Rumah Tips & Trik

5 Cara Mengatasi Pintu Rumah Seret dan Berderit. Jangan Ditunda, Perbaiki Segera!

2 menit

Masalah pintu rumah seret tentu sangat menyebalkan karena bisa menganggu masuk dan keluarnya para penghuni. Ikuti cara mengatasi pintu rumah seret dan berderit lewat ulasan berikut!

Sahabat 99, pintu menjadi elemen penting dalam sebuah rumah.

Fungsi utama pintu yakni sebagai akses berpindahnya seseorang dari satu ruangan ke ruangan lainnya.

Selain itu, pintu juga dapat berguna untuk menjaga privasi, membatasi ruang, serta mengatur sirkulasi udara dan cahaya.

Maka, patut kiranya untuk selalu merawat pintu rumah agar selalu dalam keadaan baik.

Akan tetapi, dalam beberapa kasus, seringkali kita mendapati pintu seret karena beberapa faktor.

Salah satunya lantaran material pintu yang memuai sehingga berpengaruh pada engsel.

Hal ini sangat mengganggu para penghuni, apalagi jika seretnya pintu diiringi oleh suara berderit yang membuat tak nyaman telinga.

Maka dari itu, jika kamu mengalaminya, ikuti cara mengatasi pintu rumah seret dan berderit berikut ini, yuk!

Cara Mengatasi Pintu Rumah Seret

1. Pastikan Pintu dalam Kondisi Kering

cara mengatasi pintu rumah seret

Umumnya, permasalahan pintu rumah seret diakibatkan oleh kondisi yang lembap.

Sebelum kamu memperbaiki dengan langkah-langkah lain, ada baiknya untuk cek terlebih dahulu tingkat kekeringan pintu.

Pasalnya, jenis pintu bermacam-macam sehingga penanganan pintu yang seret juga berbeda.

Namun, lembap merupakan salah satu faktor yang dapat menyebabkan seret ditambah suara berderit ketika dibuka atau ditutup.

Dalam keadaan lembap ini, pintu cenderung lebih gampang memuai dan menjadi keras.

2. Menjemur Pintu

Cara mengatasi pintu rumah seret bisa kamu tanggulangi dengan menjemurnya langsung di bawah sinar matahari.

Tentu saja kamu perlu membongkarnya terlebih dahulu dan menjemur di area yang cukup luas supaya sinar matahari bisa benar-benar masuk ke sela-sela pintu.

Langkah ini patut untuk kamu coba karena dapat mengembalikan pintu kering dan terhindar dari lembap sehingga berfungsi seperti sedia kala.

Lebih diutamakan jika setelah kering, cat ulang bagian pintu supaya makin maksimal.

3. Memberikan Pelumas

memberikan pelumas pada pintu



Selain seret, pintu yang berderit juga sangat mengganggu.

Maka, ada baiknya untuk memberikan pelumas secara berkala.

Misalnya, seminggu sekali atau sampai pintu kembali normal dan tidak mengeluarkan suara berderit.

Biasanya, pintu seret dan berderit disebabkan pula oleh engsel yang kering, berkarat, atau tidak terawat.

Dengan memberikan pelumas pada engsel, logam engsel tak akan menimbulkan gesekan sehingga seret dan berderit dapat teratasi.

Jika tidak ada pelumas khusus, kamu bisa memanfaatkan pelumas yang biasa terdapat di rumah seperti minyak kelapa, body lotion, dan lain sebagainya.

4. Mengencangkan Sekrup

Bukan tidak mungkin, pintu rumah seret dan berderit disebabkan oleh sekrup yang longgar.

Oleh karena itu, cara mengatasi pintu rumah seret atau berderit bisa dengan mengencangkan sekrup menggunkan obeng.

Lepaskan terlebih dahulu slop besi yang menghubungkan engsel dan sekrup.

Kemudian, masukkan fischer atau bantalan engsel.

Setelah dirasa berada pada posisi yang tepat, kencangkan dan pasang kembali pintu.

Jangan lupa untuk tambahi pelumas agar tidak berpotensi pintu yang kembali seret dan berderit.

5. Mengganti Engsel

mengganti engsel pintu

Pintu rumah merupakan salah satu elemen yang jarang terpantu perawatannya.

Bukan tidak mungkin, jika kamu telah melakukan berbagai cara di atas dan hasilnya masih kurang maksimal, itu artinya kamu harus mengganti engsel pintu.

Pilihlah material engsel pintu yang benar-benar berkualitas supaya ketahanannya terjamin dan terhindar dari cuaca buruk atau debu.

Cara pasang engsel pintu relatif mudah dan bisa kamu kerjakan sendiri tanpa membayar tukang.

***

Itulah cara mengatasi pintu rumah seret dan berderit, Sahabat 99.

Semoga informasinya bermanfaat ya.

Pantau terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual di Cimahi?

Cek selengkapnya di www.99.co/id.




Hendi Abdurahman

Mengawali karier sebagai penulis lepas seputar tema olah raga di sejumlah media online. Sejak 2021 menjadi penulis konten di 99 Group dengan cakupan tema meliputi properti, marketing, dan gaya hidup. Senang menjelajah kota di akhir pekan.
Follow Me:

Related Posts