Gaya Hidup Kesehatan

13 Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak Secara Alami | Disertai Rekomendasi Obat

5 menit

Batuk berdahak itu memang menyiksa. Jadi, jangan biarkan tenggorokanmu berlama-lama mengidap penyakit ini. Yuk, ketahui cara menyembuhkan batuk berdahak di sini!

Batuk berdahak merupakan penyakit yang bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.

Penyakit ini datang ketika tubuh menghasilkan lebih banyak dahak atau lendir dalam saluran pernapasan.

Namun, lendir ini sebenarnya bertujuan keluar dari sistem pernapasan agar pengidapnya bisa bernapas lebih mudah.

Biasanya batur berdahak merupakan tanda infeksi virus atau bakteri, terutama pada anak-anak.

Ketika batuk berdahak, otomatis hal ini akan mengganggu tidur dan kegiatan sehari-hari kamu.

Atasi segera dengan cara-cara menyembuhkan batuk berdahak di bawah ini.

13 Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak dengan Cepat dan Alami

1. Konsumsi Buah Nanas

nanas

Jangan khawatir dengan batuk berdahak tak kunjung sembuh.

Kini kamu dapat mengonsumsi buah nanas sebagai cara menyembuhkan batuk berdahak secara alami.

Hal ini dikarenakan kandungan bromelain dalam buah nanas.

Bromelain adalah sebuah enzim yang hanya ada dalam buah nanas dan berfungsi meredakan batuk serta mengecerkan dahak di tenggorokan.

2. Minum Jeruk Nipis yang Dicampur Kecap Atau Madu

jeruk nipis madu kecap

Sumber: idntimes.com

Lanjut, ada minuman dari jeruk nipis yang bisa jadi cara menyembuhkan baruk berdahak dan flu.

Agar tidak terlalu asam, kamu bisa mencampurkan jeruk nipis dengan kecap manis atau madu.

Campuran ini diklaim banyak orang sebagai obat batuk berdahak paling ampuh.

Cara menyembuhkan batuk berdahak dengan jeruk nipis juga berkhasiat untuk mengatasi suara serak akibat batuk.

3. Minum Jus Jeruk

jus jeruk

Salah satu penyebab batuk berdahak antara lain virus Pneumonia.

Infeksi dari virus ini menyebabkan peradangan paru-paru.

Salah satu cara menyembuhkan batuk berdahak dan tenggorokan gatal bisa dengan meminum jus jeruk sebanyak dua kali sehari hingga gejala batuk membaik.

Jus jeruk kaya akan vitamin C yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh dengan cepat.

Baca Juga:

9 Cara Mengobati Batuk Pada Bayi Bukan Pakai Obat Batuk Biasa | Penting Dipahami Pasangan Muda!

4. Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak – Inhalasi Uap Air Panas

uap air panas

Jika ingin sambil menghangatkan badan, kamu bisa menggunakan cara mengobati batuk berdahak dan pilek dengan uap air panas.

Cara yang satu ini bisa membuat tenggorokan dan hidung kamu lembap.

Isilah baskom dengan air panas kemudian, menunduklah di atasnya sembari menutup atas kepala dengan handuk.

Dengan cara ini, kamu bisa menghirup uap dengan leluasa dan bernapaslah secara perlahan.

5. Rajin Minum Air Putih Hangat

Obat alami untuk batuk berdahak yang satu ini tidak kalah penting dengan ramuan lainnya.

Ini adalah air putih hangat.

Cara menyembuhkan batuk berdahak ini paling mudah dilakukan, lho!

Saat kamu rajin mengonsumsi air putih hangat, dahak yang menempel di belakang tenggorokan dapat menjadi lebih encer sehingga mudah dikeluarkan.

6. Kumur dengan Air Garam

kumur kumur air garam

Cara menyembuhkan batuk berdahak secara alami bisa dilakukan dengan berkumut air garam.

Air garam dipercaya dapat membuat reda tenggorokan yang sakit dan sedang mengalami iritasi akibat batuk berdahak.

Tak hanya itu saja, air garam juga membantu untuk mengeluarkan lendir atau dahak di belakang tenggorokan.

Caranya gampang, campurkanlan 1 sdm garam ke dalam satu gelas air hangat.

Lalu, kumur-kumur beberapa kali sebelum tidur, ya.

7. Ramuan Daun Sirih dan Jahe

daun sirih

Cara mengatasi batuk berdahak dan sakit dada bisa juga meminum ramuan daun sirih dan jahe.

Rebuslah beberapa lembar daun sirih yang sudah dipotong-potong, kamu juga bisa mencampurkannya dengan jahe agar hangat di tenggorokan.

Minumlah air rebusan tersebut minimal satu kali sehari untuk menghangatkan tenggorokan.

8. Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak dengan Cengkeh

cengkeh



Obat batuk berdahak dan gatal juga bisa memanfaatkan cengkeh.

Cengkeh dinilai memiliki kandungan anti bakter yang cocok melawan infeksi saluran pernapasan atas.

Caranya, campurkan cengkeh ke dalam air mendidih.

Lalu, biarkan selama 10 menit, kemudian, saring air cekeh dan minum selagi panas.

9. Gunakan Humidifier

humidifier

Penggunaan alat humidifier bisa digunakan sebagai cara menyembuhkan batuk berdahak pada bayi.

Humidifier bisa melembapkan kamar tidur kamu dan si kecil saat tidur nyenyak di malam hari.

Selain itu, ketika bayi sedang batuk berdahak, pastikan mereka jauh dari polusi seperti, asap rokok atau udara yang kotor.

10. Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak dengan Bawang Putih

bawang putih

Bawang putih yang terkenal di dunia bumbu dapur ini ternyata bisa digunakan sebagai cara menyembuhkan batuk berdahak darah, lho.

Kandungan anti virus dan anti biotik di dalam bawang putih mentah dipercaya bisa membantu mengencerkan dahak.

Kamu bisa mengonsumi beberapa siung bawang putih mentah.

11. Berikan Anak Sup Ayam

sup ayam

Cara menyembuhkan batuk berdahak pada anak yang simpel bisa mengonsumsi sup ayam.

Sejak zaman dahulu sup ayam sudah terbukti sebagai obat tradisional untuk menyembuhkan piler.

Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh para dokter di Universitu of Nebraska Medical Center yang tayang pada jurnal medis Chest edisi Oktober 2000, disebutkan bahwa…

…Sifat-sifat kimia dalam sup ayam bisa meringankan batuk berdahak serta flu.

Sebab, obat batuk berdahak alami untuk anak ini bisa membuat sekresi lendir menjadi encer.

12. Cara Menyembuhkan Batuk Berdahak Pada Ibu Hamil

ibu hamil batuk

Ketika mengalami batuk berdahak, ibu hamil bisa mengobati secara alami dengan tidur di atas bantal yang lebih tinggi.

Tambahkan 1 atau 2 bantal untuk tidur dengan posisi telentang.

Posisi dan tumpukan bantal ini membuat lendir menumpuk di belakang tenggorokan.

Hal ini membuat saluran pernapasan terhalang.

Sehingga kamu akan mengalami batuk sepanjang malam ketika tidur.

Nah, sangat disarankan bagi kamu untuk menambahkan bantal agar saluran pernapasan tak terhalangi oleh dahak yang mengganggu waktu tidur.

13. Minum Teh Herbal dan Madu

teh herbal

Mengonsumsi teh herbal dan madu dalam kondisi hangat bisa membuat tenggorokan jadi lega, mengurangi iritasi, dan mengencerkan dahak di saluran pernapasan.

Gunakan teh herbal yang tidak mengandung kafein, ya.

Baca Juga:

7 Cara Mengobati Batuk Kering Dengan Bahan Alami Rumahan

Obat Batuk Berdahak Resep Dokter

obat batuk berdahak

Jika batuk berdahak kamu dirasa cukup parah, segera pergi ke dokter.

Biasanya dokter akan memberikan jenis-jenis obat batuk yang umum digunakan seperti:

  • Jenis Ekspektoran

Obat batuk jenis ekspektoran ini bisa membuat dahak lebih mudah keluar.

Sebab, ekspektoran mampu menekan produksi mucin dalam dahak menjadi lebih encer.

Contoh kandungan obat batuk yang termasuk ke dalam jenis ekspektoran adalah guaifenesin.

  • Jenis Mukolitik

Kedua, obat batuk jenis mukolitik ini bisa digunakan oleh ibu hamil.

Carilah obat batuk jenis mukolitik dengan bahan utama guaiphenesin atau bromhexine yang aman dikonsumsi selama kehamilan.

Jangan lupa untuk berdiskusi pada dokter sebelum mengonsumsi obat batuk.

  • Mengandung Ibuprofen atau Parasetamol

Sedangkan oabt batuk yang mengandung ibuprofen atau parasetamol dapat meredakan gejala demam yang menyertai batuk.

***

Semoga informasi di atas bermanfaat untukmu, ya!

Kunjungi Berita Properti 99.co Indonesia untuk membaca informasi lain seputar propeti.

Kamu sedang mencari rumah dengan harga jual murah? Temukan di 99.co/id.




Follow Me:

Related Posts