Gaya Hidup Kesehatan

11 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan | Bisa Atasi Masalah Pencernaan!

4 menit

Selain menyegarkan, kelapa muda memiliki banyak kandungan nutrisi lo! Hal inilah yang membuat manfaat air kelapa muda begitu banyak untuk kesehatan. Simak penjelasannya berikut ini!

Meneguk air kelapa di siang hari yang panas dijamin ampuh mengatasi dahaga.

Mungkin kamu pun termasuk yang senang mengonsumsi minuman satu ini, terutama di musim kemarau.

Namun tahukah kamu, di balik rasanya yang menyegarkan ada beragam manfaat air kelapa bagi kesehatan tubuh.

Cairan ini ampuh untuk mengatasi berbagai macam penyakit dan menjaga kekebalan tubuhmu!

Berikut beberapa manfaat air kelapa muda yang perlu kamu ketahui:

  1. Membantu menurunkan berat badan
  2. Air kelapa muda dapat mengatasi dehidrasi
  3. Memiliki kandungan elektrolit tinggi
  4. Menurunkan tekanan darah
  5. Air kelapa dapat mengatasi masalah pencernaan
  6. Membantu proses detoksifikasi alami tubuh
  7. Menguatkan sistem imun
  8. Menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh
  9. Menghilangkan penat
  10. Mengatasi kulit kering
  11. Menjaga elastisitas kulit

Kandungan Nutrisi dalam Kelapa Muda

kandungan air kelapa muda

Sering terlihat dipinggir jalan dan familiar dalam keseharian, nyatanya belum banyak yang tahu apa saja sebenarnya kandungan kelapa muda.

Sebelum mengenal manfaatnya, yuk kenali dulu apa saa kandungan tanaman dengan nama latin Cococ nucifera ini.

Secara umum, air buah kelapa mengandung 16 kalori dan 4,1 gram gula.

Namun tak hanya itu, di dalamnya juga terdapat nutrisi penting yakni potasium.

Nutrisi inilah yang membuat air kelapa sejak lama diercaya sebagai salah satu minuman elektrolit.

Kandungan lain yang ada di dalamnya yakni:

  • Magnesium
  • Kalsium
  • Fosfor
  • Zat besi
  • Zinc
  • Tembaga
  • Mangan
  • Selenium
  • Vitamin A, B6, B12, C, dan lainnya

Wah, banyak sekali bukan kandungan zat baik di dalamnya, Sahabat 99?

Tak heran air kelapa muda memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Baca Juga:

7 Cara Menghilangkan Telur Kutu Rambut secara Efektif Memakai Bahan Alami

11 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan

1. Membantu Menurunkan Berat Badan

gadis minum air kelapa muda

Asalkan diminum tanpa campuran gula maupun sirup, buah ini bisa membantu program dietmu, Sahabat 99.

Hal ini karena kelapa muda bisa dibilang bebas lemak, baik air maupun daging buahnya.

Kandungan karbohidrat maupun gulanya pun rendah, sehingga aman untukmu.

Jangan khawatir, konsumsi satu buah kelapa utuh bisa membuatmu merasa kenyang untuk waktu yang cukup lama.

2. Manfaat Air Kelapa Muda untuk Mengatasi Dehidrasi

Kandungan dalam air kelapa memiliki banyak kemiripan dengan cairan alami tubuh kita, Sahabat 99.

Hal inilah yang membuat air buah ini sangat efektif untuk mengatasi dehidrasi, terutama setelah kamu beraktivitas di bawah sinar matahari yang terik.

Di dalamnya juga terdapat potasium, sehingga dapat membantu menjaga tekanan air dalam sel dan darahmu.

3. Memiliki Kandungan Elektrolit Tinggi

kelapa segar

fresh cut green coconut on white splashing

Selain mengatasi dehidrasi, air kelapa bisa menggantikan elektrolit yang hilang dari tubuh setelah berolahraga.

Ini sangat berguna untuk membantu menjaga performa olahragawan maupun atlet.

Kandungan karbohidratnya pun rendah, jadi akan lebih sehat untuk dikonsumsi dibandingkan minuman berenergi lain.

4. Manfaat Air Kelapa Muda untuk Menurunkan Tekanan Darah

Kamu memiliki tekanan darah tinggi?

Nah, konsumsi air kelapa muda adalah salah satu solusi terbaik untuk mengatasinya.

Pada tahun 2005, sebuah studi mengungkapkan bahwa konsumsi air kelapa dapat menurunkan tekanan darah.

Tepatnya, menurut penelitian, seseorang yang mengonsumsi air kelapa selama dua minggu akan mengalami penurunan hingga 71% pada tekanan sistoliknya.

Serta penurunan sekitar 29% pada tekanan diastoliknya.

Ini bisa terjadi berkat kandungan potasium dalam air kelapa, yang dapat mengurangi resiko penyakit kardiovaskular.



5. Air Kelapa dapat Mengatasi Masalah Pencernaan

mengatasi masalah pencernaan tubuh

Tahukah kamu, air kelapa diklaim dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan.

Sudah sejak lama cairan ini digunakan sebagai obat alami untuk mengobati diare, konstipasi, cacingan, dan gangguan lainnya.

Setelah diteliti lebih lanjut, hal ini ternyata berkat kandungan asam amino, enzim, mineral, dan asam lemak di dalamnya.

Beberapa enzim yang ada dalam air kelapa diantaranya asam fosfatase, katalase, dan dehidrogenase.

6. Membantu Proses Detoksifikasi Alami Tubuh

Tubuh kita sebenarnya sudah memiliki kemampuan untuk menetralisir racun, yakni dengan bantuan organ ginjal dan hati.

Namun, jika jumlah cairan dan nutrisi dalam tubuh kurang maka fungsi organ tersebut tidak akan optimal.

Ini akan memicu terjadinya penumpukan racun dalam tubuh dan menimbulkan beragam gangguan seperti sakit kepala, gelisah, iritasi, dan lainnya.

Pada saat seperti inilah air kelapa dapat membantu menetralisir racun yang ada.

Perlu kamu ketahui, kandungan tanin dan antidotum atau anti racun dalam buah kelapa sangatlah tinggi.

Enzim di dalam buah ini pun bisa membantu mengurai sifat racun pada tubuh.

7. Manfaat Air Kelapa untuk Menguatkan Sistem Imun

Selain detoksifikasi racun dalam tubuh, ait kelapa juga efektif untuk meningkatkan sistem imun.

Terlebih di dalamnya ada berbagai macam kandungan vitamin, seperti vitamin A, B6, C, dan K.

Zat-zat dalam air kelapa akan membantu tubuh memerangi berbagai bakteri dan virus.

Sehingga kamu terhindar dari penyakit gusi, tifus, infeksi, dan lainnya.

Baca Juga:

9 Manfaat Susu Kambing untuk Kesehatan. Lebih Sehat dari Susu Sapi?

8. Menurunkan Kadar Kolesterol dalam Tubuh

Air kelapa juga diklaim dapat menurunkan kadar koleterol tubuh, Sahabat 99.

Hal ini dibuktikan melalui percobaan dengan menggunakan tikus koleterol di tahun 2006.

Tikus-tikus yang sebelumnya telah disuntik zat koleterol diberi minuman air kelapa selama beberapa hari.

Hasilnya, kadar kolesterol LDL dan trigliserida dalam tubuh tikus menurun dengan stabil.

Tak hanya itu, tikus yang menderita penyakit jantung pun sembuh dengan lebih cepat.

Menurut para peneliti, hal ini berkat kandungan potasium, kalsium, dan magnesium yang ada dalam air kelapa.

9. Air Kelapa Muda dapat Menghilangkan Penat

Penat setelah beraktivitas seharian dan otot terasa kaku?

Tenang saja hal ini juga dapat diatasi dengan konsumsi air kelapa muda.

Pada air kelapa terdapat kalsium dan magnesium, kedua mineral ini dapat membantu untuk meredakan stres dan rasa kaku di otot.

Tak hanya itu, magnesium juga akan merangsang produksi hormon serotonin.

Sehingga perasaanmu suntukmu perlahan akan hilang dan digantikan rasa nyaman serta bahagia.

10. Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kulit Kering

menyehatkan kulit kering

Selain untuk kesehatan, air kelapa juga dapat membantu menjaga kondisi kulit.

Terlebih jika kamu memiliki masalah kulit kering, di mana kulit tubuhmu sering kekurangan cairan sehingga tampak kusam.

Air kelapa bisa secara alami melembapkan permukaan kulitmu berkat kandungan vitamin C di dalamnya.

Agar hasilnya optimal, jangan lupa tetap gunakan tabir surya kemanapun kamu pergi untuk melindungi wajah dan tubuh dari sinar UV.

11. Air Kelapa dapat Menjaga Elastisitas Kulit

Selain menjaga kelembapan, vitamin C dalam air kelapa muda dapat menjaga elastisitas kulitmu.

Vitamin ini akan membantu tubuh memproduksi kolagen dan antioksidan yang ampuh menangkal radikal bebas.

Selain itu, ada kandungan sitokinin di dalamnya yang dapat mencegah penuaan dan menyeimbangkan kadar pH di tubuhmu.

Agar hasilnya optimal, minum setidaknya satu gelas air kelapa setiap harinya.

Ini sudah dapat memenuhi 40% kebutuhan harian tubuh akan vitamin C.

***

Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99.

Simak artikel menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id untuk menemukan hunian impianmu!

Ada daftar rumah dijual di bandung dengan lokasi yang strategis lo.




Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts