11 desain interior cafe di bawah ini semuanya inspiratif dan Instagramable. Sudah pernah mengunjungi?
Setiap cafe di dunia ini semuanya pasti memiliki tujuan yang sama ketika berbicara tentang desain interior…
…Yaitu menyediakan tempat nyaman dan hangat yang bisa diandalkan banyak orang untuk berkumpul.
Setiap cafe pun memiliki karakteristiknya masing-masing.
Kebanyakan cafe memilih tema minimalis nan sederhana, namun ada juga yang berani keluar dari zona nyaman dan menciptakan interior unik yang pantas diacungi jempol.
Berikut adalah beberapa desain interior cafe paling inspiratif di Indonesia.
Semuanya cantik-cantik!
11 Desain Interior Cafe Inspiratif di Indonesia
1. Cafe Spotten
Cafe yang terletak di Tanggerang, Banten, ini mengandalkan konsep industrial minimalis.
Mereka tidak mengecat ulang material pembangun ruangan seperti tembok dan meja-meja yang ada di dalam cafe dan membiarkannya terlihat natural.
Cafe ini juga mengandalkan pencahayaan bergaya futuristik dengan lampu-lampu yang di pagari oleh kerangka besi sehingga terlihat lebih artistik.
2. Nanny’s Pavillon Home
Seperti yang terlihat di gambar, Nanny’s Pavillon Home menerapkan campuran desain interior cafe vintage dan shabby chic.
Interior cafe diisi oleh barang-barang antik yang terbuat dari kayu, termasuk meja dan kursi yang modelnya mengikuti era Victorian.
Tirai jendelanya berlapis dan bermotif bunga-bunga padat, sebuah pola yang identik dengan konsep jadul.
3. Hospitalis Bar
Desain interior cafe satu ini mirip sekali dengan rumah sakit.
Semua peralatan makan, minum, dan furniturnya diganti dengan peralatan rumah sakit seperti suntikan, kursi roda, alat infus, tempat tidur pasien, dan lain-lain.
Agar tidak terlihat terlalu gloomy layaknya rumah sakit pada umumnya, Hospitalis Bar menyediakan berbagai macam permainan arcade di ruang utama cafe.
Baca Juga:
Inilah 9 Tempat Instagramable di Bandung Paling Hits Saat Ini
4. Collete Lola
Kalau datang ke sini, rasanya sedang mengunjungi negeri permen!
Desain interior cafe Collete Lola pada dasarnya terinspirasi dari konsep vintage restoran Amerika di tahun 50-an, namun dengan tambahan warna-warna feminin seperti pink, ungu, dan biru.
Sungguh destinasi paling pol untuk kamu para pemburu konten Instagram!
5. Whitebox
Terletak di kawasan Kota Kasablanka, cafe Whitebox menyuguhkan para pelanggan desain interior yang hangat dan nyaman.
Perpaduan bata merah yang didampingi oleh warna coklat tua kayu jati pada meja dan kursi membuat ruangan ini terlihat senada.
Warna hijau tanaman yang disimpan di atas meja dan sisi tembok dijadikan aksen pelengkap dan penghidup ruangan.
6. Hello Kitty Cafe
Cafe bertema sepertinya tidak akan pernah berhenti bermunculan di Indonesia, apalagi mengingat banyaknya pengunjung yang memenuhi tempat-tempat tersebut.
Seperti Cafe Hello Kitty ini, misalkan.
Seluruh desain interior cafe dipenuhi dengan segala macam benda yang berbentuk dan beraksen Hello Kitty…
…lengkap dengan dominasi warna karakter iconic dari Jepang ini, yaitu pink, biru, dan putih.
7. Goldstar 360
Cafe asal Bandung ini dibangun dengan menggabungkan konsep gua batu dan perumahan batu putih di Mykonos, Yunani.
Dinding dan langit-langit cafe diukir sedemikian rupa sehingga membentuk dinding gua kapur yang kasar dan berpori-pori.
Lantainya bukan sembarang lantai, melainkan karpet rumput sintesis yang dapat menyerap air dan anti bau…
…Sehingga para pelanggan tidak usah khawatir akan mencium aroma tidak enak ketika menyantap sajian.
8. Epic Coffee Jogja
Cafe Jogja satu ini berhasil menarik perhatian banyak pelanggan karena desain interiornya yang tidak biasa.
Cafe Epic Coffee dibangun dengan konsep industrial modern, dimana bangunan dalam cafe terlihat seperti pabrik yang disulap menjadi tempat nongkrong-nongkrong cantik.
Tak hanya itu, warna kuning yang dipancarkan dari lampu membuat mood cafe terasa lebih retro, hangat, dan nostalgic.
9. Kuppel Biergarten
Bingung mau nongki outdoor apa indoor? Mengapa tidak kedua-duanya?
Desain interior cafe Kuppel Biergarten sangat lapang dan terbuka berkat langit-langit kaca yang dibentuk seperti kubah.
Disini, kamu dapat menikmati pemandangan indah langit Surabaya pada malam ataupun siang hari!
10. Pablo’s Canggu
Cafe Pablo’s Canggu merupakan salah satu cafe paling populer di Bali, saking populernya sudah banyak, lho, selebriti Indonesia dan mancanegara yang mengabadikan momen mereka disini!
Desain interior cafe ini terinspirasi dari bangunan-bangunan ala Meksiko dan Spanyol yang kental dengan tema tropisnya.
Tema tersebut didukung oleh warna-warna eksentrik dan cerah yang saling berbenturan satu sama lain, menciptakan ruangan yang vibrant dan penuh kehidupan!
11. Ichi Dough Medan
Konsep industrial mewah yang di usung Ichi Dough berhasil menarik perhatian para remaja Medan.
Dengan menggunakan kayu dan besi hitam sebagai material utama, desain interior cafe ini terlihat maskulin dan modern.
Sistem penerangan yang hangat berhasil mengurangi ketegasan dan rasa kaku yang diciptakan oleh jejeran kayu dan besi yang hampir memenuhi seluruh ruangan…
…sehingga membuat interior terlihat lebih homy dan nyaman.
Baca Juga:
Wow, Desain Warung Kopi Sederhana ini Bisa Diterapkan di Rumah!
Semoga bermanfaat artikelnya ya, Sahabat 99!
Jangan lupa untuk pantau terus informasi penting seputar properti lewat Blog 99.co Indonesia.
Tak lupa, pastikan kamu menemukan properti idaman di www.99.co/id