriksen pingsan di tengah pertandingan Denmark vs Finlandia, sontak membuat semua pemain dan penonton di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark, terkejut.

Beruntung, berkat kecekatan sang kapten Simon Kjaer dan tim medis melakukan pertolongan pertama, nyawa Eriksen pun berhasil selamat.

Ternyata, Eriksen bukan satu-satunya pemain sepakbola yang pingsan saat pertandingan sedang berjalan.

Berikut adalah sejumlah pemain yang pingsan di lapangan saat pertandingan sedang berjalan.

6 Pemain yang Pingsan di Tengah Lapangan

1. Bafetimbi Gomis

pemain yang sering pingsan bafetimbi gomis

sumber: Getty via Goal.com

Pemain asal Perancis ini sempat beberapa kali pingsan di lapangan karena memiliki kondisi medis yang tidak sebaik pemain lainnya.

Dia tercatat pernah mengalami pingsan saat bermain untuk Swansea City, Galatasaray, dan Al-Hilal.

2. Antonio Puerta

antonio puerta collapse di tengah lapangan

sumber: mundodeportivo.com/José Antonio García Sirvent

La Liga musim 2007/2008 menjadi salah satu musim yang paling kelam, terutama untuk Sevilla.

Pasalnya, pada pertandingan pertama melawan Getafe, gelandang Sevilla Antonio Puerta harus ditandu keluar lapangan setelah pingsan di tengah pertandingan.

Dia sempat tersadar, sebelum akhirnya pingsan lagi di ruang ganti.

Setelah itu, dia dilarikan ke rumah sakit dan meninggal tiga hari kemudian karena serangan jantung pada usianya yang baru menginjak 22 tahun.

3. Miklos Feher

miklos feher pemain yang pingsan dan meninggal di lapangan

sumber: PA Images via Reuters

Nasib malang juga menimpa Mikos Feher, gelandang Benfica asal Hungaria.

Saat pertandingan melawan Vitoria Guimares pada Januari 2014, tiba-tiba Feher pingsan di tengah lapangan.

Tim medis pun langsung menandu dan membawanya ke rumah sakit.

Selama 90 menit di rumah sakit, tim medis berusaha memulihkan kondisinya sebelum menyatakan bahwa Feher meninggal dunia.



4. Fabrice Muamba

pemai yang pinsan di tengah lapangan fabrice muamba

sumber: Getty Images/Richard Heathcote via detik.com

Gelandang Bolton Wanderes ini mengalami pingsan di tengah lapangan saat bertanding melawan Totenham Hotspur dalam ajang FA Cup 2012.

Karena serangan jantung tersebut, Muamba secara teknis dinyatakan “mati” selama 78 menit.

Tim medis pun berjuang keras sampai berhasil “menghidupkannya” kembali.

Namun, mantan gelandang Timnas Inggris U-21 tersebut harus pensiun dari sepakbola padahal usianya baru menginjak 24 tahun.

5. Marc-Vivien Foe

Marc-Vivien Foe collapse di lapangan

sumber: mancity.com

Pemain Timnas Kamerun ini meninggal saat membela negaranya pada ajang Piala Konfederasi FIFA tahun 2003.

Begitu pingsan di tengah laga melawan Kolombia tersebut, Marc-Vivien langsung ditandu oleh tim medis keluar lapangan.

Namun, sayang, tim medis gagal “menghidupkan” kembali jantung pemain yang berposisi sebagai gelandang tersebut.

6. Choirul Huda

choirul huda pemain yang pingsan di liga 1

sumber: JawaPos.com/Dipta Wahyu

Terakhir, peristiwa meninggalnya legenda Persela Lamongan Choirul Huda juga menjadi sorotan pencinta sepakbola tanah air.

Dalam laga Liga 1 kontra Semen Padang di Stadion Surajaya Lamongan, Choirul Huda yang berusaha mengamankan gawang, kaki rekan setimnya, Ramos Rodrigues mengenai dada dan rahang bawah sang kiper.

Lalu, pemain sepakbola yang sepanjang kariernya hanya membela Persela Lamongan itu pun ambruk dan langsung dibawa tim medis ke RSUD dr Soegiri.

Sang legenda dan kapten pun dinyatakan meninggal di RSUD dr Soegiri pada pukul 16.45 WIB.

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk Sahabat 99 ya!

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di portal Berita 99.co Indonesia.

Jika sedang mencari rumah di Bandung, bisa jadi Podomoro Park Bandung adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan apartemen idamanmu!




Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts