Gantungan baju punya manfaat yang tak banyak orang tahu! Selain untuk menata pakaian agar lebih rapi di dalam lemari, ternyata benda ini dapat digunakan untuk keperluan lain termasuk keperluan rumah tangga. Ini dia sembilan ide desainnya yang bisa kamu contek, Urbanites!
[nextpage title=”Pengorganisir Pita” ]
Pengorganisir Pita
Buat kamu yang senang membuat kerajinan dan tengah menncari pengorganisir yang tepat, gunakan saja gantungan baju yang tak lagi terpakai. Proses pembuatannya akan lebih mudah bila kamu menggunakan gantungan berbahan kawat. Gunakan tang dan lem, maka pita-pita dekorasimu pun tidak akan berantakan lagi!
[/nextpage]
[nextpage title=”Tempat Aksesori” ]
Aksesori berupa anting, gelang, dan kalung yang tadinya berceceran akan semakin mudah ditemukan jika digantung. Supaya tidak merusak dinding atau perabot, manfaatkan saja gantungan pakaian sebagai tempat aksesorimu.
Kamu bisa membuatnya jadi gantungan yang bersusun, lho! Cukup satukan satu hingga tiga buah gantungan lalu tempelkan mur di seluruh permukaannya. Mudah bukan? Dijamin tempat aksesorimu ini tidak memakan banyak biaya. Tampilannya pun sangat unik!
[/nextpage]
[nextpage title=”Gantungan Kacamata” ]
Gantungan Kacamata
Punya banyak koleksi kacamata? Kamu bisa menyimpannya dengan lebih rapi jika digantungkan di dekat meja rias. Salah satu desain tempat yang bisa kamu gunakan ialah dengan bentuk simpel menggunakan bahan gantungan baju yang tak lagi terpakai. Mau dicat kembali? Boleh juga!
[/nextpage]
[nextpage title=”Gantungan Sendal” ]
Sandal pantai dan jalan-jalan yang kamu punya bisa kamu gantung menggunakan gantungan baju. Desain yang satu ini harus sedikit dimodifikasi menggunakan tang besi. Potong bagian tengah gantungan lalu bengkokkan ke luar sehingga membentuk cerukan. Agar lebih manis, berikan sedikit dekorasi di bagian tengahnya.
[/nextpage]
[nextpage title=”Dekorasi Dinding” ]
Dekorasi Dinding
Gantungan susun yang ada di rumah juga bisa kamu manfaatkan sebagai tempat memanjang benda-benda yang kamu sukai. Gunakan jepitan jemuran, jepitan kayu, atau klip kertas untuk menempelkan benda yang ingin dipajang. Setelah itu, gantungkan deh dekorasi yang satu ini di dinding.
[/nextpage]
[nextpage title=”Rak Buku” ]
Rak Buku
Organisir bukumu atau buku anak dengan lebih simpel menggunakan gantungan baju. Rak buku ini akan membantumu agar buku tidak berserakan di mana-mana. Letakkan di ruangan tempatmu kerap membaca buku, sehingga saat sudah selesai namun ingin kembali membacanya, kamu tidak perlu ribet lagi membuka rak buku.
[/nextpage]
[nextpage title=”Rak Cucian Piring” ]
Rak Cucian Piring
Rak cuci piring sudah rusak dan usang, nih. Bagaimana jika kamu memanfaatkan beberapa gantungan baju yang tak terpakai untuk membuat rak tersebut? Ayo lihat gambar rak di atas yang begitu unik tersebut sebagai inspirasi.
[/nextpage]
[nextpage title=”Wadah Buah” ]
Wadah Buah
Tak disangka, ternyata gantungan yang tadinya digunakan untuk pakaian bisa berubah fungsi menjadi wadah buah. Menarik juga nih desain DIY yang satu ini untuk dibuat sendiri di rumah. Tampilan meja makan dengan wadah unik ini pasti kelihatan sangat menarik, deh.
[/nextpage]
[nextpage title=”Penutup Lampu” ]
Penutup Lampu
Desain penutup lampu begitu banyak dan dapat ditemukan dengan mudah. Tapi buat kamu yang suka dengan hal-hal unik, bisa nih menggunakan gantungan pakaian untuk membuat dekorasi lampu di rumah. Ini dia desain yang dapat kamu jadikan contoh.
Buat apa beli yang baru, kalau yang lama bisa dimanfaatkan dengan baik, iya enggak Urbanites? Semoga inspirasi desain yang UrbanIndo ulas di atas bermanfaat untukmu ya. Mau tahu berbagai inspirasi dekorasi rumah yang menarik? Kunjungi terus blog UrbanIndo, yuk.
[/nextpage]