Berita Berita Properti

Mengenal Kayu Eboni, Si Hitam dari Sulawesi yang Berharga Mahal!

2 menit

Familiar dengan lagu Paul McCartney dan Stevie Wonder berjudul “Ebony and Ivory”? Secara gamblang, ebony yang dimaksud dalam lagu tersebut adalah kayu eboni, kayu hitam dari Sulawesi. Kayu tersebut memang sering digunakan sebagai bahan baku alat musik seperti piano dan biola.

Sebagai negara tropis, Indonesia dipenuhi dengan beragam varietas kayu yang unggul.

Salah satunya adalah kayu eboni atau jenis kayu hitam yang berasal dari Sulawesi, tepatnya daerah Makassar.

Yuk, kenali fakta unik kayu langka dan mahal yang satu ini!

Fakta Kayu Eboni Sulawesi

1. Asal Usul Kayu Eboni

Nama ilmiah kayu ini adalah Diospyros Celebica, diturunkan dari kata “Celebes (Sulawesi)” dan merupakan tumbuhan endemik daerah tersebut.

Ya, daerah penyebarannya memang berpusat di pulau Sulawesi.

Tepatnya di wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, dan Gorontalo.

Kayu ini sangat terkenal dan menjadi incaran masyarakat internasional.

Misalnya saja masyarakat Jepang, yang meyakini penggunaan kayu hitam dapat meningkatkan status sosial mereka.

2. Karakteristik Si Kayu Hitam

Kayu ini berwarna cokelat gelap, agak kehitaman, atau hitam berbelang-belang kemerahan.

Teksturnya halus, dengan arah arah serat kayu yang lurus atau sedikit berpadu.

Permukaan kayu eboni tergolong licin, sehingga mudah diolah menjadi bahan mebel, patung, ukiran, hiasan dinding, hingga alat musik.

Baca Juga:

9 Kayu Termahal di Dunia dengan Kualitas Terbaik. Bisa Beli?

Tinggi pohonya bisa mencapai 20-40 meter, dengan diameter hingga 100 sentimeter.

Karena merupakan jenis pohon yang memiliki bunga, pohon eboni dapat menghasilkan biji yang biasa dipanen dengan cara memanjat.

3. Pohon Eboni Tergolong Kuat dan Berumur Panjang

Pohon ini termasuk tahan lama lho, ia dapat hidup hingga usia 100 tahun jika dirawat dengan baik.

Tak hanya itu, eboni dapat tumbuh di berbagai tipe tanah, mulai dari tanah berkapur, berpasir, sampai tanah liat dan berbatu.

kayu eboni

Mengutip dari ipb.ac.id, eboni juga termasuk kayu yang awet karena mengandung ekstraktif yang bersifat racun terhadap organisme perusak kayu.



Misalnya rayap dan jamur kayu yang biasanya mengakibatkan struktur kayu rapuh dan membusuk.

Kekuatan dan kualitasnya inilah yang menyebabkan pohon eboni dieksploitasi secara berlebihan.

4. Nilai Ekonomi Kayu Eboni Sangat Tinggi

Jenis kayu satu ini termasuk kayu yang sangat mahal harganya, baik di pasar nasional maupun internasional.

Mau tahu berapa harga per meter kubik kayu hitam Sulawesi ini?

Harga pohon eboni bisa mencapai Rp30 juta per meter kubik di pasaran internasional

Sedangkan di Indonesia sendiri, harga pohon ini bisa mencapai Rp10 juta per meter kubik.

Waw, tak heran banyak yang mengincarnya untuk dijual ya Sahabat 99..

5. Si Langka yang Terus Diburu

Jenis kayu ini banyak digunakan sebagai bahan bangunan, kerajinan, dan furnitur.

Namun, sama seperti kayu ulin, eboni termasuk jenis yang memiliki sifat pertumbuhan lambat (slow growing species).

Sehingga tingkat eksploitasi yang terlalu tinggi menyebabkan pohon eboni semakin langka dari tahun ke tahun.

kayu eboni

Baca Juga:

Kayu Ulin, Material yang Semakin Langka Namun Tak Lagi Dilindungi!

Maka untuk melindunginya, World Concervation Union (IUCN) memasukkan pohon eboni kedalam daftar spesies yang terancam punah.

Eboni masuk dalam kategori vulnerable dalam The 2000 IUCN Red List of Threatened Species.

Artinya, kayu ini berada di batas beresiko tinggi untuk punah di alam (rentan terhadap eksploitasi).

Tak hanya itu, sejak tanggal 12 Juni 2013, jenis kayu ini telah masuk Appendix II CITES (Convention on International Trade in endangered Species of Wild Fauna and Flora).

Sehingga hanya dapat diperdagangkan berdasarkan kuota.

Pemerintah Indonesia sendiri sudah memasukkan eboni sebagai salah satu spesies prioritas untuk dilestarikan berdasarkan Peraturan Menteri Kehutanan Nomor: P. 57/Menhut-II/2008.

***

Semoga informasinya bermanfaat Sahabat 99..

Jangan lupa kunjungi situs berita properti Blog 99 Indonesia untuk melihat artikel menarik lainnya.

Temukan hunian impian Anda di 99.co/id!




Hanifah

Hanifah adalah seorang penulis di 99 Group sejak tahun 2020. Lulusan Jurnalistik UNPAD ini fokus menulis tentang properti, gaya hidup, marketing, hingga teknologi. Di waktu senggang, ia senang menghabiskan waktu untuk kegiatan crafting dan membaca.
Follow Me:

Related Posts