Rumah Tips & Trik

5 Bahan Rak Sepatu Rumahan yang Berbeda Sesuai Kualitas

3 menit

Sepatu merupakan salah satu fesyen yang sering orang perhatikan. Namun, sudahkah kamu melindungi sepatumu sendiri? Faktor bahan rak sepatu pun perlu kamu perhatikan sedari awal.

Tak sekadar itu saja, sepatu juga digunakan sebagai pelindung kaki kita.

Meskipun tampaknya tak terlalu perlu memperhatikan saat proses pemilihan, akan tetapi rak sepatu memiliki hal esensial tersendiri sehingga keadaannya sangat penting.

Tanpa adanya rak sepatu, tentu koleksi-koleksi sepatu kita bisa jadi berantakan dan tidak terurus rapi.

Memilih model yang pas untuk rak sepatu juga poin lain agar menambah nilai estetika dekorasi rumah.

Sementara itu, bahan rak sepatu yang digunakan pun wajib diperhatikan agar bisa tahan lama dan tak merusak alas kaki.

Lalu, dari keempat bahan rak sepatu ini mana yang lebih baik?

Simak ulasan lengkapnya berikut ini.

5 Bahan Rak Sepatu yang Bagus untuk di Rumah

1. Kayu

bahan rak sepatu

Apabila kita berbicara estetika, bahan rak kayu jadi salah satu barang yang ada di list perbelanjaan kita saat menata rumah.

Rak sepatu kayu memiliki ukiran yang apik dan warna aksen kayu yang khas untuk menarik perhatian.

Adapula rak sepatu kayu dengan model yang minimalis.

Akan tetapi, memilih rak sepatu kayu perlu mempertimbangkan jenis kayu yang digunakan.

Pilihlah jenis bahan kayu tidak mudah patah, anti rayap, dan kokoh.

Hati-hati ketika kamu menyimpan di luar rumah, hal ini membuat rak sepatu kayu milikmu jadi rentan terkena jamur atau keropos.

2. Plastik

bahan rak sepatu

Sudah banyak pedagang yang menjual rak-rak sepatu dari plastik.

Ada yang digantung ataupun dibuat seperti halnya lemari.

Maraknya rak sepatu plastik dikarenakan bahannya yang ringan sehingga mudah untuk kamu pindah-pindahkan.

Kemudian, jenis rak ini bisa kamu bongkar pasang sesuai gaya yang kamu inginkan.

Mudah banget ya!

3. Besi

bahan rak sepatu



Selanjutnya, bahan rak sepatu dari besi.

Keunggulannya, rak sangat kokoh dan tahan lama.

Rak sepatu besi ini terbukti bebas dari serangga dan rayap sehingga tidak akan keropos.

Kamu juga dapat menyesuaikan warna cat sesuai desain interior rumah milikmu.

Namun, bobot besi yang terlalu berat tidak memungkinkan rak sepatu ini untuk berpindah-pindah tempat.

Baca Juga:

17 Model Rak Sepatu Super Minimalis, Buat Rumah Makin Eye Catching!

4. Kaca

bahan rak sepatu

Bosan dengan model rak sepatu yang ada di pasaran?

Kamu bisa membuatnya sendiri dengan perpaduan antara kayu dan kaca.

Bahan kaca membantu kamu untuk mengontrol dan memilih sepatu secara cepat.

Selain itu, rak sepatu kaca membuat dekorasi rumahmu terlihat minimalis.

Tetapi, ada hal yang harus diperhatikan dari rak kaca ini.

Tempatkanlan rak di area yang luas atau jauh dari tempat bermain anak agar kaca tidak pecah.

5. Kain

rak sepatu kain

Selain 4 bahan rak sepatu di atas, kamu bisa menggunakan rak berbahan kain.

Kain bagus untuk menyerap kotoran yang ada di permukaan sepatu.

Selain itu, mudah dicuci pula.

Namun, rak sepatu berbahan kain ini kurang kuat untuk menahan bobot sepatu yang terlalu banyak.

Baca Juga:

7 Pilihan Desain Rak Sepatu Termurah. Bisa dapat yang Mewah!

Jadi, bahan rak sepatu mana yang akan kamu pilih?

Semoga artikel ini bermanfaat untukmu ya, Sahabat 99!

Temukan informasi yang kamu butuhkan seputar properti dalam Blog 99.co Indonesia

Ingin mendapatkan properti idaman tanpa kesulitan mencarinya? Temukan lewat situs 99.co/id .

***CYN/BAP




Follow Me:

Related Posts