Berita Berita Properti

Mengenal Papan Gypsum Jayaboard: Kelebihan hingga Harga Terbaru 2021

2 menit

Dalam membangun plafon atau partisi pada bangunan, tentunya kita harus memilih papan gipsum yang memiliki kualitas terbaik. Di pasaran, terdapat papan gipsum yang dikenal memiliki kualitas jempolan. Adapun yang paling menjadi favorit adalah papan gypsum Jayaboard.

Saat mendirikan sebuah gedung atau rumah, diperlukan bahan konstruksi yang tentunya bisa memenuhi kebutuhan pembangunan.

Jika kamu mencari material dinding yang ringan tapi memiliki banyak manfaat, kamu harus memilih papan gipsum.

Buat kamu yang belum familier, gipsum adalah bahan yang digunakan sebagai material konstruksi pembentuk dinding, penyekat, partisi, dan plafon rumah.

Material tersebut memiliki bobot yang sangat ringan dan harganya juga cukup terjangkau dibanding material lainnya.

Terdapat beragam brand yang menawarkan produk papan gipsum andalan, salah satunya merupakan brand Jayaboard.

Menurut USG Boral selaku produsen, papan gipsum buatannya berasal dari bahan berkualitas dan tidak berbahaya bagi kesehatan.

Untuk mengenal lebih jauh dari serba-serbi papan gipsum Jayaboard dan juga harga gipsum yang satu ini, yuk simak uraian lengkapnya di bawah ini!

Serba-serbi Papan Gypsum Jayaboard

1. Mengenal Papan Gypsum Jayaboard

papan gypsum jayaboard

Sebagai pemain lama di bidang produksi papan gipsum berkualitas, Jayaboard sudah banyak dikenal oleh para developer dan kontraktor di Indonesia.

Banyak dari mereka menggunakan gypsum Jayaboard untuk proyek pembangunan gedung maupun perumahan karena memiliki teknologi antilendut yang sudah terbukti hingga pemasangan rangka 60 cm.

Sejak awal peluncurannya, produk papan gipsum Jayaboard dikenal memiliki daya ketahanan yang tinggi terhadap kelembapan, air, api, jamur dan benturan.

Bahan konstruksi tersebut juga diklaim sangat mudah diaplikasikan pada rangka kayu, metal, maupun dinding batu bata.

Kemudian, papan gypsum dari Jayaboard memiliki bobot yang ringan namun tetap kuat.

Melansir dari situs resminya usgboral.com, Jayaboard menawarkan produk papan gypsum dalam dua tipe, yaitu Standard Board dan Technical Board.

Untuk Standard Board, berikut adalah beberapa di antaranya:

  • Jayaboard Sheetrock
  • Indoboard
  • Ecogyp
  • Mini8
  • Jayaflex Easiboard

Sementara itu, berikut adalah produk untuk varian Technical Board:

  • Firestop
  • Wet-area Optimum
  • Wet-area Firestop
  • Soundstop
  • Jayabelt
  • Heatstop
  • Moldstop
  • Shaftwall Liner
  • Impactstop

Dari beragam jenis produk papan gipsum di atas, terdapat salah satu produk unggulannya, yaitu tipe Wet-Area Optimum.



Gypsum tersebut dirancang untuk tahan terhadap air, membuatnya cocok diaplikasikan pada tempat-tempat yang lembap.

2. Kelebihan Papan Gypsum Jayaboard

  • Tidak Mudah Berjamur

Papan gipsum ini memiliki material utama yang terbuat dari kertas pelapis bagus.

Kertas pelapis tersebut membuat papan tidak gampang jamuran akibat kelembapan ruang maupun cipratan air.

Dengan material itu, papan gypsum Jayaboard tidak akan mudah bolong, jebol, dan ambruk.

  • Punya Bobot yang Ringan

Sebagaimana sudah dijelaskan sebelumnya, papan gipsum ini memang populer karena memiliki berat lebih ringan jika dibandingkan dengan merek lain.

Dengan bobot tersebut, tentunya dapat mengurangi beban berat plafon yang menggantung di atap bangunan.

  • Tidak Mudah Menggelembung

Selain itu, papan gipsum yang pabriknya berlokasi di Gresik, Jawa Timur ini tidak mudah menggelembung.

Perlu diketahui, terdapat beragam merek papan gipsum yang mudah menggelembung jika berada di tempat yang lembap di pasaran.

  • Permukaan yang Rata

Ya, papan gypsum Jayaboard juga terkenal memiliki permukaan yang rata dengan konsisten.

Di pasaran, ada beberapa merek papan gipsum yang permukaannya sudah tidak rata sebelum terpasang, lo.

Dengan kelebihan ini, wajar bila banyak orang memercayakan produk Jayaboard sebagai pembuat plafon dan partisi.

Daftar Harga Papan Gypsum Jayaboard Terbaru 2021

Jenis Ukuran Harga
Jayaboard Sheet Rock 9mm 1.20×2.40 Rp77.100
Jayaboard Sheet Rock 6,5mm 1.20×2.40 Rp65.000
Jayaboard Sheet Rock 12mm 1.20×2.40 Rp92.200
Jayaboard Indo Board 9mm 1.20×2.40 Rp65.000
Jayaboard Heatstop 9mm 1.20×2.40 Rp90.000
Jayaboard Firestop 13mm 1.20×2.40 Rp252 700
Jayaboard Firestop 16mm 1.20×2.40 Rp297.000
Jaya Board Wet-area Optimum 9mm 1.20×2.40 Rp105.200
Jaya Board Wet-area Optimum 12mm 1.20×2.40 Rp158.200

***

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya, Sahabat 99.

Jangan lupa pantau terus artikel menarik lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual di Wonocolo?

Cek saja pilihannya hanya di 99.co/id.




Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.

Related Posts