Manfaat minum air hangat yang dilakukan secara rutin ternyata dapat mengundang banyak dampak positif bagi tubuh secara fisik maupun mental. Percaya tidak?
Bukan satu atau dua kali orang menyinggung akan manfaat air hangat bagi tubuh.
Bahkan, ada pula yang menjadikan air hangat sebagai alat terapi kesehatan, baik dengan cara diminum ataupun dengan cara dijadikan untuk mandi.
Kabar soal manfaat air hangat ini memang bukanlah mitos belaka karena ilmu medis pun telah membuktikan khasiatnya.
Jika Anda masih tak percaya, sebaiknya baca ulasan selengkapnya pada ulasan berikut ini.
7 Manfaat Minum Air Hangat bagi Kesehatan
1. Menurunkan Berat Badan
Manfaat air hangat yang pertama sangat berguna untuk Anda yang merasa memiliki berat berlebih dan ingin menurunkan berat badan.
Ketika minum air hangat, suhu tubuh pun akan ikut naik dan kemudian akan ikut meningkatkan sistem kerja tubuh secara keseluruhan.
Alhasil, metabolisme tubuh pun turut meningkat yang mana kemudian akan membakar cadangan lemak yang ada dalam tubuh.
Agar proses pembakaran lemak ini lebih optimal, Anda bisa mencampurkan lemon serta madu pada air minum hangat setiap pagi.
2. Manfaat Minum Air Hangat untuk Tingkatkan Sirkulasi Darah
Dari khasiat minum air hangat yang pertama, hal ini juga akan berdampak langsung pada kelancaran sirkulasi darah di tubuh Anda.
Sisa-sisa lemak dalam tubuh yang terbakar akan membuat lebih lebarnya rongga-rongga aliran darah yang otomatis akan melancarkan sirkulasi darah.
Selain minum air hangat, Anda juga bisa mendapatkan manfaat ini dengan cara berendam dalam air hangat.
Baca Juga:
7 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Pria dan Wanita yang Sangat Menakjubkan
3. Memperlancar Pencernaan
Bagian tubuh lain yang juga mendapatkan manfaat minum air hangat ialah bagian penceraan.
Meminum air hangat setiap pagi secara rutin dipercaya dapat mengaktivasi saluran pencernaan dan menghidrasinya dengan baik.
Sampah serta kotoran dari makanan yang tak berguna bagi tubuh pun akan lebih tersaring seiring dengan mengalirnya air hangat ke dalam pencernaan.
Selain itu, meminum air hangat ketika perut masih kosong juga bermanfaat untuk mencegah lambung dari konstipasi.
4. Meredakan Nyeri Saat Menstruasi
Bagi perempuan, manfaat minum air hangat yang akan dirasakan juga bertambah khususnya untuk meredakan nyeri saat menstruasi.
Air hangat memiliki efek relaksasi yang dapat melegakan dan membuat rileks otot perut sehingga gejala kejang dan kram perut bisa berkurang.
Jika masih kurang terasa, Anda bisa mengompres perut yang kram dengan air hangat untuk meredakan rasa sakitnya.
5. Manfaat Minum Air Hangat untuk Cegah Penuaan Dini
Boleh percaya boleh tidak, namun, menurut banyak orang manfaat air hangat juga bisa untuk mencegah penuaan dini.
Salah satu penyebab seseorang mengalami penuaan dini adalah karena banyaknya racun dan kotoran yang menumpuk dalam tubuh.
Air hangat dapat dimanfaatkan untuk membasmi racun-racun dalam tubuh, memperbaiki sel kulit mati, dan membuat kulit jadi lebih segar dan lebih muda.
6. Mendetoksifikasi Tubuh
Nah, manfaat minum air hangat untuk mendetoksifikasi racun dari dalam tubuh juga ternyata masih belum banyak diketahui!
Lancarnya sirkulasi darah, sistem pencernaan, serta terhindarnya dari penuaan dini adalah beberapa manfaat lanjutan yang akan dirasakan.
Hanya dengan minum air hangat secara rutin, toksin atau racun dalam tubuh pun bisa dikeluarkan dengan mudah melalui air seni dan keringat.
7. Membuat Tidur Lebih Berkualitas
Manfaat air hangat yang terakhir yakni untuk meningkatkan kualitas tidur.
Jika ingin merasakan manfaat yang satu ini, Anda perlu rutin mengonsumsi air hangat ketika makan malam hingga sebelum tidur.
Bahkan, air hangat juga bisa membuat Anda terhindar dari rasa lapar yang seringkali membuat Anda terjaga ketika malam hari.
Baca Juga:
9 Manfaat Minyak Jarak untuk Kesehatan & Kecantikan | Bikin Segar & Bugar Alami!
Itulah beberapa khasiat minum air hangat bagi tubuh.
Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99!
Simak informasi dan artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Sedang mencari rumah impian?
Cek saja di 99.co/id!