Sudah berapa banyak cara membersihkan rumah yang kamu coba? Apakah usahanya efektif? Kalau belum, coba life hack bersih-bersih ala TikTok di bawah ini. Rumah dijamin kinclong dan wangi!
Segala cara sudah kita lakukan untuk membersihkan rumah.
Namun terkadang, hasilnya tetap saja sama seperti semula.
Noda di rumah masih menempel, bahkan membuat furnitur tampak usang dan terbengkalai.
Bagi kamu yang sedang mengalami problema yang sama, jangan dulu pusing!
Kini, ada cara terbaru untuk membersihkan rumah.
Menariknya, trik pintarnya ditemukan oleh creator TikTok dan sempat viral di beragam media sosial!
Penasaran seampuh apa?
Langsung saja coba cara membersihkan rumah ala tren TikTok di bawah ini!
Cara Membersihkan Rumah Menggunakan Metode Life Hack TikTok. Cobain Langsung!
sumber: tiktok.com/cleanthatup, tiktok.com/kiana_kahn, tiktok.com/kirstykearney6, tiktok.com/aligrams3
1. Membersihkan Noda pada Karpet
@cleanthatupA simple way to remove red stains from your carpet! #carpetcleaning #cleaningtips #carpet #cleaninghacks #satisfying #howto #foryou #koolaid♬ Say So (Instrumental Version) [Originally Performed by Doja Cat] – Elliot Van Coup
Content creator @cleanthatup dari TikTok mengunggah video cara membersihkan noda pada karpet memakai setrika.
Video yang diunggah pada 31 Mei, 2020 itu mengundang cukup banyak perhatian.
Pasalnya, trik sederhana yang digunakan terlihat ampuh mengangkat noda membandel pada karpet.
Bagaimana caranya?
Pertama, ia menyemprot karpet bernoda dengan pembersih baju sampai basah.
Setelah itu, areanya ditutup dengan handuk yang sudah dilipat menjadi 3 tumpuk.
Tekan handuk secara perlahan menggunakan setrika yang sudah panas.
Hati-hati untuk tidak menekan terlalu lama karena bisa merusak karpet.
Apabila handuk sudah terasa panas, angkat dan gosok area bernoda menggunakan lap kering.
2. Membersihkan Furnitur/Perabotan Besi Baja
@kiana_kahnAlso amazing since it isn’t harsh chemicals! #learnontiktok #tiktokpartner #diycleaning #cleaninghack #cleaningtips #momsoftiktok♬ original sound – Kiana Kahn
Cara membersihkan rumah kedua bermanfaat bagi kamu yang memiliki furnitur atau peralatan rumah yang terbuat dari besi baja.
Kerennya lagi, trik ini dilakukan tanpa menggunakan pembersih kimia, lo, Sahabat 99!
Mungkin beberapa dari kamu sudah pernah mendengar kalau cuka putih bisa dimanfaatkan sebagai pembersih alami.
Ya, kandungannya mampu mengikis karat pada besi, membuatnya terlihat mulus dan kinclong seperti baru.
Berikut adalah cara yang dilakukan oleh akun @kiana_kahn:
- Siapkan satu botol cuka putih dan satu handuk kecil yang sudah direndam air hangat.
- Peras handuk sampai setengah kering dan tuangkan cuka secukupnya.
- Gosok area berkarat atau kotor pada besi secara perlahan sebanyak 2-3 kali.
- Perabotan rumah dijamin terlihat lebih mengilap dan bersih dengan sekejap!
3. Membersihkan Keran
@kirstykearney6RESULTS in this video #results #hinch #bitemechallenge #hinching #lifehack #life #magictrick #cleaning #cleaninghack #sarisfying #fyp #duet♬ original sound – kirstykearney
Karat pada keran kamar mandi atau wastafel cuci piring kamu susah dibersihkan?
Sudah mencoba beragam cara tapi karat tidak kunjung hilang?
Coba life hack membersihkan karat ala akun TikTok @kirstykearney6!
Caranya mudah, kamu hanya memerlukan satu koin kecil tetapi tebal.
Gosok pinggiran keran menggunakan koin, setelah itu gosok dengan cairan pembersih alami atau kimia.
Gesekan yang diciptakan koin dan keran dapat mengangkat karat dan membuat permukaan keran kembali bersinar.
Selamat mencoba!
4. Membersihkan Kamar Mandi
@alidomusMy favorite part is the smell! Makes ur bathroom smell so good afterwards! #familytime #alwayslearning #lifehack #cleaningtips #cleaninghack
Kamar mandi merupakan salah satu ruangan yang paling susah dibersihkan di rumah.
Di ruangan ini, banyak sekali sudut lembap yang jika dibiarkan bisa berjamur dan berubah menjadi hijau.
Selain itu, noda air dan sabun yang tidak dibersihkan juga bisa membekas, membuat kamar mandi tampak menjijikkan.
Nah, salah satu solusi pintar dalam membersihkan kamar mandi adalah dengan menggunakan grapefruit atau jeruk Bali merah.
Triknya dipopulerkan oleh akun @aligrams3 di TikTok.
Potong jeruk menjadi seperempat bagian lalu taburkan gula pada sisi daging jeruk.
Setelah itu, gosokkan jeruk pada permukaan atau area kamar mandi yang kotor.
Terakhir, bilas dengan air dan kamar mandi pun senantiasa terlihat lebih bersih!
***
Semoga trik di atas bermanfaat ya, Sahabat 99…
Jangan lupa pantau terus artikel menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Jika kamu sedang mencari rumah di tengah kota seperti Citraland Driyorejo, langsung kunjungi 99.co/id, ya!