Dikenal sebagai keluarga yang kompak, apartemen yang dihuni Kimbab Family kerap menjadi sorotan publik. Mau tahu seperti apa desainnya? Intip potret huniannya di sini!
Nama Kimbab Family pastinya sudah tidak asing lagi bagi warganet Indonesia yang hobi menonton YouTube.
Mereka adalah youtuber keluarga yang terdiri dari Mama Gina asal dari Indonesia, Appa Jay yang merupakan warga Korea Selatan, serta tiga anak mereka yakni, Suji, Yunji dan Jio.
Melalui akun YouTube-nya, Kimbab Family kerap membagikan kegiatan keluarga menarik di apartemen mereka, seperti memasak, berkebun dan lainnya.
Mau tahu seperti apa potret apartemen keluarga yang kerap kompak menggunakan pakaian berwarna senada ini?
Yuk, langsung saja kita intip potretnya berikut!
11 Potret Apartemen Kimbab Family di Korea
Ruang Keluarga Terbuka
Saat memasuki hunian ini kita akan melihat sebuah ruangan terbuka yang terdiri dari dapur, ruang makan serta ruang keluarga.
Ruang keluarganya sendiri sekaligus ruang tamu di apartemen ini.
Sesuai namanya, ruangan ini menjadi tempat favorit Kimbab Family berkumpul.
Di ruangan ini terdapat sofa minimalis, televisi serta piano kecil yang kerap dimainkan si sulung Suji.
Di bagian atas sofa terdapat hiasan dinding berupa pajangan foto dan gambar yang disusun rapi dalam bingkai aneka ukuran.
Ruangan ini pun jadi spot favorit untuk foto keluarga.
Ruang Makan Kecil
Saatnya melihat tampilan ruang makan di apartemen Kimbab Family!
Ruang makan ini berada di antara dapur dan ruang keluarga.
Meski ukurannya tidak terlalu besar, ruangan terbuka ini terasa nyaman.
Tampak meja dan kursi kayu menghiasi ruang makan tersebut.
Selain itu, pada dindingnya terdapat hiasan berupa foto-foto yang ditempelkan pada styrofoam.
Dapur Modern
Dapur di apartemen Kimbab Family tampaknya cukup banyak mencuri perhatian para followers Instagram dan subscribers YouTube akun mereka.
Pasalnya, keluarga ini kerap membagikan kegiatan memasak bersama di dapur tersebut.
Desain dapurnya sendiri didesain bergaya modern dengan kitchen set modern berwarna cokelat muda glossy di bagian dinding.
Sementara di bagian bawahnya, terdapat kabinet dengan pintu motif kayu.
Backsplash di dapur ini menggunakan keramik berwarna abu-abu dengan ukuran yang cukup besar.
Dapur terasa makin nyaman, modern dan mewah dengan kehadiran meja dapur granit yang membentuk letter U.
Bagi Sahabat 99 yang hobi memasak, desain dapur milik Kimbab Family ini dapat coba kamu tiru biar kegiatan memasak makin menyenangkan!
Kamar Anak
Beralih ke kamar anak terdapat sebuah ranjang kayu dua tingkat berwarna cokelat muda.
Ranjang tersebut dilengkapi dengan tangga yang juga terbuat dari kayu berwarna senada untuk menuju tempat tidur di tingkat kedua.
Tempat tidur di bagian bawah digunakan untuk tidur si kecil Jio.
Sementara tempat tidur di tingkat dua dipakai oleh Si Sulung dan anak kedua, Suji dan Yunji.
Selain itu, di kamar anak juga terdapat meja belajar berwarna putih yang dilengkapi dengan dua kursi.
Di meja belajar tersebut tampak hiasan gambar kartun yang cantik dengan bingkai berwarna putih.
Kebun Kimbab Family
Di bagian belakang apartemen ini terdapat lahan yang digunakan oleh Mama Gina dan Appa Jay menjadi kebun.
Di kebun tersebut, mereka menanam sejumlah sayuran hijau.
Sebagai orang tua, Mama Gina dan Appa Jay juga kerap melibatkan ketiga anaknya untuk berkebun bersama, seperti menanam dan menyiram tanaman.
Area Bersantai Kimbab Family
Di apartemen ini juga terdapat gudang kecil menyerupai lorong yang menghadap ke arah kebun.
Sekian lama ruangan ini diabaikan, Mama Gina dan Appa Jay pun kemudian menyulapnya menjadi area bersantai.
Kini ruangan tersebut dihiasi sejumlah tanaman, hiasan dinding serta kursi kayu panjang.
Area ini cocok sekali ya buat ngeteh sore sambil melihat pemandangan kebun!
***
Demikian sejumlah potret apartemen Kimbab Family.
Mana area yang menjadi favoritmu?
Jangan lupa baca artikel terkini lainnya di Berita 99.co Indonesia.
Sedang mencari perumahan yang nyaman seperti di Springville Residence Surabaya?
Temukan hanya di situs properti 99.co/id.
***Foto sumber: Instagram.com/kimbabfamily.official