Produk Rekomendasi

6 Dekorasi Rumah Bernuansa Attack On Titan Paling Keren | Wibu Lama dan Wibu Baru Wajib Punya!

3 menit

Hampir semua orang ingin mendekorasi interior rumah atau kamar tidurnya sesuai dengan hobi atau minatnya, tidak terkecuali para wibu. Beberapa waktu belakangan ini, baik wibu lama atau wibu baru sedang menggandrungi pernak-pernik Attack on Titan atau Shingeki no Kyojin untuk dijadikan pajangan di rumah.

Nama anime Attack on Titan atau Shingeki no Kyojin kini kembali melambung sejak awal tahun 2020.

Misteri di balik dinding dan para titan menjadi daya tarik anime ini bagi para wibu.

Saking serunya anime ini, bahkan banyak orang yang sebelumnya tidak menyukai anime, malah keranjingan menonton anime ini.

Salah satu bukti kegilaan para fans anime adalah dengan larisnya sejumlah merchandise atau pernak-pernik Shingeki no Kyojin.

Pernak-pernik ini bisa menjadi pajangan di rumah yang dapat mempercantik tampilan dekorasi interior.

Apakah kamu juga termasuk wibu yang ingin memiliki dekorasi rumah bernuansa Attack on Titan?

Jangan khawatir, kali ini 99.co Indonesia akan membagikan sejumlah rekomendasi pernak-pernik atau dekroasi rumah bernuansa Attack on Titan yang paling keren!

Pernak-pernik Attack on Titan untuk Dekorasi Rumah

1. Action Figure Attack on Titan (Rp335 Ribuan)

action figure Attack on Titan

Merchandise Shingeki no Kyojin pertama yang harus kamu miliki adalah action figure karakter utama anime ini.

Ada beragam karakter yang bisa kamu pilih, mulai dari karakter manusianya, semisal Levi Ackerman, Eren Jaeger, Mikasa, dan Armin.

Pilihan lainnya, kamu bisa memajang action figure para titan, mulai dari Attack Titan, Armor Titan, dan Beast Titan.

Pajangan ini bisa jadi elemen yang memperkuat dekorasi kamar anime atau sebagai dekorasi ruang tamu yang menarik perhatian.

Harga pajangan ini relatif mahal, jadi kamu harus rajin-rajin nabung ya!

2. Poster Kayu Shingeki no Kyojin (Rp50 Ribu-Rp100 Ribu)

poster kayu Shingeki no Kyojin

Yuk, buat tamu terkesan dengan ke-wibu-an kamu dengan memajang poster ini di ruang tamu!

Uniknya, media lukisan dinding ini bukan kanvas, melainkan kayu.

Poster kayu Attack on Titan ini dijual dengan harga beragam, tergantung pada ukuran dan tingkat kesulitan membuatnya.

Ukuran ideal untuk dipajang di ruang tamu atau kamar tidur adalah sekira 30 cm x 22 cm.

3. Lukisan Bersambung Shingeki no Kyojin (Rp150 Ribu)

lukisan dinding Mikasa Attack on Titan

Pernak-pernik Attack on Titan ini juga bisa menonjolkan ke-wibu-an kamu.



Dalam satu paket produk ini, berisikan lima buah poster yang harus pajang bersamaan agar menjadi satu kesatuan gambar yang utuh.

Satu paket poster ini berisi dua lembar poster berukuran 20 x 30 cm, dua lembar berukuran 20 x 40 cm dan satu lembar berukuran 20 x 50 cm.

Selain itu, poster ini dijual tidak beserta dengan bingkainya.

Jadi jika ingin menambahkan bingkai, kamu harus membeli sendiri sesuai dengan ukuran poster tersebut.

4. Bendera Pasukan (Rp150 Ribu)

bendera pasukan, dekorasi Attack on Titan

Kamu pasti tidak asing dong dengan lambang pasukan seperti gambar di atas?

Kita bisa membuat rumah seperti markas pasukan pengintai di Attack on Titan dengan memajang bendera ini di dalam rumah.

Dekorasi kamar anime ini pasti bakal bikin nuansa ruang tamu atau kamu semakin impresif dan tidak membosankan.

5. Bantal Attack on Titan (Rp400 ribu-Rp1 Juta)

dekorasi bantal Attack on Titan

Kalau bantal ini cocok dijadikan sebagai elemen pelengkap dekorasi kamar anime atau sofa di ruang tamu.

Bantal ini memang relatif mahal, jadi kamu harus siap-siap merogoh kocek cukup dalam.

Bantal yang dilapisi kain katun ini dijual dengan harga beragam, tergantung pada ukurannya.

Ukuran bantal standar, sekira 40 cm x 40 cm dijual seharga Rp400 ribu.

Sementara, bantal yang lebih panjang, seukuran 50 cm x 150 cm dijual dengan harga lebih mahal, bahkan bisa mencapai Rp1 jutaan.

6. Seragam Pasukan Pengintai (Rp250 Ribu-Rp1 Juta)

seragam pasukan pengintai dekorasi Shingeki no Kyojin

Terakhir, ada seragam pasukan pengintai yang bisa kamu jadikan pajangan rumah bernuansa Shingeki no Kyojin.

Seragam pasukan pengintai ini memang biasanya digunakan para cosplayer di berbagai event cosplay.

Namun, jika tidak sedang digunakan dalam acara cosplay, seragam ini bisa menjadi pajangan di ruang tamu dan kamar tidur yang bisa menarik perhatian.

Harga seragam cosplay Shingeki no Kyojin ini beragam, tergantung pada item yang kamu beli.

Jika kamu hanya membeli jaketnya, tentu akan lebih murah dibanding membeli perlengkapannya secara lengkap, mulai dari kemeja, ikat pinggang, celana, dan jaket.

***

Itulah sejumlah dekorasi rumah bernuansa Attack on Titan yang wajib dimiliki para wibu.

Kalau kamu, kira-kira mau beli yang mana nih?

Jangan lewatkan informasi menarik lainnya di Portal Berita 99.co Indonesia.

Kamu sedang mencari apartemen di Jakarta Barat?

Bisa jadi Kuningan City adalah jawabannya!

Cek saja di 99.co/id untuk menemukan apartemen idamanmu!




Theofilus Richard

Penulis konten | Semoga tulisanku berkesan buat kamu

Related Posts