Tips & Trik

5 Cara Tepat Membersihkan dan Mensterilkan Stoples Baru

3 menit

Stoples untuk menyimpan kue yang telah lama berada di lemari kerap jadi berbau apek. Bukan hanya bau, debu dan kotoran pun pasti akan menempel sehingga jadi noda membandel. Enggak mau ‘kan kue dan makananmu jadi ikutan kotor dan apek? Supaya hal itu bisa dihindari, lakukan cara-cara di bawah ini ya!

[nextpage title=”Mencuci Stoples” ]

Mencuci Stoples

Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk menghilangkan kotoran di dalam dan luar stoples adalah dengan mencucinya. Mudah bukan?

Cuci dengan menggunakan sabun beraroma segar secara merata. Setelah itu bilas mereka dengan menggunakan air hangat kemudian air dingin yang mengalir dari keran. Jangan lupa juga untuk membersihkan bagian penutupnya. Terakhir, tiriskan seluruhnya sebelum masuk ke dalam tahap sterilisasi.

[/nextpage]

[nextpage title=”Sterilisasi Stoples” ]

Sterilisasi Stoples

Ya! Mencuci stoples dengan sabun dan air ternyata belum cukup untuk membersihkannya. Kamu juga harus mensterilisasinya agar kuman dan bau hilang dengan sempurna. Mengapa harus dibebaskan dari kuman?

Proses ini sangat bermanfaat untuk melindungimu dan keluarga dari kuman yang menyebabkan infeksi. Mikroba yang tumbuh dari sisa makanan pun akan segera mati jika melakukan proses ini.

Selain itu, stoples yang baru kamu beli atau baru saja dikeluarkan dari gudang bukan hanya apek dan kotor, tapi kerap ditumbuhi oleh jamur. Hal ini pun bisa menjangkit ke dalam makanan yang kamu taruh di dalamnya.

[/nextpage]

[nextpage title=”Rebus Bersama Air” ]

Rebus Bersama Air




Cara yang pertama adalah dengan merebusnya.

Siapkan panci besar yang dapat memuat seluruh stoples yang kamu punya. Letakkan tabung dengan posisi berdiri, lalu tuangkan air hingga tingginya sekitar 2 cm dari permukaan tabung. Setelah semuanya masuk, didihkan air selama 10 menit.

Nah, ada yang perlu kamu catat nih, Urbanites. Jika kamu tinggal di daerah dataran tinggi yang lebih dari 300 meter, kamu harus merebusnya lebih lama. Rebus stoples 10 menit lebih lama tiap ketinggian 300 meter.

Setelah semuanya selesai direbus hingga air mendidih, angkat stoples dengan menggunakan jepitan. Taruh di atas lap atau tisu kering dengan posisi terbalik hingga air mengering.

[/nextpage]

[nextpage title=”Gunakan Oven” ]

Gunakan Oven

Suhu panas merupakan hal yang dapat membantu proses sterilisasi dan membunuh mikroorganisme yang ada di dalam tabung tempat makanan. Oleh karena itu, bukan hanya dengan cara merebus, kamu pun bisa memanfaatkan oven untuk proses ini.

Caranya, panaskan oven dengan suhu 130 derajat Celsius. Sementara itu, siapkan loyang dan lapisi dengan kertas untuk memanggang kue. Tempatkan tabung di atas loyang lalu oven selama 20 menit. Biarkan dingin dan siap digunakan.

[/nextpage]

[nextpage title=”Gunakan Microwave” ]

Gunakan Microwave

Alat simpel yang ada di dapur seperti microwave pun bisa kamu manfaatkan untuk proses strelisasi tabung penyimpanan makanan ini. Prosesnya mudah sekali, cukup mencuci stoples dengan sabun dan air, lalu panaskan di dalam microwave dengan high heat selama 30-45 detik.

Namun begitu, waktu yang dibutuhkan untuk membersihkannya dari kuman cukup berbeda-beda. Jika stoples memiliki ukuran yang lebih besar, panaskan setidaknya selama satu menit.

Cara-cara di atas juga bisa kamu gunakan untuk membersihkan serta mensterilkan botol minuman lho! Semoga tips yang UrbanIndo berikan kali ini dapat berguna bagi kamu semua ya.

Terus kunjungi blog UrbanIndo dan Forum Komunitas UrbanIndo untuk mendapatkan berita properti lainnya yang tak kalah bermanfaat.

[/nextpage]




Tiara Syahra Syabani

Seorang jurnalis/editor kemudian beralih profesi menjadi content dan copywriter. Pecinta buku komik Hai, Miiko! Senang traveling dan makan makanan gurih.

Related Posts