Gaya Hidup Kesehatan

7 Cara Menghilangkan Bekas Luka di Wajah secara Cepat dengan Bahan Alami Rumahan. 99.9% Ampuh!

3 menit

Kesal dengan noda bekas luka di wajah yang tak kunjung hilang? Tak perlu khawatir, kamu bisa kok menghilangkannya dengan menggunakan bahan-bahan alami. Yuk, simak ulasan cara menghilangkan bekas luka di wajah lewat artikel ini!

Walaupun bukan jadi masalah besar, noda bekas luka di wajah sering kali membuat kita menjadi kurang percaya diri.

Oleh karena itu, banyak orang menggunakan berbagai cara untuk menghilangkan bekas luka di wajah.

Adapun salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan bahan-bahan alami.

Nah, kali ini 99.co Indonesia telah menghimpun berbagai cara menghilangkan bekas luka di wajah dengan bahan alami.

Tunggu apalagi, yuk simak uraiannya di bawah!

Cara Menghilangkan Bekas Luka di Wajah secara Alami

1. Madu

madu

Ternyata madu bisa menjadi bahan alami terbaik untuk menghilangkan bekas luka di wajah, lo.

Kandungan madu yang kaya akan manfaat dipercaya dapat membantu kulit mempercepat proses regenerasi sel-sel di dalamnya.

Untuk menggunakannya, kamu dapat mencampurkan madu dan baking soda secukupnya yang digunakan sebagai scrub.

2. Minyak Zaitun

Cara menghilangkan bekas luka selanjutnya adalah dengan menggunakan minyak zaitun.

Kandungan vitamin K dan vitamin E yang ada pada minyak zaitun sangat efektif untuk menghilangkan bekas luka.

Untuk hasil yang maksimal, kamu juga dapat mencampurkan minyak zaitun dengan baking soda dan gosokkan perlahan pada area bekas luka.

Lakukan secara rutin, agar bekas luka perlahan memudar, ya.

3. Jeruk Nipis

jeruk nipis

Selanjutnya, jeruk nipis juga dinilai bisa menghilangkan bekas luka di area wajah secara alami dan cepat.

Ya, bukan hanya sebagai bahan yang bisa mencerahkan kulit wajah, jeruk nipis juga ternyata sangat efektif menghilangkan bekas luka di kulit.

Hal tersebut terjadi karena adanya kandungan Alpha Hydroxy Acids (AHA) dalam jeruk nipis yang mampu

  • mengangkat sel kulit mati;
  • mempercepat proses regenerasi kulit; dan
  • mengembalikan elastisitas kulit.

Berikut adalah cara menghilangkan bekas luka di wajah dengan menggunakan jeruk nipis:



  • Peras jeruk sampai keluar airnya
  • Oleskan air tersebut ke wajahmu
  • Tunggu air jeruk nipis mengering
  • Bilas wajah hingga bersih

4. Bawang Merah

Sifat antiinflamasi pada bawang merah ternyata bisa menghambat kolagen dalam wajah, sehingga bekas luka terlihat samar.

Namun, jika kamu ingin menggunakan bawang untuk menghilangkan bekas luka di wajah, sebaiknya kamu diskusikan terlebih dulu dengan dokter, ya!

5. Teh Hijau

teh hijau

Cara menghilangkan bekas luka lainnya adalah dengan menggunakan teh hijau.

Teh hijau merupakan tanaman yang sangat populer di kalangan pecinta herbal.

Bahan ini tak hanya baik untuk kesehatan, tetapi juga efektif dalam menghilangkan bekas luka pada tubuh.

Hal tersebut dapat terjadi karena kandungan Epigallocatechin Gallate (EGCG) atau katekin.

Katekin adalah zat yang bersifat antioksidan, antibakteri, dan antiinflamasi yang bagus untuk kulit.

6. Timun

Buah-buahan yang satu ini juga dinilai bisa menghilangkan bekas luka.

Selain itu, timun juga dapat digunakan sebagai bahan pencerah dan mengenyalkan kulit wajah, lo.

7. Lidah Buaya

gel lidah buaya

Seperti bawang merah, sifat antiinflamasi pada lidah buaya juga bisa bantu mengurangi iritasi kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati pada bekas luka.

Tak sampai di sana, lidah buaya juga dapat mengurangi pembengkakan dan membantu memperbaiki kerusakan kulit.

Cara menggunakannya adalah dengan mengoleskan lidah buaya pada wajah setelah bangun tidur di pagi hari dan sebelum tidur di malam hari.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita Properti 99.co Indonesia.

Sedang mencari hunian di Apartemen Salemba Residence?

Kunjungi 99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!




Gadis Saktika

Gadis Saktika adalah Content Writer di 99 Group yang sudah berkarier sebagai penulis dan wartawan sejak tahun 2019. Lulusan Bahasa dan Sastra Indonesia UPI ini senang menulis tentang etnolinguistik, politik, HAM, gaya hidup, properti, dan arsitektur.
Follow Me:

Related Posts