KPR

bjb KPR Gaul, Program Kredit Menarik untuk Milenial. Syarat Minimal Gaji Hanya Rp3 Juta!

2 menit

Milenial dengan gaji minimal Rp3 juta, kini bisa dapatkan rumah. Caranya dengan memanfaatkan program bjb KPR Gaul! Informasi lengkapnya ada di bawah ini.

Pada saat ini, rumah dipandang sebagai barang mahal yang harganya terus merangkak naik.

Tak ayal, banyak orang menganggap jika harga rumah kini sangat sulit untuk dijangkau.

Jangankan membeli rumah cash, dapatkan hunian dengan skema Kredit Pemilikan Rumah (KPR) saja sulitnya bukan main.

Sebab program KPR pun mensyaratkan uang muka yang nilainya cukup tinggi.

Persoalan tersebut dirasakan oleh banyak orang, termasuk generasi milenial.

Generasi yang berada di dalam kelompok umur 24 sampai 39 tahun.

Terlebih milenial yang memiliki gaji pas-pasan, rasanya memiliki rumah hanyalah mimpi di siang bolong.

Namun, bak oase di padang pasir, ada sebuah program menarik dari bank bjb.

Bank BUMD asal Jawa Barat dan Banten ini mengeluarkan produk KPR yang diperuntukkan bagi milenial dengan tajuk: bjb KPR Gaul!

Sebuah program KPR khusus bagi milenial yang katanya memiliki syarat super meringankan.

Misalnya syarat gaji minimal hanya Rp3 juta.

Wah, tentunya ini kabar baik!

Ingin tahu, informasi lengkap mengenai bjb KPR gaul?

Dilansir dari laman resmi bank bjb, ini dia informasi selengkapnya!

Informasi Umum dan Syarat bjb KPR Gaul

syarat bjb kpr gaul

ayopurwakarta.com

Seperti dikutip dari rilis resmi bank bjb, program ini merupakan terobosan terbaru dan merupakan kabar baik bagi milenial.

“bjb KPR Gaul merupakan produk anyar keluaran bank bjb yang didedikasikan khusus untuk para milenial.”

“Lewat fasilitas kredit ini, bank bjb mempersembahkan kemudahan akses pembiayaan kepemilikan rumah sekaligus meringankan beban pemuda Indonesia dalam memikul impian akan kepemilikan hunian ideal,” tulis rilis resmi dari bank bjb di laman resminya, pada 29 Januari 2021 lalu.



Lantas, apa saja syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi untuk dapatkan kemudahan program ini?

1. Syarat

Berikut ini beberapa syarat dan ketentuan dari program bjb KPR gaul.

  • Gaji minimal Rp3 juta per bulan termasuk join income antara suami dan istri yang sudah menikah;
  • Berusia 21-35 tahun;
  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Fotokopi KTP pemohon suami atau istri/fotokopi KK dan akta menikah/fotokopi akta cerai/surat pernyataan belum menikah;
  • NPWP pribadi;
  • Slip gaji atau surat keterangan penghasilan asli;
  • Fotokopi rekening tabungan 3 bulan terakhir;

2. Ketentuan Promo

  • Jangka waktu pinjaman atau plafon sampai dengan 25 tahun;
  • Uang muka minimal 5 persen;
  • Debitur bisa mengajukan pinjaman untuk rumah dengan harga maksimal Rp1.5 miliar;
  • Gratis biaya appraisal dan administrasi (syarat dan ketentuan berlaku);
  • Diskon sebesar 25 persen.

3. Periode Promo

Namun sayangnya, dikutip dari laman bankbjb.co.id, promo ini hanya berlaku dari 11 Maret sampai 28 Juni 2021.

Akan tetapi, kamu dapat mengetahui informasi utuh dan jelas dengan langsung mengunjungi kantor bank bjb terdekat untuk bertanya perihal promo bjb KPR Gaul.

Tips Mencari Rumah Pertama Bagi Milenial

Jika kamu tertarik dengan program bjb KPR Gaul dan berencana mulai mengincar rumah

Perhatikan dulu beberapa kiat berikut ini.

Supaya kamu sukses dapatkan rumah pertama sesuai harapan.

Tipsnya itu, antara lain:

  • Survei lewat marketplace properti di internet terlebih dulu sebelum meninjau lokasi;
  • Tandai 5 sampai 10 rumah incaran;
  • Hubungi agen rumah untuk konsultasi awal;
  • Rumah incaran harus sesuai bujet;
  • Jangan terburu-buru;

***

Itulah informasi penting dari program bjb KPR Gaul dan kiat membeli rumah bagi milenial.

Semoga bermanfaat, Sahabat 99.

Baca ulasan menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah di Cibiru atau pinggiran Kota Bandung?

Lihat saja di www.99.co/id.

Di sana tersedia listing rumah terbaik.

Cek sekarang juga!




Insan Fazrul

Sejak kuliah sudah aktif menulis di Pers Kampus. Usai lulus, Insan menjadi penulis lepas yang fokus dengan topik gaya hidup dan sepak bola. Kini, menulis di 99 Group dengan membahas properti, pendidikan, gaya hidup, hingga teknologi.
Follow Me:

Related Posts