Merantau ke kota orang untuk menuntut ilmu sudah tidak asing lagi dilakukan. Hal itu semata-mata dijalankan agar bisa mendapatkan lembaga pendidikan yang lebih baik dari kota tempat mereka menetap. Sementara menetap di “kota pelajar”, tentunya mereka membutuhkan tempat bermukim sementara, biasanya berupa indekos alias kos-kosan.
Ternyata semakin bertambahnya tahun, jumlah indekos di kota-kota pelajar semakin membludak. Hal itu dikarenakan bisnis ini dinilai menguntungkan. Daerah-daerah mana saja sih yang menjadi kota pelajar favorit di Indonesia, serta jadi tempat menjamurnya bisnis menggiurkan tersebut? Simak ulasan versi UrbanIndo berikut ini.
[nextpage title=”Yogyakarta” ]
Yogyakarta
Selain disebut sebagai “kota gudeg”, Daerah Istimewa Yogyakarta juga dikenal sebagai “kota pelajar”. Bukan tanpa alasan Urbanites, karena ada setidaknya empat perguruan tinggi terkenal di sana. Mereka adalah Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), Universitas Islam Nusantara (UIN) Kali Jaga, dan juga Universitas Muhammadiyah Yogyakarta.
Yang menjadi magnet utama dari banyaknya perpindahan orang-orang ke kota tersebut sendiri adalah Universitas Gadjah Mada (UGM). Jika Anda berkunjung ke Yogyakarta, khususnya daerah sekitaran UGM serta UNY, Anda pasti dapat dengan mudah menemukan rumah-rumah yang dialihfungsikan sebagai kos-kosan.
[/nextpage]
[nextpage title=”Malang” ]
Malang
Di dalam radius jarak yang tidak terlalu jauh, terdapat perguruan-perguruan tinggi favorit di Kota Malang. Sebut saja Universitas Brawijaya (Unibraw), Universitas Negeri Malang (UNM), Universitas Islam Nusantara (UIN) Maulana Malik Ibrahim, serta Politeknik Negeri Malang.
Hanya berjalan beberapa menit dengan menggunakan kendaraan bermotor, Anda sudah bisa melewati empat perguruan tinggi tersebut. Sudah tak heran lagi jika daerah-daerah seperti Jalan Veteran tempat Unibraw berada dan di sekitarnya menjadi sarang dari rumah kos-kosan berada.
[/nextpage]
[nextpage title=”Bandung” ]
Bandung
Tiga universitas negeri terkenal di Kota Bandung, Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Padjadjaran (Unpad), serta Universitas Islam Nusantara (UIN) Sunan Gunung Jati disebut-sebut sebagai sasaran utama para perantau untuk menuntut ilmu. Selain tiga perguruan tinggi negeri itu, terdapat pula universitas swasta favorit mahasiswa dari kota lain, misalnya Universitas Parahyangan (Unpar), Universitas Komputer Indonesia (Unikom), dan Universitas Pasunda (Unpas).
Jika Anda tengah berkunjung ke daerah Cisitu, Cibiru, Sekeloa, dan Ciumbuleuit maka Anda akan menjumpai banyak indekos yang berderet. Kehadiran kos-kosan itu pun membuat banyak tempat makan dan usaha-usaha lainnya tumbuh di sekitarnya.
[/nextpage]
[nextpage title=”Jakarta” ]
Jakarta
Universitas Kristen Indonesia (UKI), Universitas Trisakti, Bina Nusantara (Binus), Institut Kesenian Jakarta (IKJ), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), serta Universitas Indonesia (UI) merupakan lima nama dari sekian banyak perguruan tinggi yang dijadikan tempat menuntut ilmu oleh para mahasiswa rantau.
Jakarta sebagai Ibu Kota Negara Indonesia dinilai sangat menjanjikan bagi seluruh masyarakat, tidak hanya oleh mahasiswa tapi juga oleh para pencari kerja. Itulah sebabnya, Jakarta menjadi kota yang sangat padat dan terkenal dengan macetnya.
[/nextpage]
[nextpage title=”Surabaya” ]
Surabaya
Universitas Airlangga (Unair) dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang terletak di jantung Kota Surabaya merupakan dua perguruan tinggi dengan peminat yang cukup banyak. Tidak hanya dimasuki oleh warga lokal, tapi juga oleh warga-warga pendatang. Itu lah sebabnya, banyak orang yang tertarik untuk berinvestasi indekos di sekitar wilayah tersebut. Posisi yang strategis serta dekat dengan fasilitas umum membuat harga kos-kosan di Kota Surabaya dapat mencapai Rp1 juta per bulan.
Tertarik untuk mencari bangunan indekos di lima “kota pelajar” tersebut untuk dijadikan investasi properti, Urbanites? Langsung saja meluncur ke UrbanIndo.com. Di situs kami, Anda bisa menemukan banyak properti, khususnya rumah di sekitar kampus-kampus tersebut untuk dijadikan bisnis kos-kosan.
[/nextpage]