Sejak Selasa (10/9/2019) dini hari, beredar kabar presiden ketiga RI, Baharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia. Hari ini, Rabu (11/9/2019) kabar BJ Habibie meninggal dunia dikonfirmasi keluarga.
Presiden RI Sempat Jenguk BJ Habibie
Tepat pada hari Senin (9/9/2019) kemarin, Presiden Joko Widodo menjenguk BJ Habibie di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta.
Dari rilis yang disampaikan Kepala Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Erlin Suastini, Presiden tiba di RSPAD pada pukul 18.23 ditemani oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Kepala RSPAD Gatot Soebroto dr. Terawan Agus Putranto menyambut langsung kunjungan Presiden Joko Widodo dan menjelaskan kondisi BJ Habibie sekarang.
Kabar BJ Habibie Meninggal Dunia Telah Dikonfirmasi
Berita hoaks soal kabar BJ Habibie meninggal dunia sempat santer terdengar.
Kabar meninggalnya mantan presiden BJ Habibie pertama kali muncul dari sebuah pesan di media sosial Facebook.
Pesan tersebut muncul pertama kali pada hari Selasa sekitar pukul 00:00 WIB.
Dari situ, pesan kemudian menyebar luas secara kilat melalu aplikasi bertukar pesan elektronik WhatsApp oleh para pengguna Facebook.
Kabar meninggalnya BJ Habibie yang menggegerkan ini lantas ditampik oleh berbagai pihak dengan tegas.
Baca Juga:
Cerita Dari Istana: 7 Makanan Favorit Presiden Jokowi Sepanjang Masa
Rubijanto selaku sekretaris Habibie pun langsung membantah kabar meninggalnya BJ Habibie dan menyebutnya sebagai hoaks.
Rubijanto pun menjelaskan bahwa BJ Habibie sekarang masih dalam perawatan intensif di RSPAD Gatot Soebroto.
“Aman terkendali, terima kasih” pungkasnya, seperti dilansir Antara, Selasa pagi.
Sontak, pernyataan sekretaris Habibie tersebut semakin menegaskan informasi terpercaya lainnya bahwa kondisi BJ Habibie sekarang masih tertangani dengan baik.
“Alhamdulillah beliau (Habibie) masih diberikan usia. Hanya masih dibantu alat pernafasan,” ujar seorang sumber terpercaya kepada Antara.
BJ Habibie Meninggal Dunia Pukul 18.03 WIB
Ketua Tim Dokter Kepresidenan (TDK) Prof. dr. Azis Rani menjelaskan dalam keterangan resminya bahwa BJ Habibie dirawat di RSPAD sejak 1 September 2019.
BJ Habibie mendapatkan penanganan langsung dari 44 dokter spesialis kepresidenan dengan berbagai bidang keahlian seperti jantung, ginjal, dan penyakit dalam.
Menurut informasi terbaru, BJ Habibie sekarang dirawat secara intensif di Cerebro Intensive Care Unit (CICU), Paviliun Kartika RSPAD Gatot Soebroto.
Tampak hadir juga keluarga BJ Habibie menemani di dalam ruangan di antaranya adik-adik Habibie, cucu, serta adik Bu Ainun.
Baca Juga:
Dalam keterangan yang dimuat Kompas.com, Prof. dr. Azis Rani turut menjelaskan bahwa BJ Habibie sekarang masih dalam pengawasan ketat dan perlu banyak beristirahat.
“Dalam perawatan sekarang diperlukan pengobatan yang komprehensif, mencakup berbagai gangguan organ yang terjadi.”
“Mohon doa dari semua pihak agar beliau segera diberikan kesembuhan dan kesehatan sehingga dapat beraktivitas kembali,” tutur dr Azis Rani semalam.
Namun begitu beberapa waktu lalu, sebagaimana dikabarkan oleh beberapa media, telah dikonfirmasi bahwa BJ Habibie telah wafat di usia 83 tahun.
Melansir liputan6.com, putra BJ Habibie, Thareq Habibie, mengabarkan bahwa sang ayah meninggal dunia pukul 18.05 WIB, Rabu 11 September 2019.
***
Sosok presiden ke-3 tersebut pun kini telah tiada
Mari kita sama-sama berdoa untuk BJ Habibie ya, Sahabat 99.
Simak informasi dan berita menarik lainnya di Blog 99.co Indonesia.
Jangan lupa untuk mencari segala kebutuhan properti lewat 99.co/id.