Berbeda dengan peraturan agama Islam, etnis muslim Cham Bani di Vietnam hanya salat sekali sebulan. Kok, bisa? Cari tahu penjelasan selengkapnya di sini!
Islam merupakan salah satu agama terbesar di dunia.
Melansir pewresearch.org, dunia dihuni oleh 1,8 pemeluk agama Islam, yang mana merupakan 24% dari jumlah populasi keseluruhan.
Pengikut ajaran Islam tersebar di beberapa negara dan etnis dengan sejarah yang berbeda-beda tergantung setiap negara.
Itulah alasan mengapa budaya Islam di setiap negara berbeda.
Namun, bagaimana dengan peraturan utama tentang salat?
Pasalnya, etnis muslim Cham Bani di Vietnam hanya melakukan salat satu kali sebulan.
Hal tersebut tentunya melanggar peraturan rukun Islam.
Bagaimana latar belakang peraturan tersebut?
Simak berita selengkapnya di bawah ini!
Etnis Muslim Cham Bani, Perkumpulan Orang Islam yang Hanya Salat 1 Kali Sebulan
Sama seperti Indonesia, Vietnam merupakan negara yang penuh dengan keragaman suku, ras, dan budaya.
Salah satu suku yang paling dikenal di Vietnam adalah Cham Bani.
Cham Bani merupakan sebuah suku pemeluk agama Islam yang tergolong unik.
Sukunya mencampurkan peraturan agama Islam dengan praktik dan ritual kebudayaan tradisional.
Mereka hanya beribadah salat sebulan sekali pada hari Jumat.
Tidak hanya itu, ibadah salat pun hanya diwakilkan oleh para petinggi suku, sementara yang lain tidak diwajibkan.
Setelah diselidiki lebih dalam, alasan dibalik ritual agamis unik ini adalah budaya etnis muslim Cham Bani yang sangat kuat.
Semenjak dulu, orang-orang Islam pertama yang berziarah ke Cham Bani tidak mewajibkan semua orang untuk melakukan salat.
Mereka hanya mengajak para petinggi dan kepala keluarga, membiarkan anggota lainnya diam di rumah.
Selain mewakilkan salat, para petinggi dan tetua pun menjalani puasa Ramadan sebulan penuh untuk sukunya.
Dikritik Umat Islam Sedunia
Praktik keagamaan etnis muslim Cham Bani di Vietnam dianggap melenceng oleh banyak perkumpulan Islam di dunia.
Mereka angkat bicara dan menjelaskan bahwa suku Cham Bani harus segera mempraktikkan peraturan agama Islam yang sah dan benar.
Kendati demikian, ultimatum itu bukanlah sebuah hal yang mudah direalisasikan.
Pasalnya, praktik ibadah di Cham Bani sudah bercampur dengan tradisi dan nilai-nilai budaya sejak lama sehingga susah diubah.
Masyarakat muslim dunia berharap Cham Bani bisa mencontoh Cham Islam.
Cham Islam adalah sebuah suku minoritas di Vietnam yang juga memeluk agama Islam.
Hanya saja, mereka sudah benar-benar mempraktikkan ibadah Islam sesuai dengan ajaran dan sunah Al-Quran.
***
Semoga ulasan di atas bermanfaat ya, Sahabat 99…
Jangan lupa pantau terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Apabila kamu sedang mencari apartemen berbasis TOD seperti Avania Residence, langsung kunjungi 99.co/id, ya!