Berita

7 Hewan Pembawa Keberuntungan dari Banyak Kepercayaan

3 menit

Sahabat 99, jika sebelumnya Blog 99.co Indonesia telah membahas tanaman pembawah keberuntungan, kali ini kamu akan mengulas hewan pembawa keberuntungan.

Hewan-hewan ini bukanlah satwa liar, melainkan hewan yang bisa dipelihara di rumah.

Dari sekian banyak jenis hewan yang ada di bumi, beberapa di antaranya ternyata dipercaya bisa membawa hoki bagi pemiliknya, lho.

Penasaran hewan apa saja yang masuk ke dalam daftar yang satu ini?

Yuk, langsung saja disimak ulasan mengenai hewan pembawa keberuntungan yang bisa dijadikan peliharaan.

Hewan Pembawa Keberuntungan di Rumah

1. Kucing

hewan pembawa keberuntungan

Pasti kamu pernah melihat patung kucing yang mengayunkan salah satu kaki depannya.

Patung kucing tersebut ternyata merupakan sebuah simbol keberuntungan yang dipercaya di Jepang.

Oleh karena itu, tidak aneh jika patung tersebut sering kamu temukan di toko-toko.

Selain itu, kucing juga ternyata dipercaya juga dapat mendatangkan keberuntungan bagi orang yang memeliharanya.

2. Ikan Louhan

hewan pembawa keberuntungan

Ikan dengan nilai jual yang tinggi ini merupakan salah satu jenis peliharaan yang sangat populer.

Menurut kepercayaan Fengshui, ikan louhan disebut memancarkan energi positif.

Jika disimpan di sebelah tenggara, kekayaan akan mengikuti orang yang memelihara ikan ini.

Bila disimpan di sebelah timur, makan kesejahteraan dan kebahagiaan keluarga akan meningkat.

3. Ikan Arwana

hewan pembawa keberuntungan

Ikan yang konon dipercaya sebagai simbol hoki ini merupakan salah satu jenis ikan termahal yang ada di Indonesia.

Hampir semua ikan arwana dipercaya membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Namun, jenis Super Red adalah ikan arwana yang aura keberuntungannya paling kuat.

4. Kura-Kura

hewan pembawa keberuntungan

Usut punya usut, hewan lamban berkaki 4 ini disebut memiliki dapat mengundang rezeki yang besar bagi pemiliknya.

Tidak hanya dipercaya di Indonesia, banyak negara lain yang juga memercayai hal yang sama.

Baca Juga:

7 Tanaman Pembawa Keberuntungan di Rumah yang Menawan



Tiongkok adalah salah satu negara yang percaya dengan keberuntungan yang dibawa hewan ini.

Menurut masyarakatnya, kura-kura dapat membantu mewujudkan stabilitas keuangan serta keberuntungan.

5. Ikan Koi

hewan pembawa keberuntungan

Selain arwana dan louhan, ikan koi juga disebut sebagai hewan yang bisa memberikan energi positif.

Memelihara 2 ikan mas dipercaya akan memberikan keseimbangan dengan pasangan.

Jika kamu memelihara 8 dan salah satunya berwarna hitam, hal tersebut diyakini dapat membuang sial.

Dalam budaya Tiongkok sendiri, ikan mas koki disebut mampu membuka peluang rezeki untuk memperlancar hidup para anak cucu.

6. Ayam Jago

hewan pembawa keberuntungan

Ayam jago merupakan hewan yang dipercaya oleh orang Jawa dapat membawa keberuntungan bagi pemiliknya.

Semakin keras suara hewan pembawa keberuntungan ini, maka semakin banyak mengalir juga keberuntungan.

Salah satu jenis ayam yang paling dipercaya membawa hoki adalah ayam tertawa yang sangat khas suaranya.

7. Burung Perkutut

hewan pembawa keberuntungan

Hewan ini memang tampak kurang menarik jika dibandingkan dengan burung hias lain seperti love bird atau kenari.

Namun, yang aneh adalah harga burung perkutut selalu lebih mahal dari burung hias yang disebutkan barusan.

Ternyata, hal ini disebabkan oleh mitos bahwa burung perkutut membawa hoki.

Sayangnya, burung yang satu ini sudah tidak sepopuler dahulu.

Pasalnya, hanya orang-orang di usia senja saja yang masih memelihara hewan yang satu ini.

Baca Juga:

Ini Dia 5 Ikan Pembawa Keberuntungan. Mau Pelihara?

***

Itulah beberapa hewan pembawa keberuntungan yang bisa kamu pelihara di rumah.

Semoga tulisan ini bermanfaat, Sahabat 99.

Simak informasi dan artikel menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.

Tak lupa, kunjungi 99.co/id untuk melengkapi semua kebutuhan propertimu.




Mukhammad Iqbal

Lulusan Sastra Inggris UPI yang sudah bergelut di dunia kepenulisan sejak 2016. Sempat jadi Copy Editor dan Content Writer, sekarang Content Editor artikel properti hingga lifestyle. Senang menonton film, membaca, dan bermain game hingga larut malam.
Follow Me:

Related Posts