Sejumlah contoh ceramah singkat Ramadhan untuk anak SD ini cocok untuk tugas sekolah dan pengenalan lebih dalam terkait agama Islam. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini!
Property People, dalam suasana Ramadhan tahun ini banyak kegiatan bernuansa Islam yang digelar oleh masyarakat, lembaga pendidikan, hingga instansi tertentu.
Misalnya dalam lingkungan pendidikan tingkat sekolah dasar hingga menengah atas biasanya diadakan pesantren kilat, mengaji bersama, dan sebagainya.
Nantinya para murid dapat memperdalam agama Islam mulai dari tata cara sholat, bacaan surat pendek, hingga menuliskan ceramah singkat tentang Ramadhan.
Selanjutnya, ceramah singkat tentang bulan Ramadhan ini bakal dibacakan oleh siswa SD di depan teman-temannya, seperti seorang penceramah yang sedang menyampaikan kultum Ramadhan menyentuh hati.
Untuk kamu yang sedang mencari referensi terkait ceramah singkat tentang bulan Ramadhan untuk anak SD, tidak perlu cemas.
Pasalnya Berita 99.co Indonesia telah menyediakan beberapa teks ceramah singkat tentang Ramadhan untuk anak sekolah.
Melansir berbagai sumber, berikut contoh naskah ceramah berbagai tema mulai dari puasa hingga keutamaan shalat tarawih.
5 Contoh Ceramah Singkat Ramadhan untuk Anak SD
1. Keutamaan Sedekah di Bulan Ramadhan
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Alhamdu lillahi rabbil ‘alamin.
Mari sama-sama kita ucapkan puji dan syukur atas kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat sehat dan Islam kepada kita semua.
Sehingga pada hari ini, kita bisa berjumpa dalam ceramah yang Insha Allah akan memberikan manfaat bagi kita semua.
Tak lupa, shalawat dan salam marilah kita sampaikan kepada junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW.
Semoga dengan memperbanyak shalawat kepada beliau, kita semua akan mendapat Syafaatnya di yaumul qiyamah kelak. Aamin Allahumma amin.
Anak-anakku sekalian yang saya sayangi dan cintai. Marilah di Bulan Ramadhan ini kita berlomba-lomba dalam kebaikan. Salah satunya adalah memberi sedekah.
Sedekah adalah salah satu ibadah yang bisa kalian lakukan pada bulan Ramadhan. Di bulan suci ini, kita bisa membantu sesama umat muslim dengan berbagi.
Sedekah yang dilakukan pada bulan Ramadhan maka pahalanya akan dilipatkan gandakan hingga 10 sampai 700 kali lipat.
Rasulullah SAW pernah bersabda dalam salah satu hadist yang diriwayatkan oleh Al-Baihaqi.
Saat itu, Rasulullah SAW ditanyakan mengenai waktu memberi sedekah yang paling utama.
Hal ini sesuai dengan hadis:
“Sesungguhnya Allah Ta’ala itu Maha Memberi, Ia mencintai kedermawanan juga akhlak yang mulia, Ia membenci akhlak yang buruk.” – HR. Al Baihaqi.
Ada banyak keutamaan bersedekah di bulan Ramadhan. Oleh karena itu, marilah kita berlomba-lomba mengumpulkan pahala dan kebaikan pada bulan Ramadhan dengan cara bersedekah kepada sesama umat muslim yang yang membutuhkan.
Anak-anakku yang sholih dan sholihah, yuk sama-sama kita tingkatkan sedekah supaya kitab isa mendapat pahala dan ridha Allah SWT.
Tetap Semangat bersedekah semuanya. Aabillahi taufiq wal hidayah warridlo wal inayah.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
**Sumber: Jurnalaceh.pikiran-rakyat.com
2. Keutamaan Sahur di Bulan Ramadhan
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Alhamdulillah hirobbil alamin.
Puji syukur atas kehadiran Allah SWT atas segala nikmat yang diberikan sehingga kita semua berkumpul disini dalam keadaan sehat wal afiat.
Shalawat serta salam sentiasa kita peruntukkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW.
Hadirin yang senantiasa dalam lindungan Allah SWT, semoga tetap senantiasa konsisten untuk menggunakan segala bentuk ibadah di bulan Ramadhan ini.
Ketika menjalankan ibadah puasa, hal yang menjadi kegiatan rutin adalah bangun di sepertiga malam terakhir untuk melakukan sahur.
Dalam Hadits Bukhari dan Muslim menceritakan dari Annas bin Malik Radiyallahu ‘Anhu mengatakan bahwa Nabi Muhammad SAW pernah bersabda agar melaksanakan sahur karena dalam sahur ada keberkahan.
Dalam hadits ini, Nabi SAW menganjurkan umatnya untuk melaksanakan sahur, meskipun seseorang mampu berpuasa tanpa melakukannya.
Berikut beberapa keberkahan yang dipersembahkan oleh Allah SWT kepada orang-orang yang melaksanakan sahur.
– Mengikuti Sunnah
Seseorang yang melaksanakan sahur artinya telah melakukan sunnah Nabi Muhammad SAW. Dengan begitu, bagi orang yang melaksanakannya akan mendapatkan pahalanya yang berlimpah karena mengikuti sunnahnya.
– Tidak Lemas
Dengan sahur, bukan hanya bisa melaksanakan ibadah puasa. Tetapi, juga bisa melaksanakan ibadah-ibadah yang lainnya.
Salah satu imam besar yaitu Imam Nawawi mengatakan bahwa berkah dari makan sahur itu adalah memberikan semangat dan kekuatan orang yang berpuasa.
– Istiqomah bangun malam
Ketika ada seseorang yang istiqomah bangun malam untuk sahur. Maka dibulan-bulan selanjutnya, ia juga akan istiqomah untuk melaksanakan ibadah-ibadah lainnya.
Inilah keberkahan yang dapat diperoleh oleh orang-orang yang melakukan sahur. Mudah-mudahan jamaah yang ada disini semakin giat dan konsisten dalam berpuasa.
Mudah-mudahan amal ibadah yang dilakukan selama bulan Ramadhan ini diterima oleh Allah SWT, Aaminn.
Demikian ceramah Ramadhan kali ini dengan tema berkahnya makan sahur, terima kasih atas perhatian, mohon maaf atas segala kesalahan.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
**Sumber: Mengerti.id
3. Hikmah Puasa Ramadhan Bagi Umat Muslim
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
Anak-anakku sekalian yang saya cintai dan sayangi, marilah kita mengucap syukur kepada Allah SWT. atas segala nikmatnya sehingga bisa melaksanakan ibadah puasa Ramadhan tahun ini.
Bacaan selawat tidak lupa kita sampaikan kepada nabi Muhammad SAW. yang membawa kita berada pada zaman yang terang benderang ini.
Anak-anakku, bulan Ramadhan adalah bulan diwajibkannya semua umat muslim untuk berpuasa.
Pada bulan ini, Allah SWT. menurunkan banyak rahmat yang turun untuk orang-orang Islam yang beribadah.
Maka dari itu, meski kita masih kecil, sebaiknya sudah belajar untuk berpuasa, ya.
Masa kecil ini bisa menjadi waktu kita untuk berlatih berpuasa. Bila belum mampu atau kuat, kamu bisa berpuasa setengah hari dulu.
Namun, jika sudah mampu, berusahalah untuk berpuasa satu hari penuh.
Apakah kalian sudah siap latihan berpuasa? latihan menahan makan dan minum? latihan tidak jajan?
Puasa itu berasal dari kata shaum yang artinya menahan diri. Kamu harus menahan diri dari haus, lapar, dan hawa nafsu dari matahari terbit hingga matahari tenggelam.
Puasa juga bisa menjadi ajang kamu memperkaya pahala untuk masuk surga. Siapa yang mau masuk surga? Yuk, kalau mau masuk surga kita harus belajar berpuasa.
Sebagaimana firman Allah dalam Alquran Surah Al-Baqarah ayat 183:
يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ كُتِبَ عَلَيۡكُمُ ٱلصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى ٱلَّذِينَ مِن قَبۡلِكُمۡ لَعَلَّكُمۡ تَتَّقُونَ [البقرة:183]
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”
Semoga kita semua tergolong orang-orang yang bertakwa dan dirindukan surga-Nya Allah SWT.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
**Sumber: Muslimkita.com
4. Keutamaan I’tikaf pada Bulan Ramadhan
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
Kepada bapak ibu guru yang berbahagia, sahabat-sahabatku tercinta.
Izinkan aku menyampaikan materi tentang kultum keutamaan i’tikaf pada bulan Ramadhan
Salah satu amalan utama pada bulan suci Ramadhan adalah i’tikaf. I’tikaf artinya berdiam diri di dalam masjid. Itikaf sangat dianjurkan pada bulan Ramadhan adalah i’tikaf pada tanggal tanggal ganjil pada akhir bulan suci Ramadhan.
Tepatnya tanggal 21, 23, 25, 27 bulan suci Ramadhan. I’tikaf pada hari biasa sunnah akan tetapi khusus pada bulan tanggal-tanggal ganjil akhir Ramadhan ini sangat-sangat dianjurkan untuk dikerjakan.
Kita perlu meluangkan waktu terbaik kita untuk menjalankan perintah Allah ini. Yaitu melaksanakan i’tikaf pada akhir bulan suci Ramadhan.
Salah satu tujuannya adalah agar puasa Ramadhan kita diterima di sisi Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Sehingga kita keluar dari bulan Ramadhan dalam keadaan suci dari dosa.
Bapak Ibu dewan guru yang berbahagia, sahabatku tercinta. Inilah yang bisa saya sampaikan. Semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
5. Keutamaan Shalat Tarawih
Assalamualaikum warahmatullah wabarakatuh.
Kepada bapak ibu guru yang berbahagia, sahabat-sahabatku tercinta.
Saya berdiri di sini untuk menyampaikan materi kultum tentang keutamaan salat tarawih pada bulan suci Ramadhan.
Salat tarawih termasuk salah satu salat sunah yang sangat bisa kamu kerjakan pada Bulan Ramadhan. Salat tarawih bisa kita kerjakan sendiri atau berjamaah.
Kita bisa mengerjakan shalat tarawih dengan berjamaah karena lebih semangat menyelesaikannya.
Banyak orang yang menganggap bahwa shalat tarawih sendirian utama tetapi dalam perjalanannya banyak yang tak mampu menyelesaikannya karena merasa capek, lelah dan letih.
Bila kita mengerjakan shalat dengan jamaah, maka shalat tarawih yang 20 rakaat terasa ringan saja. Hal ini menunjukkan pentingnya kebersamaan ibadah dengan orang lain.
Kata tarawih berasal dari bahasa Arab yang artinya santai atau istirahat. Iqamah shalat tarawih adalah salat yang dikerjakan dengan santai istirahat tidak terburu-buru mengejar selesai.
Demikian yang bisa saya sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
***
Selain contoh ceramah singkat tentang Ramadhan untuk anak SD, ada juga bacaan doa buka puasa sesuai ajaran Islam.
Semoga membantu, Property People.
Jangan lupa untuk mengikuti Google News Berita 99.co Indonesia agar tidak ketinggalan informasi menarik lainnya.
Kamu juga bisa mengunjungi www.99.co/id jika berencana membeli hunian aman dan terjangkau.
Dapatkan berbagai promo dan diskon menggiurkan karena ternyata beli hunian emang #segampangitu.