Interior Rumah Anda

9 Desain Lemari Pakaian Minimalis Modern. Ruangan Rapi dan Terkesan Mewah!

3 menit

Tertantang untuk membuat ruang kamar tidur terasa lega dengan tetap mengedepankan nilai-nilai keindahan? Tenang, salah satu caranya, kamu bisa memilih desain lemari pakaian minimalis modern sehingga kamar tetap terasa mewah.

Lemari pakaian mempunyai fungsi utama sebagai tempat menyimpan segala jenis pakaian.

Namun, terkadang kamar terasa sumpek lantaran desain lemari yang digunakan terlalu besar sedangkan kebutuhan penyimpanan pakaian terlampau sedikit.

Maka, jika hal itu menerpa kamu, coba pikir kembali untuk mengganti tempat penyimpanan tersebut dan mulai mencari desain lemari pakaian minimalis modern.

Dengan demikian, kamar akan terasa lebih luas tanpa merusak nilai estetis keseluruhan kamar.

Berikut ide inspirasi desain lemari pakaian minimalis modern yang bisa kamu pilih.

9 Inspirasi Desain Lemari Pakaian Minimalis Modern

1. Lemari Minimalis Modern yang Multifungsi

lemari multifungsi

sumber: instagram.com/lemaripakaian_stores

Jika kamar yang kamu tempati tidak terlalu luas tapi juga tidak sempit, pilihlah lemari yang multifungsi.

Selain untuk menyimpan pakaian, adanya laci bisa difungsikan untuk menyimpan perabot lainnya.

Tak hanya itu, kaca di antara dua pintu lemari sangat bermanfaat ketika kamu hendak bercermin usai mengenakan pakaian.

2. Lemari untuk Kamar Industrial

lemari modern konsep industrial

sumber: instagram.com/furniturejeparamebeljati

Perpaduan kamar berkonsep industrial sangat cocok disandingkan dengan lemari minimalis tapi bernuansa modern.

Desain di atas menunjukkan jika gaya kamar yang ditempati tidak ‘bertabrakan’ dengan lemari pakaian karena masih seirama.

3. Lemari Tiga Pintu Minimalis

lemari tiga pintu minimalis

sumber: instagram.com/lemaripakaian_stores

Inspirasi desain lemari pakaian minimalis modern selanjutnya lebih dikhususkan untuk perempuan.

Meski mempunyai warna yang hampir sama dengan gambar kedua, perbedaan handle cukup berpengaruh.

Lebih terkesan feminin, bukan?

4. Pintu Kaca

pintu geser kaca

sumber: instagram.com/dinar_interior

Kamar bakal terasa lebih luas dengan pemilihan cat dinding dan keramik lantai berwarna putih.

Namun, tak hanya itu, persepsi ruang yang lebih lapang juga dipengaruhi oleh kaca.

Oleh karena itu, tepat kiranya memilih lemari pakaian dengan pintu kaca, terlebih desain lemari yang minimalis, elegan, dan terkesan mewah.



5. Minimalis tapi Mewah

lemari minimalis mewah

sumber: instagram.com/mitralemaripakaian

Lemari dengan gaya minimalis tidak selalu ditempatkan di kamar yang berukuran kecil.

Apabila kamu mempunyai kamar yang luas, tak ada salahnya memilih lemari sederhana tapi dibalut dengan gaya yang megah.

Gambar di atas bisa jadi salah satu contoh lantaran dipengaruhi oleh warnanya yang terkesan glamor.

6. Bergaya Klasik

lemari bergaya klasik

sumber: instagram.com/lemari.pakaian.minimalis

Hanya dilengkapi dua pintu kecil dengan laci besar di posisi bawah membuat lemari pakaian mempunyai citra yang simpel.

Akan tetapi, kemewahan tetap terpancar lantaran warna hitam yang diusung.

Tak hanya itu, timbul aura klasik karena lebar lemari tidak lebih dari dua meter.

Desain lemari seperti ini sangat cocok dipilih untuk kamu yang mempunyai kamar mungil.

7. Lemari Semi Terbuka

lemari yang simpel

sumber: instagram.com/lemaripakaian_stores

Lemari ini bisa kamu pilih dengan menyesuaikan konsep kamar.

Alih-alih memakai keramik lantai, kamu bisa menggunakan lantai kayu di kamar.

Hal ini akan saling terkait dengan desain lemari.

Meski terkesan sederhana, efek warna putih dengan sedikit unsur kayu justru membuat ruangan kamu terasa mewah, lo.

8. Lemari Satu Pintu

lemari satu pintu

sumber: instagram.com/lemarijati.id

Dari segi kapasitas, lemari satu pintu memiliki kekurangan karena terbatasnya pakaian yang disimpan.

Namun, hal ini tidak berlaku jika pakaian yang kamu miliki tidak terlalu banyak.

Sementara dari sisi keunggulan, lemari ini tentu saja bisa menghemat ruang.

Penampilannya pun banyak digandrungi oleh milenial karena dinilai unik.

9. Lemari dengan Tambahan Aksesoris

lemari minimalis modern

sumber: instagram.com/mebeloka_cs

Supaya memberikan sesuatu yang berbeda, kamu bisa menambahkan aksesoris pada lemari.

Selain terkesan tampak beda, nuansa kamar juga menjadi terlihat lebih menarik.

Dengan demikian, lemari tidak hanya berfungsi sebagai penyimpan pakaian melainkan juga dapat menambah nilai keindahan kamar.

***

Itulah desain lemari pakaian minimalis modern yang bisa kamu pilih, Sahabat 99.

Semoga ulasannya bermanfaat ya.

Simak terus informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Jika kamu mencari hunian di sekitar Bogor, mungkin Perumahan Bumi Tirta Pakuan bisa jadi pilihan yang cocok.

Cek selengkapnya di www.99.co/id.




Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten SEO di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.

Related Posts