Berita Ragam

Doa Pembuka Rezeki Sesuai Tuntunan Nabi, Paling Mustajab. Yuk, Amalkan Setiap Hari!

3 menit

Selain dengan usaha, doa turut berperan penting dalam upaya terkabulnya apa-apa yang kita harapkan, termasuk perihal rezeki. Guna menyempurnakannya, doa pembuka rezeki berikut ini perlu untuk kamu ketahui, Sahabat 99!

Idiom “rezeki telah ada yang mengatur” sering terdengar di masyarakat Indonesia.

Akan tetapi, untuk memperolehnya, tentu saja mesti diiringi dengan doa sebagai pelengkap usaha.

Ada beberapa doa minta rezeki yang bisa kamu amalkan.

Selain itu, kamu juga perlu mengetahui doa pembuka rezeki serta amalan-amalan yang bisa mendatangkannya, lo.

Memangnya seberapa besar pengaruh doa tersebut?

Melansir berbagai sumber, Ibun Qoyyim pernah berkata bahwa doa adalah sebab terkuat bagi seseorang supaya bisa selamat dari hal yang tidak ia sukai.

Tak hanya itu, doa juga menjadi sebab utama dalam meraih hal yang diinginkan, termasuk rezeki itu tadi.

Doa Pembuka Rezeki

Banyak umat muslim yang percaya jika doa memiliki kekuatan yang dapat mengubah takdir seseorang.

Sebagaimana sabda Rasulullah saw.:

“Yang dapat menolak takdir hanyalah doa. Yang dapat menambah umur hanyalah alaman kebaikan.” (HR. Tirmidzi).

Nah, mengutip berbagai sumber, inilah beberapa doa pembuka rezeki yang bisa kamu amalkan sehari-hari.

1. Doa sebelum Berjualan

doa pembuka rezeki

اللَّهُمَّ إِنِّي أجبتُ دعوتَك، وصليتُ فريضتك، وانتشرت كما أمرتني، فَارْزُقْنِي مِنْ فَضْلِكَ، وَأَنْتَ خَيْرُ الرَّازِقِينَ

Allahumma inni ajibtu da’wataka washilaitu faridhotuka wantasyarat kamaa amartanii, farzuqnii min fadlika wa anta khairurraaziqiin.

Artinya:

“Ya Allah, sesungguhnya aku menyukai seruanmu, dan aku telah kerjakan salat yang Engkau fardukan serta aku akan menebar sebagaimana yang telah Engkau perintahkan.

Maka, berilah aku rezeki dari karunia-Mu, dan Engkau adalah sebaik-baik pemberi rezeki.” (Riwayat Imam Ibnu Abu Hatim).

2. Doa Nabi Muhammad Saw.

اللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوْسَعَ رِزْقِكَ عَلَيَّ عِنْدَ كِبَرِ سِنِّي , وَانْقِطَاعِ عُمْرِي , وَقُرْبِ أَجَلِي

Allohummaj’al rizqika ‘alayya ‘inda kibari sinni wanqitho’I umri wa qurbi ajali

Artinya:

“Ya Allah, jadikanlah keluasan rezeki-Mu padaku di saat usia senjaku, di saat putusnya umurku dan di saat dekatnya ajalku.”

3. Doa Nabi Sulaiman dan Nabi Daud

رَبِّ اَوْزِعْنِيْٓ اَنْ اَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِيْٓ اَنْعَمْتَ عَلَيَّ وَعَلٰى وَالِدَيَّ وَاَنْ اَعْمَلَ صَالِحًا تَرْضٰىهُ وَاَدْخِلْنِيْ بِرَحْمَتِكَ فِيْ عِبَادِكَ الصّٰلِحِيْنَ

“Ya Rabbku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri nikmat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakku dan untuk mengerjakan amal saleh yang engkau ridhai.

Dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-Mu yang saleh.” (QS. An Naml: 19).

4. Doa Nabi Isa

اَللّٰهُمَّ رَبَّنَآ اَنْزِلْ عَلَيْنَا مَاۤىِٕدَةً مِّنَ السَّمَاۤءِ تَكُوْنُ لَنَا عِيْدًا لِّاَوَّلِنَا وَاٰخِرِنَا وَاٰيَةً مِّنْكَ وَارْزُقْنَا وَاَنْتَ خَيْرُ الرّٰزِقِيْنَ

“Ya Rabb kami, turunkanlah kiranya kepada kami suatu hidangan dari langit [yang hari turunnya] akan menjadi hari raya bagi kami, yaitu bagi orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau; beri rezekilah kami, dan Engkaulah pemberi rezeki yang paling utama.”




5. Doa Nabi Muhammad ketika Salat Subuh

doa pembuka rezeki

Nabi Muhammad saw. kerap membaca amalan doa pembuka rezeki dalam kehidupan sehari-hari.

Hal ini dilafalkan setelah melaksanakan salat Subuh.

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلًا مُتَقَبَّلً

“Allahumma innii as-asluka ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa’amalan mutaqobbalaa.”

Artinya:

Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang halal, dan amal yang diterima.” (HR. Ibnu Majah, dan Ahmad).

Pembuka Pintu Rezeki

1. Istighfar dan Bertaubat

Selain dengan usaha dan doa pembuka rezeki yang telah disebutkan, pintu rezeki juga bisa terbuka dengan memperbanyak istighfar dan senantiasa untuk selalu bertaubat.

“Maka aku katakan kepada mereka: ‘Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun.

Niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat, dan memperbanyak harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebuh-kebuh dan mengadakan untukmu sungai-sungai.” (Nuh: 10-12).

2. Takwa dan Sedekah

sedekah

Takwa yakni mengerjakan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.

Dari sekian banyak amalan, mengerjakan salat 5 waktu adalah wujud dari ketakwaan seseorang.

Selain itu, pintu rezeki juga bisa datang dengan memperbanyak sedekah.

3. Silaturrahim

Silaturrahim atau menyambungkan tali kekeluargaan memiliki beberapa keutamaan.

Salah satunya adalah membuka rezeki.

Sebagaimana sabda Rasulullah: “Barangsiapa yang ingin agar Allah melapangkan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, hendaklah menyambung silaturrahim.” (Shahih Al-Bukhari).

4. Salat Dhuha

Salah satu pembuka pintu rezeki lainnya yang bisa kamu amalkan adalah rutin melaksanakan salat dhuha.

Pasalnya, dari sekian banyak keutamaan, salah dhuha dapat membuka rezeki apalagi jika dilakukan setiap hari.

***

Itulah penjelasan mengenai doa pembuka rezeki, Sahabat 99.

Semoga ulasannya bermanfaat ya.

Ikuti terus informasi menarik dan terbaru di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu sedang mencari rumah di sekitar Tangerang, mungkin Casa de Ramos adalah pilihan yang tepat.

Cek ragam pilihan lainnya dengan harga terbaik di www.99.co/id dan rumah123.com, karena kami selalu #AdaBuatKamu.




Hendi Abdurahman

Penulis 99.co Indonesia. Membahas sekaligus mengupas tentang berita properti, desain rumah, hingga tips & trik seputar hunian.

Related Posts