Finansial Keuangan

Rincian Biaya Hidup di Banjarmasin Menurut BPS. Benarkah Termurah di Kalimantan?

2 menit

Apakah kamu berencana untuk tinggal di Kota Banjarmasin? Jika demikian, sebaiknya kamu mengetahui berapa rincian biaya hidup di Banjarmasin.

Memutuskan tinggal di Banjarmasin merupakan sebuah keputusan tepat untuk mencari kehidupan baru di luar Pulau Jawa.

Perlu kamu ketahui, Kota Banjarmasin termasuk ke dalam salah satu daerah istimewa di Kalimantan.

Terlebih kota yang dijuluki sebagai Kota Seribu Sungai tersebut masuk ke dalam daftar prioritas kota metropolitan di Indonesia.

Namun, sebelum memutuskan menetap di kota tersebut, ada baiknya kamu mengetahui berapa besaran biaya hidup per bulan yang diperlukan.

Lebih lengkapnya, simak penjelasan berikut ini, yuk!

Berapa UMK Banjarmasin?

kota banjarmasin

sumber: travel.dream.co.id

Upah minimum kota (UMK) bisa dijadikan salah satu tolak ukur untuk menentukan rendah atau tingginya biaya hidup pada sebuah kota.

Dalam hal ini, pemerintah menetapkan UMK Banjarmasin terbaru 2021 sebesar Rp2.948.576, mengalami sedikit kenaikan dari tahun sebelumnya yakni Rp2.918.226.

Sedangkan untuk upah minimum provinsi (UMP) Kalimantan Selatan, tidak mengalami kenaikan dari tahun sebelumnya.

Keputusan tersebut mengacu pada Surat Edaran Menteri Ketenagakerjaan Nomor M/11/HK.04/X/2020 tentang Penetapan Upah Minimum 2021 Pada Masa Pandemi Covid-19.

Melalui surat edaran tersebut, para gubernur di Indonesia diminta untuk menyesuaikan UMP 2021 sama dengan UMP 2020.

Oleh karena itu tidak ada kenaikan UMP untuk Provinsi Kalimantan Selatan.

Rata-Rata Pendapatan Rumah Tangga

Di samping UMP, data yang juga penting dijadikan tolak ukur biaya hidup adalah rata-rata pendapatan rumah tangga.

Menurut data survei dari Badan Pusat Statistika pada tahun 2018, adapun rincian rata-rata pendapatan rumah tangga selama sebulan sebagai berikut:

  • Gaji/Upah: Rp4.145.044
  • Hasil Bersih Usaha: Rp3.722.894
  • Kepemilikan Atas Aset dan Pemberian: Rp1.168.199
  • Lainnya: Rp1.725.800
  • Total Pendapatan: Rp10.761.937

Dari data tersebut, Kota Banjarmasin menduduki peringkat pendapatan terendah di antara ibu kota provinsi di Kalimantan yang lainnya.



Rincian Biaya Hidup di Banjarmasin

tinggal di banjarmasin

seruji.co.id

1. Biaya Hidup di Banjarmasin Menurut BPS

Biaya hidup memang tidak sepenuhnya dapat ditentukan dengan angka pasti, karena adanya banyak faktor yang mempengaruhi.

Misalnya dipengaruhi oleh gaya hidup ataupun kelompok pendapatan.

Namun, berdasarkan data Survei Biaya Hidup (SBH) yang dirilis pada bulan November 2020 lalu, bisa diperkirakan berapa biaya hidup di Banjarmasin per bulannya.

BPS mengkategorikan pengeluaran berdasarkan dua kategori, yakni pengeluaran per rumah tangga dan per kapita.

Berdasarkan hasil survei tersebut, rata-rata jumlah anggota rumah tangga di Banjarmasin berada pada angka 3,8.

2. Pengeluaran Per Rumah Tangga

Merujuk pada data SBH 2018, jenis pengeluaran dibagi berdasarkan dua kategori, yakni konsumsi dan non konsumsi.

Dalam kategori konsumsi, rata-rata pengeluaran per rumah tangga per bulan berada di angka Rp7.685.353.

Sedangkan untuk rata-rata pengeluaran dalam kategori non konsumsi berada di angka Rp4.353.416.

Dengan demikian, jumlah total pengeluaran per rumah tangga di Banjarmasin dalam kurun waktu sebulan adalah Rp12.038.769.

3. Pengeluaran Per Kapita

Selain pengeluaran per rumah tangga, data SBH 2018 tersebut juga mencantumkan pengeluaran per kapita atau per orang.

Dalam kategori konsumsi, rata-rata pengeluaran per kapita dalam waktu sebulan berada di angka Rp2.022.461.

Lalu untuk pengeluaran non konsumsi berada di angka Rp1.145.636.

Dari dua kategori tersebut, rata-rata total pengeluaran per kapita di Banjarmasin per bulannya adalah Rp3.168.097.

4. Rata-Rata Pengeluaran Perumahan

SBH yang diselenggarakan oleh BPS juga memuat hasil rata-rata pengeluaran konsumsi rumah tangga untuk perumahan.

Konsumsi rumah tangga dalam hal ini mencakup air, listrik, dan bahan bakar dalam kurun waktu sebulan.

Di Kota Banjarmasin, harga rata-rata sewa dan kontrak rumah berada di angka Rp595.879.

Untuk rata-rata biaya pemeliharaan, perbaikan, dan keamanan adalah Rp231.394.

Sedangkan untuk rata-rata biaya penyedia air dan layanan perumahan yang lainnya adalah Rp194.708.

Terakhir, biaya yang diperlukan untuk listrik dan bahan bakar rumah tangga adalah Rp490.542.

***

Semoga artikel ini bermanfaat ya, Sahabat 99!

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Sedang mencari rumah dijual di Pontiangak Tenggara?

Kunjungi www.99.co/id dan temukan hunian impianmu dari sekarang!




Alya Zulfikar

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.

Related Posts