Berita Selebriti

7 Fakta dan Potret Rumah Fatmawati Soekarno di Bengkulu. Saksi Bisu Sejarah Kemerdekaan Indonesia yang Masih Berhatan!

3 menit

Bengkulu adalah kota yang dipenuhi oleh peninggalan sejarah di masa kemerdekaan. Salah satu tempat bersejarah di kota ini adalah rumah Fatmawati Soekarno, istri ketiga Presiden Soekarno.

Fatmawati, yang bernama asli Fatimah, adalah seorang pahlawan negara Indonesia yang menjadi ibu negara Indonesia pada tahun 1945 hingga 1967.

Beliau dikenal akan jasanya dalam menjadi bendera pusaka Indonesia, Sang Saka Merah Putih, yang dikibarkan pada upacara Proklamasi Kemerdekaan Indonesia di Jakarta pada 17 Agustus 1945.

Bendera tersebut ternyata dibuat oleh Fatmawati di kediamannya yang berada di kota Bengkulu.

Sampai sekarang, kediamannya masih terawat dengan baik dan dapat dikunjungi oleh orang-orang.

Seperti apa ya rumah ibu negara Indonesia yang pertama ini?

Yuk, simak fakta dan potret rumah Fatmawati Soekarno di sini!

Fakta Rumah Fatmawati Soekarno yang Bersejarah di Bengkulu

1. Rumah Fatmawati Soekarno Merupakan Rumah Panggung yang Unik

Rumah panggung fatmawati soekarno

Sumber: klikhotel.com

Rumah yang pernah ditinggali ibu negara Indonesia ini merupakan sebuah rumah panggung yang berada di pinggir Jalan Fatmawati, Bengkulu.

Rumah panggung yang unik ini terlihat sangat artistik dengan adanya titian anak tangga yang menarik dan halaman luas yang asri.

Rumah Fatmawati ini didirikan sejak tahun 1920 dan terbuat dari kayu yang sangat kokoh.

Hunian ini terlihat sangat bersih dan mengilap karena dirawat dari sejak dahulu hingga sekarang.

Baca Juga:

Mengintip Isi Rumah Masa Kecil Barack Obama di Menteng, Jakarta. Sederhana Banget!

2. Ruang Tamunya Dihiasi oleh Foto Fatmawati Soekarno yang Anggun

terdapat hiasan foto fatmawati yang anggun

 

Saat memasuki ruang tamu, kamu akan disambut dengan foto Fatmawati yang sangat cantik dan anggun.

Banyak orang tertegun saat melihat kecantikan Fatmawati saat ia masih muda.

Foto ini disimpan di sebuah bingkai berwarna emas yang terlihat mewah dan kontras sekali dengan keseluruhan ruangan yang terlihat sederhana.

3. Terdapat Mesin Jahit Kuno Tempat Fatmawati Menjahit Bendera Merah Putih

terdapat mesin jahit kuno untuk membuat bendera merah putih

Fatmawati adalah sosok yang pertama kali membuat bendera merah putih, bendera negara Indonesia.

Dia membuatnya di sebuah mesin jahit di rumahnya pada tanggal 17 Agustus 1945.

Nah, mesin jahit yang dipakai oleh Fatmawati untuk membuat bendera tersebut ternyata dapat kamu temukan di rumah ini.

Mesin jahit kuno tersebut berwarna merah tua dan tetap kokoh meskipun telah berumur lebih dari 100 tahun.



4. Dilengkapi dengan Lukisan Soekarno yang Karismatik dan Foto-foto Bersejarah

Lukisan Soekarno yang Karismatik dan Foto-foto Bersejarah

 

Di ruangan lainnya, kamu akan menemukan foto Soekarno yang terlihat gagah dan karismatik.

Selain foto Presiden pertama Indonesia, kamu juga dapat melihat foto-foto bersejarah lainnya di ruangan ini.

Terdapat juga ornamen cantik dan barang-barang antik yang menghiasi ruangan yang satu ini.

5. Didominasi oleh Perabotan Kayu yang Menawan

rumah bersejarah yang didominasi perabotan kayu menawan

 

Hampir semua perabotan di rumah ini terbuat dari material kayu yang masih terawat.

Seperti contohnya, sebuah kursi dan meja kayu yang digunakan sebagai tempat untuk berbincang dengan tamu.

Perabotan kayu ini sangat serasi dengan dinding kayu yang kokoh dan berwarna cokelat.

6. Rumah Fatmawati Soekarno Terbuat dari Kayu yang Terawat Hingga Sekarang

seluruh bagian rumah terbuat dari kayu dan terawat

 

Sama seperti ruangan lainnya, lorong rumah ini juga terbuat dari dinding dan lantai kayu.

Dinding dan lantai kayu tersebut terlihat sangat mengilap dan bersih, bukti bahwa tempat ini masih dirawat dengan baik hingga sekarang.

Meski sudah berumur 100 tahun, kayu yang berada di rumah ini masih kokoh dan kuat karena terbuat dari kayu yang berkualitas.

Baca Juga:

Penampakan Rumah Soekarno dan Hatta Semasa Kecil. Masih Berdiri Tegak!

7. Kamar Fatmawati Soekarno Terlihat Bergaya Vintage

kamar ibu fatmawati bergaya vintage

 

Kamu dapat memasuki kamar tidur milik Fatmawati di tempat ini.

Kamar tidur ini dilengkapi dengan sebuah meja rias unik dan sebuah ranjang besi yang dihiasi dengan kelambu cantik.

Secara keseluruhan, ruangan ini terlihat sangat sederhana dan antik sekali.

Dijamin kamu akan merasa betah ketika memasuki ruangan ini.

***

Semoga informasinya bermanfaat ya, Sahabat 99.

Pantau terus informasi penting seputar properti lewat Berita Properti 99.co Indonesia.

Cari properti idamanmu hanya di 99.co/id.

Kamu akan menemukan beragam pilihan menarik, seperti proyek Grand Cinunuk Bandunglo!

***sumber foto: idntimes.com




Shafira Chairunnisa

Lulusan Hubungan Internasional di Universitas Katolik Parahyangan dan pernah bekerja sebagai jurnalis di media nasional. Sekarang fokus menulis tentang properti, gaya hidup, desain, dan politik luar negeri. Senang bermain game di waktu senggang.
Follow Me:

Related Posts