Berita Berita Properti

Cambio Lofts: Apartemen Mewah Nuansa Singapura

2 menit

Serpong masih menjadi primadona investasi Jabodetabek. Area yang berlokasi di kawasan sunrise ini masih diidamkan investor dan developer untuk menjadi lahan investasinya.

Salah satu developer besar asal Negeri Singa, Singapura pun terpincut kemolekan kawasan ini.

ACT Group, pengembang asal Singapura pada Agustus lalu dikabarkan telah menjalin kerja sama mutualisme—dengan PT Jaya Prima Integra untuk menggarap proyek—seluas 1,1 hektar di Alam Sutera, Serpong, Tangerang.

Keduanya berkongsi membentuk perusahaan baru bernama PT Graha Indah Semesta (GIS) dan mengembangkan apartemen premium bernama Cambio Lofts.

Apartemen tersebut akan terdiri dari dua tower dengan unit keseluruhan mencapai 1.400. Dari angka tersebut, sebanyak 65 persenya merupakan unit apartemen loft, sementara sisanya apartemen non-loft.

Desain fasad apartemen ini akan ditandai dengan hadirnya patung ikonik asal Negeri Singa, yakni Patung Merlion. Di sana juga akan dibangun sebuah plaza dengan water fountain yang berdiri gagah setinggi tiga lantai.

Selain keindahan eksterior bangunan, apartemen premium yang satu ini juga begitu mengedepankan kenyamanan dan keselarasan tinggal pada bagian interiornya. Hal ini terlihat jelas dari desain unitnya yang membagi jarak antara atap dan lantainya sejarak 3 – 4,5 meter, sehingga ruangan tampak begitu luas dan nyaman ditinggali.

Cambio Loft semakin premium karena unit-unitnya dibuat seperti di rumah tapak yang memiliki super fasilitas khas apartemen. Tema ‘Home’ yang diusungnya membuat sisi dalam unitnya terlihat seperti sebuah rumah pribadi yang luas dan nyaman. Terlebih unit-unit di sana juga dilengkapi dengan teras pribadi di sisi luar.



Beragam fasilitas lainnya juga akan menambah kesan mewah dan elegan pada apartemen ini. Fasiltas-fasiltas tersebut, antara lain: wind deck, outdoor gym, relaxing loung, barbeque area, yoga area, Japanese kitchen and dining area, children playground, swimming pool, dan tentunya juga beberapa fasilitas eksklusif lainnya.

Terlepas dari konsep apartemennya mewah—lokasi pengembangan Cambio Loft juga sudah cukup premium—karena berada di kawasan yang dikelilingi pelbagai fasilitas publik, seperti Kampus Binus, pusat perbelanjaan Mall @Alam Sutera dan Living World, serta fasilitas kesehatan Omni Hospitals.

Secara akses, kemudahannya tak perlu diragukan. Sudah banyak juga dijelaskan dalam berbagai artikel lain bahwa kawasan Serpong adalah wilayah yang terus bertumbuh lantaran perkembangan infrastrukturnya.

Indikator perkembangan tersebut bisa dilihat dari kenaikan harga properti di area Serpong yang peningkatannya cukup tinggi setiap tahun. Rata-rata peningkatan harga properti di kawasan Alam Sutera belakangan ini bisa mencapai 20 – 25% dalam setahun.

Jelas, ini merupakan potensi besar bagi investor untuk melabuhkan investasinya di proyek yang menguntungkan. Selain masih dijual dengan harga yang cukup terjangkau, yakni Rp 20juta per meter persegi, peningkatan capital gain di Cambio Loft juga dipastikan akan cukup tinggi.

Sekarang, apartemen Cambio Loft sudah mulai dipasarkan. Kabar terakhir, Agustus lalu menyatakan, sebanyak 200 NUP (nomor urut pembelian) sudah terserap pasar. Mungkin, saat ini masih tersisa beberapa unit saja yang ditawarkan.




99.co Indonesia

Blog 99.co Indonesia | Ulasan & Berita Seputar Properti Menyuguhkan berita terkini dan artikel seputar properti. Pengemasan eksklusif dengan konten menarik.

Related Posts