Bekerja dengan performa 100% hanya bisa dilakukan jika kamu tidur dengan cukup di malam harinya. Sayangnya, tidak semua orang bisa terlelap dengan cepat karena beberapa faktor yang tidak diketahui. Nah, apakah kalian pernah mendengar cara cepat tidur 30 detik?
Teknik yang satu ini tentunya sangat membantu kalian yang memiliki masalah untuk terlelap.
Alih-alih tertidur, kamu malah terjaga selama berjam-jam meskipun sudah dalam posisi yang kamu anggap nyaman.
Sebelum menjelaskan cara cepat tidur 30 detik, ketahui dahulu yuk apa saja yang harus dipersiapkan sebelum tidur.
Persiapan Sebelum Tidur
1. Membersihkan Diri Sebelum Tidur
Mandi air hangat sebelum tidur akan membuat badanmu terasa lebih segar dan relaks.
Jika mandi terlalu merepotkan, kamu juga cukup membersihkan kaki, tangan, dan muka dengan air.
Kedua hal di atas akan memberikan kamu ketenangan atau dikenal juga dengan dive reflex.
2. Mengenakan Pakaian yang Nyaman saat Tidur
Apa yang kamu kenakan saat tidur ternyata memengaruhi kualitas tidur, lho.
Untuk itu, pastikan memakai pakaian ternyaman agar kualitas tidur tetap terjaga.
3. Mengatur Suhu Kamar
Suhu kamu adalah salah satu faktor penting yang membuat cepat tidaknya kamu terlelap.
Jika kamu memiliki AC, suhu terbaik untuk tidur berkisar di 19-20 derajat Celsius.
Untuk pengguna kipas angin, cukup arahkan angin ke arah kaki atau tubuh saja.
4. Mematikan Gawai, TV, dan Lampu
Hentikan penggunaan gawai dan TV setidaknya 1 jam sebelum tidur dan mulailah membaca buku sebagai kegiatan penggantinya.
Sinar biru pada barang-barang elektronik tersebut ternyata mengganggu produksi hormon melatonin yang berfungsi sebagai antibodi dari berbagai penyakit.
Setelah kamu merasa mengantuk, matikanlah lampu agar tubuh tidak kesulitan memproduksi hormon melatonin yang diakibatkan oleh lampu menyala.
Baca Juga:
7 Trik Tidur Nyenyak Rekomendasi Para Pakar. Demi Istirahat Berkualitas!
Cara Tidur Cepat 30 Detik
Seperti dilansir dari blogs.insanmedika.co.id, metode yang diprakarsai oleh Dr. Andrew Weil ini dikenal dengan sebutan ‘Latihan Pernapasan 4-7-8-‘.
Teknik ini berasal dari meditasi orang India kuno yang sudah terbukti ampuh dalam membuat seseorang tertidur lebih cepat.
Caranya pun sangat mudah dan tidak memakan banyak waktu.
Selain itu, kamu juga bisa melakukannya di mana pun yang kamu inginkan.
Penasaran dengan metode ini?
Berikut adalah langkah-langkahnya:
- Keluarkan napas panjang dari mulut.
- Tarik napas panjang dari hidung dan berhitunglah sampai 4.
- Tahan napas dan berhitunglah sampai 7.
- Keluarkan napas dari mulut dengan bunyi whoosh dan berhitunglah sampai 8.
- Ulangi langkah di atas hingga 4 kali.
Untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, cobalah untuk melakukan cara tidur cepat 30 detik ini 2 kali dalam sehari.
“Cobalah fokus untuk menghirup dan menghembuskan napas dengan benar,” tutur Dr Weil.
Cara ini dapat disebut dapat mengurangi debaran jantung dan memuat pikiran lebih tenang.
Manfaat Melakukan Olah Pernapasan Sebelum Tidur
Selain bisa dimanfaatkan untuk membuat seseorang lebih cepat terlelap, metode ini juga bisa membantu memperbaiki kualitas tidur karena hadirnya ketenangan dan hilangnya ketegangan.
Teknik ini juga diketahui sangat dianjurkan untuk orang yang baru saja melakukan operasi guna mendapatkan tidur yang lebih berkualitas.
Baca Juga:
Kenali 7 Jenis Kasur Ini untuk Tidur yang Lebih Berkualitas!
***
Itulah cara cepat tidur 30 detik yang bisa kamu coba, Sahabat 99.
Semoga bermanfaat, ya!
Simak informasi dan tulisan menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Jangan lupa, kunjungi 99.co/id untuk menemukan properti impianmu!