Sama-sama tajir melintir, yuk intip seperti apa tampilan minimarket pribadi di rumah Ruben Onsu vs Raffi Ahmad. Isinya lengkap banget, lo!
Setidaknya sebulan sekali kamu harus belanja untuk mengisi persediaan kebutuhan rumah tangga.
Namun umumnya kita pasti hanya belanja secukupnya untuk menghemat kebutuhan ruang penyimpanan.
Berbeda dengan kedua artis ternama tanah air berikut ini.
Saking tajirnya, mereka bisa menyimpan stok kebutuhan rumah tangga untuk jangka waktu lama dalam sekali belanja.
Kemudian menatanya di ruang penyimpanan yang mirip mini market pribadi.
Penasaran seperti apa tampilannya?
Ini dia perbandingan minimarket pribadi di rumah Ruben Onsu vs Raffi Ahmad!
Minimarket Pribadi Ruben Onsu vs Raffi Ahmad
1. Lokasi Ruang Penyimpanan
Area penyimpanan di rumah Ruben Onsu memiliki ruangan khusus tersendiri.
Lokasinya di area pojok lantai atas bangunan dengan luas 2.200 meter tersebut.
Fungsi utamanya adalah untuk menyimpan berbagai kebutuhan rumah tangga dalam jumlah besar.
Makanya tampilannya sekilas tampak seperti minimarket pribadi, Sahabat 99.
Ruben bisa menyetok hingga satu lusin produk yang sama di ruangan ini.
Kamu juga bisa melihat tumpukan kardus sisa pembelian barang tersusun rapi di pojok ruangan.
Sementara minimarket pribadi Raffi Ahmad lokasinya ada di dalam kamar tidur.
Tepatnya dari kamar tidur ada akses menuju ruangan penyimpanan makanan berisi lemari hingga kulkas.
Stok utama yang ia simpan di sana adalah bahan makanan serta camilan.
Oleh sebab itu sang istri rutin mengecek isinya untuk memastikan tidak ada yang kadaluwarsa.
2. Penataan Minimarket Pribadi
Ruben memilih konsep industrial untuk menata area satu ini, Sahabat 99.
Ia memasang rak besi di seluruh penjuru ruangan, mulai dari sekeliling dinding hingga di area tengahnya.
Desain rak yang ia pilih tingginya setara orang dewasa sehingga penggunaan ruang maksimal.
Lalu untuk menghilangkan kesan sumpek, dindingnya dicat dengan warna putih.
Setiap kebutuhan rumah tangga juga tertata dengan rapi sesuai dengan jenisnya sehingga mudah untuk penghuni temukan.
Ada produk pembersih, sanitizer, makanan, hingga sembako di ruangan ini.
Berbeda dengan Ruben Onsu, minimarket pribadi di rumah Raffi Ahmad tampak lebih minimalis.
Area penyimpanannya berupa lemari kayu berpintu dengan warna cokelat muda.
Ini membuat seluruh barang yang tersimpan di dalamnya bisa tersembunyi dari pandangan.
Lalu persediaan yang tersimpan di ruangan ini lebih terfokus pada bahan makanan seperti sereal, susu kental manis, susu, dan lainnya.
***
Jadi, menurutmu mana yang lebih sultan antara Ruben Onsu vs Raffi Ahmad?
Semoga informasinya bermanfaat, ya, Sahabat 99.
Simak artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jangan lupa. kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu!
Ada beragam pilihan properti menarik seperti kawasan Grand Central Bogor.