Menurut laporan terbaru, virus corona ternyata bisa menyebabkan komplikasi pada anak-anak. Lantas, seperti apa ciri ciri virus corona pada anak?
Center for Disease Control and Prevention (CDC) melaporkan bahwa virus corona pada anak bisa memicu terjadinya sindrom inflamasi multisistem (MIS-C).
Kondisi tersebut merupakan komplikasi peradangan yang dapat menyerang jantung, kegagalan organ, dan merenggut nyawa.
Komplikasi ini bisa terjadi saat dan setelah terjangkit virus corona sebagai bentuk reaksi tubuh terhadap virus tersebut.
Memang secara umum anak-anak cukup kebal terhadap virus corona, tapi beberapa kasus belakangan ini membuktikan bahwa virus corona bisa menyebabkan komplikasi pada anak.
Berikut ciri ciri virus corona pada anak yang terkait dengan MIS-C, wajib dipahami!
Ciri Ciri Virus Corona Pada Anak
CDC telah merevisi pernyataan mereka, dari yang sebelumnya menyatakan dampak virus corona pada anak-anak tidak terlalu fatal, menjadi berpotensi fatal semenjak ada kasus MIS-C.
Gejala MIS-C sebenarnya mirip dengan gejala virus corona, namun menunjukkan intensitas yang lebih berbahaya.
Ciri ciri virus corona yang terkait dengan MIS-C adalah:
- Demam berkepanjangan (hingga berhari-hari)
- Ruam
- Konjungtivitis (kemerahan pada bagian putih mata)
- Sakit perut
- Muntah dan/atau diare
- Pembengkakan kelenjar getah bening
- Bibir memerah dan pecah-pecah
- Lidah lebih merah dari biasanya, tampak seperti strawberry
- Tangan dan/atau kaki membengkak
- Mudah marah dan/atau mengantuk serta badan lemas
Jika mendapati gejala tersebut pada anak selama masa pandemi ini, orangtua wajib waspada dan mengambil tindakan yang cepat.
Segera hubungi pusat kesehatan, sebab komplikasi MIS-C sangat fatal terhadap kesehatan anak jika tidak segera ditangani.
Baca Juga:
8 Benda yang Wajib Dibawa di Era New Normal untuk Pencegahan Virus Corona, Apa Saja?
Apa yang Orangtua Perlu Ketahui Tentang MIS-C
1. Penyakit Langka
Meskipun kasus MIS-C kerap terjadi dan diberitakan, jumlah kasus ini sebenarnya masih rendah, apalagi mengingat persebaran virus corona yang sangat cepat.
Saat mendapati salah satu gejala tersebut, orangtua jangan dulu panik dan harus dipastikan melalui pusat kesehatan.
2. Penyakit Berbahaya
Seperti yang telah disinggung, kasus komplikasi MIS-C akibat virus corona sangatlah berbahaya dan mengancam nyawa.
Inilah kenapa orangtua wajib waspada, lalu segera menghubungi pusat kesehatan jika mendapati gejala-gejala tersebut.
Terlebih jika anak memang sebelumnya telah positif didiagnosis terjangkit virus corona.
3. Bisa Diobati
Berdasarkan berita terbaru, dokter telah menemukan cara untuk mengobati MIS-C dengan cara mengobati peradangan untuk mendukung sistem organ yang mengalami masalah.
Meski telah banyak kasus kematian akibat MIS-C, sebagian besar anak yang mengalami komplikasi ini juga berhasil selamat.
Cara Mencegah Infeksi Virus Corona Pada Anak
1. Ajari Cara Mencuci Tangan yang Benar
Di tengah pandemi ini, sangat penting untuk mengajarkan anak cara mencuci tangan yang benar sesuai anjuran yang diberikan.
Biasakan anak untuk rutin mencuci tangan selepas keluar dari rumah, hendak makan, dan setelah makan.
Jangan lupa untuk membekali anak dengan hand sanitizer dengan kadar alkohol minimal 60%, agar tetap bisa membersihkan tangan saat tidak ada air.
2. Biasakan Menggunakan Masker
Sesuai protokol kesehatan, siapapun diwajibkan menggunakan masker saat hendak beraktivitas di luar rumah.
Pilihlah ukuran masker yang pas untuk anak, agar perlindungannya maksimal.
Jika perlu, gunakan face shield.
3. Beri Makanan Bergizi
Pencegahan tak hanya dari luar, kondisi gizi anak juga wajib dipenuhi untuk menjaga imunitas.
Pastikan makanan yang diberikan untuk anak dimasak hingga benar-benar matang.
4. Ajak Rutin Berolahraga
Meningkatkan imunitas tubuh juga bisa dilakukan dengan rutin berolahraga.
Ajak anak untuk rutin berolahraga ringan minimal 30 menit setiap harinya.
Setidaknya anak bisa menjadi aktif bergerak untuk menjaga kesehatan tubuhnya.
Baca Juga:
Jelang New Normal, Ini 8 Panduan Pencegahan Virus Corona di Kantor dari WHO!
Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!
Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.
Tak lupa, kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!