Berita Ragam

4 Negara Unik yang Siap Membayar Warganya hanya untuk Punya Anak. Mau Coba Pindah?

2 menit

Alih-alih menyarankan penduduknya untuk mengambil program KB demi mengatur populasi, 4 negara unik ini malah rela membayar orang-orang yang mau punya anak. Bagaimana bisa? Baca selengkapnya di sini!

Di Indonesia, kita sering mendengar istilah semakin banyak anak, semakin besar rezeki yang didapatkan.

Namun rasanya, hal tersebut bertentangan dengan kebijakan pemerintah yang mengeluarkan jargon ‘2 anak cukup’.

Kampanye mengatur jumlah anak itu tidak hanya diberlakukan di Indonesia.

Negara lain pun menerapkan kebijakan dan program yang sama, terutama mereka yang punya jumlah penduduk terbanyak di dunia.

Nah, berbeda dengan yang lain, ternyata ada juga lo, negara unik yang berharap penduduknya punya anak banyak.

Bahkan, mereka sudah menyiapkan tunjangan khusus bagi siapa pun yang berniat memiliki momongan.

Negara mana saja yang dimaksud?

Yuk, kita cek satu-satu!

Ingin Punya Anak Banyak dan Dibayar? Pindah Saja ke 4 Negara Unik Ini!

1. Estonia

Estonia merupakan salah satu negara dengan angka kelahiran terendah di dunia.

Belum ada perubahan drastis dalam beberapa dekade terakhir, bahkan angka kelahiran mereka kian menurun.

Ini merupakan masalah yang mengkhawatirkan, mengingat jumlah penduduk lansia yang tinggi di Estonia.

Sebagai solusi, negara di semenanjung Teluk Balkan itu memberikan hadiah unik bagi penduduknya.

keluarga ayah ibu anak

Pemerintah Estonia akan membayar EUR60 (Rp900 ribu) untuk mereka yang melahirkan anak pertama dan kedua.

Sementara untuk anak ketiga akan diberikan EUR100 (Rp2 juta) dengan bonus EUR300 (Rp5 juta).

2. Italia

Negara unik kedua yang membayar warganya untuk punya anak adalah Italia.

Tidak jauh berbeda dari Estonia, Italia memiliki masalah angka kelahiran yang rendah.

Negeri yang terkenal dengan pastanya itu juga mengeluarkan kebijakan yang sama.



Sebuah provinsi bernama Bolzano di Italia membayar para ibu dan bapak baru sebesar EUR200 (Rp3,5 juta).

Uangnya akan ditransfer pada rekening sang ibu setiap bulan sampai anak lulus SMA.

3. Finlandia

Finlandia tersohor sebagai negara yang menjunjung tinggi pendidikan.

Sayangnya, tidak banyak yang pergi ke sekolah karena angka kelahiran yang semakin kini semakin merosot.

keluarga bahagia ayah ibu anak

Dilansir dari BBC, sebuah kota bernama Lestijarvi bahkan hanya sempat menghasilkan 1 anak dalam jangka waktu 1 tahun.

Menanggapi hal tersebut, pemerintah Finlandia memberikan tunjangan bagi orang tua baru sebesar EUR10 ribu (Rp155 juta).

Tunjangannya dibayarkan dalam kurun waktu 10 tahun.

4. Perancis

Negara unik dengan tunjangan khusus anak selanjutnya adalah Perancis.

Total yang diberikan pemerintah sebagai hadiah momongan baru adalah sebesar EUR900 ribu (Rp14 juta).

Tidak hanya itu, pemerintah Perancis juga meringankan pajang penghasilan orang tua dan memberikan layanan daycare gratis.

***

Tertarik untuk pindah?

Jangan lupa untuk pantau terus informasi terkini dan menarik lainnya lewat Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah dengan lingkungan yang ramah keluarga seperti Golden Hills, langsung saja kunjungi 99.co/id, ya!




Samala Mahadi

Lulusan Sastra Inggris Maranatha Christian University, Samala adalah seorang editor di 99 Group dari tahun 2021. Berpengalaman menulis di bidang properti, lifestyle, dan fashion. Hobi termasuk menulis dan segala hal berbau literatur dan Paleontologi.

Related Posts